Nama aktor Lee Do Hyun memang belum lama muncul di industri televisi Korea Selatan, meskipun begitu ada beberapa series yang wajib Geeks tonton yang dibintangi oleh sang aktor. Lee Do Hyun sendiri diketahui memiliki nama asli Lim Dong Hyun. Pria kelahiran 11 April 1995 ini sekarang sedang berkuliah di Chung Ang University dengan mengambil konsentrasi dalam bidang film dan teater.

Lee Do Hyun sekarang menjadi salah satu talent dai YUEHUA Entertainment dan menjadi salah satu aktor muda dengan pengalaman akting yang luar biasa. Namanya mulai berkibar sejak tahun 2017 dan apalagi kini dia semakin populer berkat penampilannya dalam series The Good Bad Mother. Meskipun begitu, ada juga berbagai series Korea yang Lee Do-Hyun bintangi yang wajib Geeks tonton. Apa saja?

Prison Playbook

Series Lee Do Hyun yang wajib Geeks tonton yang pertama adalah Prison Playbook. Ini adalah series pertama dari Lee Do Hyun dalam meniti karirnya sebagai aktor. Prison Playbook sendiri berkisah tentang seorang seorang atlet bisbol, Kim Je-Hyuk, yang harus menerima hukuman penjara atas kejahatan yang dia lakukan yaitu percobaan pembunuhan. Dia sebelumnya hendak menghabisi nyawa seseorang yang sudah melecehkan sang adik.

Akibatnya, sang atlet bisbol tersebut harus mendapatkan hukuman penjara selama satu tahun. Dia kemudian dikirim ke sebuah penjara elit, di mana tanpa sengaja dia bertemu dengan teman masa kecilnya, Lee Jon ho. Dalam series ini, Lee Do-Hyun berperan sebagai Lee Jon Ho ketika dia masih muda. Lee sendiri ternyata merupakan seorang pemain bisbol yang handal yang membuatnya berteman dengan Je-Hyuk. Dalam situs rating IMDb sendiri serienya mendapat nilai 8,4 dari nilai 10.

Still 17

Still 17 atau Thiry But Seventeen adalah sebuah series romansa yang berkisah tentang Gong Woo-Jin dan Woo Seo-Ri. Woo-Jin sendiri merupakan seorang desainer berusia 30 tahun. Karena trauma masa lalunya yang terjadi 13 tahun lalu, dia pun tidak mau menjalin hubungan dengan siapa pun. Sedangkan, Seo-Ri adalah seorang gadis yang sebenarnya berusia 17 tahun.

Karena sebuah kecelakaan bis, dia harus koma selama 13 tahun. Ketika dia sadar, usianya sudah 30 tahun. Namun, secara mental, dia masih berusia 17 tahun. Lee Do-Hyun sendiri dalam series ini berperan sebagai Dong Hae-Beom. Dia adalah teman dari Yoo Chan, yang mana Yoo Chan adalah keponakan dari pemilik rumahnya yang sudah berpindah kepemilikan. Series ini memiliki rating 7,9 dari 10.

Hotel Del Luna

Hotel Del Luna adalah series bergenre horor romantis yang menceritakan sosok Jang Man-wol. Dia merupakan pemimpin dari sebuah hotel yang berkolasi di tengah kota Seoul tersebut. Yang menarik adalah hotel tersebut ternyata sudah berusia sangat tua. Man-Wol pernah melakukan kesalahan besar di masa lalu yang mana hal tersebut membuat dia kemudian harus terjebak di dalam hotelnya.

Seorang pria bernama Koo Chan-Sung kemudian muncul dan menjadi asisten manager di hotel tersebut. Dia terpaksa bekerja di sana akibat perjanjian dengan sang ayah. Lee Do-Hyun sendiri berperan sebagai Koo Chung-Myung. Chung-Myung merupakan cinta pertama dari Man-Wol yang kemudian harus tewas di tangan sang kekasih akibat pengkhianatan yang dia lakukan. Yang menarik, Chung-Myung bisa kembali ke dunia nyata dengan menjadi seekor kunang-kunang. Seriesnya memiliki nilai 8,1 dari 10.

18 Again

Jung Da-Jung merupakan seorang wanita yang menikah dengan seorang pria bernama Hong Dae-Young. Pernikahan mereka melahirkan dua orang anak yang berusia 18 tahun. Sayangnya, rumah tangga mereka tidak berjalan dengan mulus. Da-Jung merasa bahwa dia tidak sanggup lagi menghadapi rumah tangga dengan Dae-Young dan memutuskan untuk bercerai.

Dae-Young sendiri harus dipecat dari pekerjaannya. Hal tersebut membuat dia merasa hidupnya sangat sengsara. Dae-Young sendiri berharap dia kembali ke usia mudanya dan akhirnya keinginan tersebut terwujud. Tubuhnya berubah menjadi seorang pria yang berusia 18 tahun. Dae-young pun mengganti namanya menjadi Ko Woo-Young, yang mana karakternya dimainkan oleh Lee Do-Hyun. Dalam series ini Geeks akan melihat Do-Hyun bermain basket. Rating seriesnya sendiri adalah 8,2 dari 10.

Beyond Evil

Seorang mantan detektif terkenal bernama Lee Dong-Sik sekarang harus bekerja di sebuah kantor polisi kecil yang ada di sebuah kota terpencil. Semua tugas dia lakukan dengan baik dan hal itu membuat dia cukup bosan. Sampai kemudian seorang detektif lain dipindahkan ke kantor polisi tersebut yang bernama Han Joo-Won. Dia mendapatkan tugas untuk menjadi pemimpin di kantor polisi tersebut sekaligus jadi partner dari Dong-Sik.

Sebuah kasus pembunuhan berantai kemudian terjadi di kota kecil tersebut. Kasus tersebut ternyata memiliki pola yang mirip dengan kasus pembunuhan berantai yang sama yang terjadi 20 tahun lalu. Dan kasus tersebut berhasil merubah hidup Lee Dong-Sik. Kedua detektif pun berusaha untuk mengejar pelakunya. Lee Do-Hyun kembali berperan sebagai sosok muda dari karakter lain, yang mana dalam hal ini dia menjadi sosok muda dari Lee Dong-Sik pada 20 tahun lalu. Series yang rilis pada 2021 kemarin ini memiliki rating 8,1 dari 10.

Youth Of May

Seorang mahasiswa kedokteran bernama Hwang Hee-Tae adalah sosok yang sangat cerdas dan periang serta senang untuk bergaul dengan siapa pun. Tetapi, dia juga adalah sosok yang sangat keras kepala. Hee-Tae kemudian dijodohkan oleh orang tuanya dengan seorang gadis bernama Lee Soo-Ryeon. Namun, Soo-Ryeon tidak mau dijodohkan dengan Hee-Tae. Akhirnya, dia meminta bantuan kepada Kim Myung-Hee.

series lee do-hyun

Myung-Hee diminta untuk berpura-pura menjadi Soo-Ryeon dalam pertemuannya dengan Hee-Tae. Ternyata, Hee-Tae benar-benar jatuh cinta terhadap Myung-Hee yang merupakan seorang perawat. Bersetting di tahun 1980an, Youth of May adalah series pertama yang menghadirkan Lee Do-Hyun sebagai bintang utama. Drama romansa ini memiliki nilai rating 8,3 dari 10 yang artinya kualitas akting Do-Hyun sudah meningkat drastis.

The Glory

Series yang tayang di Netflix ini adalah salah satu bukti kehebatan akting dari Lee Do-Hyun yang mana The Glory berhasil melambungkan nama sang aktor semakin tinggi di kancah dunia. The Glory sendiri bercerita tentang seorang wanita bernama Moon Dong-Eun yang sejak SMA mengalami perundungan. Bahkan, perundungan yang dilakukan oleh teman-temannya tersebut sampai mengakibatkan luka fisik.

series Lee Do-Hyun

Dong-Eun akhirnya keluar dari sekolah dan berencana untuk melampiaskan dendamnya kepada semua orang yang pernah menyakitinya. Do-Hyun sendiri berperan sebagai Joo Yeo-Jeong yang merupakan rekan dokter dari Dong-Eun. Yeo-Jeong sendiri sangat mendukung balas dendam Dong-Eun bahkan ikut membantu rencana balas dendamnya ketika mendengar cerita dan melihat bekas luka yang dia alami.

The Glory sendiri memiliki dua season, di mana season keduanya memperlihatkan bagaimana Dong-Eun kemudian bertemu dengan musuh lamanya yaitu Park Yeon-Jin. Dong-Eun sempat memberikan kesempatan kepada musuhnya tersebut untuk menyerahkan diri kepada polisi. Namun, Yeon-Jin memiliki rencana lain untuk menghentikan Dong-Eun. Yeo-Jeong sendiri masih terus membantu Dong-Eun dengan semua rencana balas dendamnya. Secara keseluruhan, rating dari The Glory sendiri ada di angka 8.1 dari 10.

The Good Bad Mother

Ini adalah series yang jadi tonggak sejarah bagi Lee Do-Hyun. Pasalnya, series yang baru saja selesai ini berhasil mencapai rating yang sangat tinggi di televisi yang mencapai angka 13%. Ini jadi pembuktian kualitas akting dari Do-Hyun yang luar biasa. The Good Bad Mother bercerita tentang seorang ibu bernama Young-Soon. Dia merupakan pemilik sebuah peternakan.

series lee do-hyun

Young-Soon membesarkan Kang-Ho sendiri dengan cara yang ketat dan sangat kasar. Hal itu berakibat pada Kang-Ho yang ketika sudah dewasa berubah menjadi sosok yang tidak punya empati terhadap orang lain. Suatu hari, Kang-Ho mengalami kecelakaan yang membuatnya mengalami perubahan secara mental dan perilaku. Dia seolah kembali menjadi anak kecil. Kang-Ho kemudian kembali ke rumahnya dan tinggal kembali dengan sang ibu. Kehidupan dari Kang-Hoo dan sang ibu pun berubah ketika bertemu kembali dengan teman masa kecil Kang-Hoo, Mi-Joo. Rating series ini memiliki nilai 8.3 dari 10.

Berbagai prestasi Lee Do-Hyun dalam dunia peran dibuktikan dengan kualitas aktingnya yang luar biasa. Kualitasnya terus meningkat ketika dia hanya muncul sebagai sosok lain dan kemudian menjadi pemeran utama. Buat Geeks yang penasaran dengan kualitas akting Lee Do-Hyun, maka kalian bisa menyaksikan berbagai series yang wajib tonton tersebut.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.