Seperti yang kamu tahu bahwa Deadpool 2 melibatkan deretan nama bintang yang akan menjadi karakter baru dalam sekuelnya tahun ini. Disamping Josh Brolin (Cable) dan Zazie Beetz (Domino), film garapan sutradara David Leitch ini pun dibintangi oleh aktor Terry Crews yang akan berperan sebagai salah satu anggota X-Force. Sebelumnya, melalui beberapa trailer Deadpool 2, para penggemar buku komik X-Men mungkin mulai menyimpulkan bahwa Terry Crew berperan sebagai Jesse Aaronson alias Bedlam di Deadpool 2 mendatang.

Sebelumnya banyak yang meragukan tentang spekulasi tersebut, namun saat Fox merilis final trailer Deadpool 2, sudah bisa dipastikan bahwa Terry Crews berperan sebagai Bedlam. Dalam trailer tersebut sudah terlihat beberapa aksi terbaru dari para karakter Deadpool 2 termasuk Bedlam. Baru-baru ini situs Black Film merilis sebuah foto yang memperlihatkan aksi ‘garang’ dari Terry Crews sebagai Bedlam saat aksinya ditengah kota dalam film Deadpool 2. Penasaran seperti apa fotonya? Yuk, simak dibawah ini Geeks!

 

Dari foto tersebut terlihat bahwa Terry Crews dengan konsisten menyuguhkan aksi laga yang memukau. Selama bertahun-tahun membintangi film berbau action seperti trilogi The Expendables, dan Gamer, membuat aktor Terry Crews sangat layak untuk membintangi film superhero. Sedangkan karakter Bedlam ini bisa dibilang bukan karakter baru di dunia komik X-Men. Karakter bernama asli Jesse Anderson ini pertama kali diperkenalkan pada komik Factor X #1 yang rilis pada tahun 1995. Sejak saat itu, Bedlam telah menjadi bagian dari beberapa tim superhero mutan seperti X-Force dan M.U.S.E.

MUST READ : MISTERI KARAKTER BARU DALAM DEADPOOL 2 AKHIRNYA TERUNGKAP!

Dalam komik, Bedlam mampu menciptakan medan bio-elektromagnetik dan backstory karakter ini terbilang rumit. Karena Bedlam dibesarkan sebagai anak yatim piatu dan sering menjadi baha eksperimen rumaj sakit jiwa. So, bagi kamu yang sudah penasaran dengan Deadpool 2, jangan lupa catat tanggal perilisannya pada 18 Mei 2018 ya Geeks!