Dengan berbagai alasan tertentu beberapa aktor film ini rela tidak dibayar alias tampil gratis ketika muncul di sebuah film. Seorang aktor atau aktris tentunya akan dibayar sangat mahal untuk karakter yang mereka perankan dalam sebuah film. Terkadang masalah bayaran ini juga jadi penentu apakah mereka mau memerankan karakter tersebut atau menolaknya. Namun, beberapa aktor justru diketahui mau tampil gratis alias tidak dibayar. Siapa saja mereka?

10Hampir Seluruh Cast – A Rainy Day In New York

Ditulis dan disutradarai oleh Woody Allen, A Rainy Day in New York menghadirkan sederet cast yang luar biasa termasuk Timothée Chalamet, Elle Fanning, Selena Gomez, Jude Law, dan Liev Schreiber. Ceritanya sendiri berkisah tentang dua mahasiswa yang saling jatuh cinta bernama Gatsby dan Ashleigh, di mana mereka mengunjungi kota New York pada akhir pekan. Ini merupakan salah satu film paling yang banyak memunculkan komentar negatif dalam karir Allen.

Alasan dari hal tersebut adalah karena A Rainy Day in New York rilis bertepatan dengan sebuah gerakan yang ramai muncul di tengah-tengah masyarakat, termasuk di industri Hollywood, yaitu MeToo. Mereka yang pernah jadi korban kekerasan seksual banyak bermunculan dan berbicara, termasuk putri adopsi dari Woody Allen. Efek dari hal tersebut ternyata berakibat juga pada film itu.

Dengan semua kontroversi yang ada, pihak Amazon Studios memutuskan untuk tidak mendistribusikan film ini. Beberapa cast dari filmnya mengaku menyesal dengan keputusan tersebut dan memutuskan untuk menyumbangkan gaji mereka ke yayasan yang mengurusi masalah kekerasan seksual. Meskipun ini adalah langkah yang baik, namun hal tersebut semata-mata terjadi karena kontroversi yang muncul.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.