Film terbaru dari MonsterVerse, Godzilla x Kong: The New Empire, resmi hadirkan trailer perdana yang menghadirkan form baru dari Godzilla. Pasca pertemuan mereka dalam film Godzilla vs. Kong pada 2021 kemarin, kini kedua Titan populer tersebut akan kembali muncul dalam film terbaru yang rencanannya akan tayang pada 2024 mendatang. Dalam film terbaru ini, Godzilla dan Kong akan kembali melakukan kerja sama untuk mengalahkan satu musuh yang sama.

Untuk mulai mempromosikan filmnya, Warner Bros. mulai merilis trailer perdana untuk film Godzilla x Kong: The New Empire. Ada berbagai hal-hal menarik yang muncul dalam trailer ini. Misalnya, yang pertama adalah kita melihat lebih jauh apa yang terjadi di Hollow Earth pasca kemunculannya di film Godzilla vs. Kong. Kemudian, kita juga diperlihatkan bagaimana Kong bertemu dengan kera muda sejenisnya. Kemungkinan, cerita di film ini akan ada kaitannya dengan cerita masa lalu Kong di film Kong: Skull Island.

trailer godzilla x kong

Dalam trailer ini, kita juga diperkenalkan dengan sosok villain baru yang akan Kong hadapi di filmnya nanti. Nama sosok villain tersebut adalah Scar King. Dalam trailernya Scar King memiliki ciri-ciri seperti gorilla pada umumnya, tetapi dia terlihat lebih ramping (dari segi muka) untuk membedakannya dari Kong. Dia juga memiliki warna bulu cenderung kekuningan yang berbeda dari Kong. Dan dari narasi trailernya nampak Scar King adalah sosok yang kuat dan Kong akan butuh bantuan Godzilla untuk mengalahkannya.

Yang menarik kemudian adalah di trailernya nampak Godzilla terkurung di dalam sebuah kristal sebelum dia terbebas. Apa yang terjadi sebelumnya dengan Godzilla sehingga dia bisa terperangkap di dalam kristal masih jadi misteri. Namun, di filmnya nanti mungkin rasa penasaran ini akan terjawab.

Hadirkan Form Baru

trailer godzilla x kong

Selain memperlihatkan cerita lebih banyak tentang Kong serta bagaimana Kong bekerja sama dengan rivalnya, Godzilla, untuk mengalahkan Scar King di trailer ini juga ada sesuatu yang menarik muncul yang mencuri perhatian para fans. Dalam petualangannya nanti Godzilla akan menghadirkan form baru yang mana di trailernya dia nampak mengeluarkan cahaya berwarna merah muda. Padahal, seharusnya, ketika Godzilla menghadirkan serangan Atomic Breath warna serangan tersebut adalah biru.

Perubahan ini jelas memancing perhatian para fans dan di media sosial sendiri sudah ada banyak fans yang mengungkapkan rasa tidak percaya mereka dengan kekuatan Godzilla berwarna merah muda. Apakah ini memang merupakan kekuatan baru dari Godzilla atau merupakan evolusi dari kekuatan sang Titan? Apakah kemudian kekuatan ini ada kaitannya dengan Godzilla yang terkurung di dalam kristal? Kita nantikan tunggu saja jawabannya pada 12 April 2024 mendatang ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.