Aktris pemeran Supergirl, Sasha Calle, pastikan karakternya akan kembali dalam film selanjutnya di jagat sinematik yang baru. Film The Flash baru saja rilis beberapa hari lalu. Meskipun filmnya tidak mendapatkan pemasukan yang sesuai harapan, serta filmnya yang cukup banyak dikritik, namun orang-orang tidak bisa menyembunyikan kekaguman mereka terhadap sosok Sasha Calle yang berperan sebagai Supergirl. Banyak fans yang memuji penampilan dari Calle sebagai Supergirl.

The Flash menjadi debut pertama Sasha Calle di layar lebar, setelah sebelumnya dia lebih sering muncul dalam cerita di sebuah series. The Flash menghadirkan sosok Kara Zor-El menggantikan sosok Superman, yang tidak bisa lagi muncul pasca Henry Cavill tidak lagi memerankan karakternya. Menyambut jagat sinematik terbaru nanti, Sasha Calle pastikan jika karakter Supergirl akan kembali muncul.

Kabar ini muncul dalam wawancara Calle dan USA Today. Dalam laporannya, Sasha Calle mengonfirmasi jika dia sudah berbicara dengan wakil presiden DC Studios, Peter Safran, tentang kembalinya karakter Supergirl. Meskipun Calle sendiri tidak menyebutkan kapan karakternya akan kembali, namun kemungkinan dia akan muncul dalam proyek film yang akan datang, Supergirl: Woman of Tomorrow. “Aku berharap untuk bisa terus memerankan Supergirl. Aku benar-benar sangat mencintai karakternya dan aku merasa sangat terhubung dengan sosoknya.

sasha calle supergirl

Apa yang Calle hadirkan tersebut sebenarnya sempat juga dia sebutkan di awal bulan kemarin. Sasha Calle sempat menyebutkan bahwa dia sangat tidak sabar dan senang dengan kemungkinannya untuk muncul dalam sebuah film seperti Woman of Tomorrow. Calle bahkan tahu jika komik Supergirl: Woman of Tomorrow adalah karya dari Tom King dan sudah membaca komiknya untuk referensinya sebagai Supergirl.

Jagat sinematik baru DC sendiri hendak menghadirkan sebuah film baru tentang Superman, yaitu Superman: Legacy. Mungkin, karakter Supergirl yang Sasha Calle perankan bisa muncul untuk diperkenalkan dalam film tersebut sebelum kemudian benar-benar muncul dalam film Woman of Tomorrow. Kita nantikan saja ya Geeks kabar selanjutnya mengenai rencana kemunculan Supergirl di film Supergirl: Woman of Tomorrow.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.