Dengan tema cerita tentang bajak laut, wajar jika One Piece menghadirkan banyak karakter-karakter bajak laut kuat dalam ceritanya. Para karakter tersebut ada yang berpetualang sendiri, namun ada juga yang tergabung dalam sebuah kru atau kelompok bajak laut. Dan dari sekian banyak bajak laut, ada satu orang yang dianggap paling unik yaitu Shanks.

Shanks merupakan kapten bajak laut Rambut Merah. Dia juga terkenal sebagai salah satu Yonko. Dari semua Yonko yang ada, Shanks merupakan Yonko yang paling unik. Misalnya. dia tidak memiliki kru yang banyak. Jika biasanya seorang Yonko memiliki banyak armada dan divisi dalam kapal tersebut, Shanks justru hanya memiliki satu kapal saja. Dan yang menarik juga adalah kru dari Shanks terbilang sedikit.

BACA JUGA: One Piece: Aramaki Adalah Sosok Abadi?

Kemudian dekat dengan Pemerintah Dunia. Ini adalah sesuatu yang membuat Shanks menjadi sosok Yonko yang paling unik yang ada di seri One Piece. Pasalnya, seperti yang kita ketahui. Namun, hal sebaliknya terjadi kepada Shanks. Dia justru menjadi tamu kehormatan dan pihak angkatan laut pun mau mendengar apa yang Shanks ucapkan dan inginkan. Dan yang paling mencolok adalah dia tidak memiliki buah iblis.

Buah iblis juga menjadi salah satu sumber kekuatan bagi para Yonko, namun tidak bagi Shanks. Shanks menjadi satu-satunya Yonko dalam cerita One Piece yang tidak memiliki kekuatan buah iblis. Seperti yang kita ketahui, para Yonko merupakan bajak laut terkuat. Sebagian kekuatan tersebut berasal dari buah iblis.

BACA JUGA: One Piece: 5 Momen Shanks Gunakan Haki!

Tanpa kekuatan buah iblis, apakah artinya Shanks lemah? Tentunya tidak. Shanks memang tidak memiliki kekuatan buah iblis, namun dia memiliki kekuatan Haki yang sangat luar biasa dahsyat. Bahkan, dengan kekuatan Haki tersebut Shanks menjadi salah satu karakter terkuat di serinya. Bahkan, dia juga menjadi Yonko yang paling kuat. Bagaimana bisa?

Shanks Yonko Terkuat?

Berbicara mengenai siapa Yonko terkuat mungkin banyak dari Geeks yang akan menyebutkan bahwa Kaido dan Whitebeard. Kedua karakter tersebut memang sangat luar biasa. Whitebeard merupakan manusia paling kuat di dunia yang bahkan angkatan laut sendiri mengakui hal tersebut. Dia bahkan berpotensi untuk menghancurkan seluruh dunia.

Kaido sendiri merupakan makhluk paling kuat di dunia. Dengan kekuatan fisik dan juga Haki yang luar biasa, Kaido hampir mustahil untuk tewas. Sudah sering dia berusaha mengakhiri hidupnya, namun tidak pernah berhasil. Hal ini pun sempat membuatnya frustasi, yang mana bahkan keinginan terbesar dalam hidup Kaido adalah tewas. Namun, Luffy kemudian berhasil mengalahkan Kaido dalam chapter kemarin.

Lalu, apa yang kemudian membuat Shanks menjadi yang terkuat? Shanks tidak memiliki kekuatan buah iblis dan hanya mengandalkan kekuatan Haki. Seperti yang banyak para fans prediksi bahwa Shanks merupakan penggunaka kekuatan Haki terkuat. Chapter 1055 kemarin menjadi salah satu bukti nyata dari hal ini, di mana seorang admiral sendiri tidak berdaya karena kemampuan Haki Shanks.

Berbicara tentang Haki, Oda Sensei sempat menjelaskan dalam kolom SBS bahwa level kekuatan Haki dari Shanks dua kali lebih hebat dari milik Luffy. Dan dalam pertarungan Luffy melawan Kaido, kita melihat bagaimana Luffy berhasil mengalahkan Kaido yang merupakan makhluk paling kuat di dunia. Artinya, level kekuatan Haki Luffy sudah meningkat tajam.

Di sisi lain, ini juga bisa menjadi petunjuk bahwa level kekuatan Haki Kaido masih berada di bawah level Shanks. Bagaimana bisa? Kata kuncinya ada di perkataan Oda yang menyebutkan jika kekuatan Haki Shanks dua kali lipat dari Luffy. Jika Luffy bisa menggunakan kekuatan Haki miliknya dengan sangat dahsyat, dan mampu mengalahkan Kaido, tentu bisa kita bayangkan sekuat dan semengerikan apa level kekuatan Haki Shanks yang bahkan bisa membuat seorang admiral memutuskan untuk kabur.

KE HALAMAN 2

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.