Sebelumnya developer game Niantic Labs telah mengungkapkan jadwal Pokemon GO Spotlight Hour untuk bulan Januari 2023. Di mana yang jadi bintang utamanya tidak lain adalah beberapa Pokemon menggemaskan, seperti Sandshrew, Swirlix, Seedot, Tynamo, dan Blitzle secara berurutan. Setelah meningkatkan kemunculan dan juga bonus dari Pokemon Seedot pada minggu lalu, Selasa sekarang Pokemon GO Spotlight Hour akan menjadikan Tynamo sebagai sorotan utamanya.

Seperti biasa, Pokemon GO Spotlight Hour selalu diadakan pada hari Selasa waktu setempat. Di mana itu artinya Spotlight Hour Pokemon Tynamo akan berlangsung hari ini, tepatnya tanggal 24 Januari 2023, mulai jam 18.00 sampai dengan 19.00 di tempat kalian. Pertama kali diperkenalkan pada Generation V, Tynamo merupakan Pokemon tipe listrik yang lebih sering bergerak secara kelompok. Untuk melindungi dirinya, Tynamo biasanya akan langsung menggunakan bagian tubuhnya untuk mengeluarkan listrik yang sangat kuat. Tynamo sendiri bisa berevolusi menjadi Eelektrik dan Eelektross secara berurutan.

Sayangnya, untuk pertama kalinya pada tahun 2023, Spotlight Hour kali ini tidak akan menghadirkan tipe shiny karena sampai sekarang tampaknya shiny Tynamo masih belum tersedia Pokemon GO. Walaupun begitu, kabar baiknya saat Spotlight Hour Tynamo berlangsung, selama satu jam penuh kita akan mendapatkan bonus spesial ‘2x Catch Candy’. Artinya setiap menangkap Pokemon kita akan mendapatkan permen dua kali lebih banyak dari biasanya.

Dengan bonus yang ada, untuk Pokemon Tynamo sendiri kita bisa mengumpulkan 25 permen untuk membuatnya berevolusi menjadi Eelektrik. Kemudian 100 permen selanjutnya bisa dipakai untuk mengubah Eelektrik menjadi Eelektross. Meskipun bukan Pokemon tipe listrik terkuat, seperti Electivire atau Zapdos, tetapi Tynamo dan semua evolusinya masih cukup ampuh untuk melawan tipe pokemon terbang dan air. Apalagi jika kita mendapatkan Tynamo dengan statistik IV (Individual Value) terbaik, di mana kesempatan tersebut terbuka lebar selama Spotlight Hour berlangsung.

Kesimpulannya, jika kalian memang mengincar Tynamo atau belum pernah mendapatkannya, begitu juga dengan semua evolusinya, Pokemon GO Spotlight Hour hari ini merupakan saat yang tepat untuk melakukannya. Namun, jika tidak tertarik, kalian bisa menanfaatkan bonus spesialnya untuk mendapatkan lebih banyak permen Pokemon incaran kalian. So jangan sampai ketinggalan ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.