Sudah Setara Kekuatan Raja Bajak Laut?

Dari semua karakter yang ada, sosok raja bajak laut Gol D. Roger, serta rivalnya, Whitebeard, dianggap menjadi bajak laut terkuat yang pernah ada. Sosok Rocks juga mungkin menjadi bajak laut kuat, meskipun kita masih perlu bukti terhadap hal itu. Roger berhasil menaklukan dunia, menjadi raja bajak laut, dan menuju Laugh Tale tanpa kekuatan buah iblis. Dia hanya mengandalkan kekuatan Haki.

Sedangkan, Whitebeard berhasil menandingi kekuatan Roger berkat Gura Gura no Mi miliknya selain juga dia memiliki kekuatan fisik yang luar biasa. Dalam masa jayanya di One Piece, kedua karakter ini dianggap menjadi karakter mengerikan. Lalu, apakah Luffy sudah memiliki kekuatan yang setara dengan sang raja bajak laut dan juga rivalnya? Dengan semua pencapaian Luffy selama ini, dengan bukti kemenangan atas Kaido, rasanya cukup masuk akal jika Luffy sekarang bisa disandingkan dengan sosok raja bajak laut.

Mengalahkan sosok makhluk terkuat di dunia, Kaido, tentunya bukanlah sebuah perkara mudah. Hampir tidak pernah ada yang berhasil untuk melakukannya, sampai kemudian sosok Luffy muncul. Meskipun mungkin levelnya masih belum sama, setidaknya kekuatan Luffy saat ini sudah mulai mendekati kedua karakter tersebut.

Bagi Luffy, mengalahkan Kaido bisa berarti bahwa Luffy, juga, sudah berhasil mengambil satu langkah besar untuk bisa berada di level yang sama seperti sang raja bajak laut. Memang, berbagai karakter seperti Yamato, Red Scabbards, dan beberapa Worst Generation lain sempat membantu Luffy, namun faktanya yang pada akhirnya berhasil mengalahkan Kaido dalam pertarungan satu lawan satu adalah Luffy.

Luffy bahkan lebih banyak menerima serangan daripada para karakter lain yang juga bertarung melawan Kaido. Dan yang mungkin menjadi pencapaian terbesar Luffy, setidaknya untuk saat ini, adalah bagaimana Luffy berhasil mengalahkannya sendiri, sesuatu yang belum pernah terjadi sebelumnya.

BACA JUGA: One Piece: 5 Momen Shanks Gunakan Haki!

Kesimpulannya

Kekuatan yang Luffy miliki saat ini membuatnya pantas untuk menjadi salah satu bajak laut terkuat di lautan. Dia sudah berhasil mengalahkan banyak bajak laut hebat selama berpetualang menjadi bajak laut. Luffy juga bahkan pada akhirnya berhasil mencapai kemampuan puncaknya dalam arc Wano Country ini, di mana dia berhasil mengalahkan makhluk paling kuat di dunia.

Meskipun Luffy masih akan bertambah kuat lagi sebagai seorang bajak laut, dan juga kemampuan Hakinya masih akan terus berkembang, untuk saat ini rasanya tidak berlebihan jika Luffy pantas untuk bersanding dengan sosok Gol D. Roger, sang raja bajak laut, dan juga Whitebeard, manusia paling kuat di dunia. Menarik untuk melihat apa yang sudah Oda persiapkan untuk Luffy di Saga terakhir ini.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.