Berikut ini adalah deretan peringkat dari para Yonko yang memiliki wilayah kekuasaan terbanyak dalam alur cerita One Piece. Yonko merupakan salah satu kekuatan besar yang ada dalam cerita One Piece. Tentunya, bagi bajak laut menjadi seorang Yonko bukanlah sesuatu yang mudah. Meskipun bukan wajib, tetapi ada beberapa hal yang harus terpenuhi agar mereka bisa mendapatkan titel Yonko.

Salah satu hal yang harus terpenuhi adalah wilayah kekuasaan. Para Yonko biasanya memiliki wilayah yang berada di bawah kekuasaan mereka. Para Yonko tersebut akan melindungi wilayah tersebut baik secara gratis atau pun ada imbalan yang harus mereka bayarkan. Tetapi, dari para bajak laut yang pernah menduduki posisi Yonko ada beberapa yang memiliki wilayah kekuisaan terbanyak. Siapa saja?

Buggy

Buggy adalah salah satu bajak laut yang baru saja menduduki posisi Yonko, pasca kekalahan Big Mom dan Kaido di Wano. Nilai buruan terakhir dari Buggy sendiri adalah 3.189 miliar Belly. Dari segi kekuatan, sebenarnya dia bukan karakter yang perlu dikhawatirkan. Tetapi, dia memiliki bawahan yang jumlahnya banyak dan setia. Belum lagi dia memiliki rekan seperti Mihawk dan Crocodile.

Buggy juga memiliki sekutu di seluruh dunia berkat kelompok yang dia bangun, Buggy’s Delivery. Dari berbagai sekutu yang dia miliki tersebut, Buggy sepertinya memiliki beberapa wilayah yang jadi kekuasaanya. Bagaimana Buggy memiliki sedikit wilayah kekuasaan sebenarnya cukup masuk akal. Dia awalnya hanya menjalankan bisnis dan bukan berniat mencari posisi.

Kaido

Kaido merupakan Yonko yang sudah menduduki posisinya selama puluhan tahun. Dia terkenal dengan julukan Makhluk Paling Kuat di Dunia. Kaido sendiri diketahui pernah jadi bagian dari kelompok bajak laut Rocks sebelum kemudian dia pergi ke Wano dan kemudian mulai berkuasa di sana. Kaido sudah berkuasa di Wano selama 20 tahun, sebelum Luffy muncul dan menghancurkannya.

Kaido diketahui menguasai beberapa pulau di seluruh New Worl. Hal ini terkonfirmasi sebelum timeskip ketika X Drake bertarung menghadapi Scotch dalam sebuah pertarungan di sebuah pulau bersalju. Selain Wano dan pulau salju tersebut, tidak diketahui seberapa banyak jumlah wilayah yang berada di bawah kekuasaan Kaido sebelum kemudian dia tumbang oleh Luffy.

Monkey D Luffy

Luffy adalah Yonko baru selain Buggy, di mana dia mendapatkan posisinya tersebut setelah berhasil mengalahkan Kaido dalam pertarungan di babak akhir arc Wano. Nilai buruannya saat ini sudah menyentuh angka 3 miliar Belly. Luffy juga memiliki armada yang besar yaitu Armada Besar Topi Jerami di mana armada tersebut berisi bajak laut kuat yang menyatakan kesetiaannya kepada Luffy.

Sejauh ini, Luffy sudah memiliki Wano dan pulau manusia ikan yang memang secara resmi dia nyatakan sebagai wilayah yang berada dalam perlindungannya. Namun, ada berbagai negara lain yang menjadi sekutu bagi Luffy. Misalnya, Amazon Lily, Alabasta, Dressrosa, dan wilayah lainnya. Luffy mungkin akan juga mendeklarasikan berbagai wilayah tersebut sebagai wilayah kekuasaannya.

Blackbeard

Sosok Blackbeard berhasil menduduki posisi Yonko ketika timeskip terjadi. Dia menggeser posisi mantan kaptennya yaitu Whitebeard, yang tewas dalam pertempuran di Marineford. Nilai buruannya saat ini mencapai 3.994 miliar Belly. Blackbeard juga kuat berkat anak buahnya yang luar biasa. Blackbeard banyak merekrut penjahat dan berbagai kriminal yang memiliki kekuatan dahsyat seperti Catarina Devon, Vasco Shot, dan bahkan Pizzaro.

Wilayah kekuasaan dari Blackbeard sendiri memang tidak diketahui dengan jelas. Namun, banyak wilayah kekuasaan Whitebeard yang kemudian dia ambil alih yang mana inilah alasan Blackbeard jadi salah satu Yonko dengan wilayah kekuasaan terbanyak. Dia juga saat ini merupakan pemilik atau penguasa dari pulau Beehive, yang awalnya merupakan pulau milik Rocks.

Shanks

Shanks merupakan Yonko termuda, di mana dia baru menduduki posisi Yonko tersebut selama kurang lebih delapan tahun. Dan saat ini, Shanks menjadi Yonko yang memiliki nilai buruan terbesar dengan angka yang mencapai 4 miliar Belly. Kelompok bajak laut Shanks adalah kelompok bajak laut yang banyak ditakuti di lautan. Mereka juga merupakan kelompok bajak laut yang dahsyat.

wilayah kekuasaan yonko terbanyak

Buktinya adalah Shanks mampu menghancurkan Kid hanya dengan satu serangan saja. Shanks memiliki banyak negara atau wilayah yang berada dalam wilayah kekuasaanya, misalnya salah satu diantaranya adalah Elbaf. Shanks adalah Yonko yang tidak pernah meminta imbalan apa pun dari para negara yang berada di bawah kekuasaannya, seperti sosok Luffy. Baginya, mereka adalah teman.

Big Mom

Charlotte Linlin alias Big Mom merupakan mantan Yonko dan juga bajak laut yang nilai buruannya pernah mencapai 4.3 miliar Belly. Ketika dia masih jadi bajak laut, Big Mom terkenal memiliki jaringan intelijen yang luar biasa. Bahkan, tidak ada Yonko lain yang mampu menandingi level jaringan intelijen dan informasi dari Big Mom. Hal inilah yang membuat Big Mom banyak memiliki wilayah kekuasaan.

wilayah kekuasaan yonko terbanyak

Pulau manusia ikan, pada awalnya merupakan wilayah kekuasaan dari Big Mom sebelum kemudian Luffy merebut dan menyatakan jika pulau tersebut berada dalam kekuasaanya. Big Mom sendiri merupakan penguasa dari Totto Land, yang mana wilayah tersebut berisi kurang lebih 34 pulau. Masing-masing memiliki penguasa. Yang menarik adalah karena senang makanan manis, setiap wilayah yang berada di bawah kekuasaan Big Mom harus memiliki pabrik permen kapas untuk kemudian dikirim ke Totto Land.

Whitebeard

Yonko dengan wilayah kekuasaan terbanyak tidak lain adalah Whitebeard. Salah satu karakter favorit para fans ini adalah Manusia Paling Kuat di dunia One Piece. Bukti level kekuatannya adalah hanya ada beberapa orang yang sanggup menandingi kekuatannya, seperti Gol D Roger. Sayangnya, Whitebeard harus tewas dalam peristiwa Marineford ketika mencoba untuk melindungi anak buahnya.

wilayah kekuasaan yonko terbanyak

Dengan pengalaman berlayar dari Whitebeard yang sudah puluhan tahun, Whitebead sudah menyelamatkan banyak negara atau wilayah dari kehancuran. Caranya adalah dengan membuat mereka berada dalam wilayah kekuasaanya. Pasca kematiannya, seluruh wilayah kekuasaan Whitebeard sempat dilanda kekacauan karena para kelompok penyerang merasa tidak ada lagi sosok Whitebeard. Kurang lebih separuh dari New World pernah berada di wilayah kekuasaanya seperti pulau manusia ikan dan pulau Sphinx.

Salah satu syarat seorang bajak laut menjadi Yonko adalah dengan memiliki wilayah kekuasaan. Meskipun mungkin tidak semuda dari mereka menginginkan atau memiliki tujuan untuk berkuasa, namun ada juga yang memang memiliki ambisi besar dengan menguasai sebanyak mungkin wilayah yang membuat mereka jadi Yonko dengan wilayah kekuasaan terbanyak.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.