Setelah berdiri selama kurang lebih lima belas tahun, MCU telah menghadirkan berbagai karakter ikonis yang pada dasarnya terlalu kuat sehingga sulit mati. Para karakter ini umumnya mempunyai kekuatan fisik yang luar biasa dan beberapa kemampan tambahan yang memungkinkan mereka tidak akan mati begitu saja hanya karena usia atau penyakit. Ditambah lagi para karakter yang nyaris abadi ini biasanya mampu menyembuhkan lukanya sendiri dalam waktu yang relatif cepat. Penasaran siapa saja karakter yang dimaksud? Langsung saja simak daftarnya di bawah ini, Geeks!

Adam Warlock

Baru saja debut di film Guardians of the Galaxy Vol. 3Adam Warlock sudah berhasil menarik perhatian para penggemar MCU. Pasalnya pada kemunculan perdananya karakter yang diperankan oleh Will Poulter ini hampir menghabisi seluruh anggota Guardians di markas mereka sendiri. Meskipun Nebula telah menusuknya, tetapi dia terbukti masih mampu terbang kembali ke rumah bangsa Sovereign. Hanya dalam waktu singkat, luka fatal Adam bahkan langsung sembuh sehingga dia layak disebut sebagai karakter MCU yang sulit mati. Hebatnya lagi menurut sutradara James Gunn, Adam yang kita lihat di GOTG 3 adalah versi bayi yang akan terus berkembang pada masa mendatang.

Nebula

Terakhir kali tampil di film GOTG 3, cukup jelas bahwa Nebula yang diperankan Karen Gillan adalah karakter MCU yang sulit mati. Hal tersebut terbukti dari kemampuannya yang bisa terus bangkit walaupun tubuhnya sudah terluka parah bahkan hancur. Penyebabnya tidak lain adalah ekperimen mengerikan yang dilakukan oleh ayah angkatnya Thanos, di mana sang Mad Titan sengaja menggabungkan fisik biologis Nebula dengan beberapa sparepart mekanis sehingga dia diharapkan tidak mempunyai kelemahan. Saat terluka, Nebula memang masih bisa merasakan sakit, tetapi hanya dalam waktu yang singkat semua lukanya bisa langsung sembuh a la healing factor, tetapi versi cyborg.

Hulk

Dalam sejarah MCU bisa dibilang Hulk adalah karakter kuat pertama yang diketahui sulit mati bahkan saat dirinya sebagai Bruce Banner. Karakter yang diperankan oleh Mark Rufallo ini pernah mengatakan bahwa saat dirinya sebagai Bruce dan mencoba mengakhiri hidupnya misalnya dengna menembakkan pistol ke arah mulutnya, Hulk selalu muncul untuk memuntahkan pelurunya. Sekarang Bruce dan Hulk memang sudah menjadi satu kesatuan sebagai Smart Hulk, tetapi bukan berarti dia melemah. Pada kenyataannya selain tubuhnya sulit dilukai, Hulk juga masih bisa melemparkan pukulan yang mematikan kepada lawannya. Ditambah lagi sekarang dia sudah tidak mempunyai kelemahan sebagai Bruce.

Captain Marvel

karakter mcu sulit mati

Carol Danvers alias Captain Marvel adalah salah satu karakter MCU terkuat yang berhasil memaksa Thanos untuk menggunakan Power Stone kepadanya. Dari adegan itu saja sudah cukup jelas bahwa Captain Marvel jauh lebih unggul dari sang Mad Titan, sehingga tidak aneh jika dia masuk dalam daftar karakter MCU terkuat yang sulit mati. Faktanya sampai hari ini memang terungkap sejauh mana potensi kekuatan kosmik Captain Marvel. Dia bisa tahan terhadap kondisi ekstrem luar angkasa, pukulan kosmiknya bisa langsung membunuh lawannya, dan yang terpenting sampai hari ini dia tidak pernah terlihat terluka. Dengan kata lain dia tidak punya celah kelemahan yang dapat mengancam nyawanya.

Dormammu

karakter mcu sulit mati

Dormammu adalah sosok penguasa Dark Dimension yang pernah beberapa kali mencoba mengambil alih Bumi melalui para anteknya. Seperti di film Doctor Strange pertama ketika dia menyuruh Kaecilius untuk menggabungkan kedua dimensi. Dalam prosesnya dia mau tidak mau harus berhadapan dengan Doctor Strange yang bertugas sebagai Sorcerer Supreme pada saat itu. Dari pertempuran mereka lah akhirnya kita bisa tahu bahwa Dormammu termasuk karakter MCU yang sulit mati. Dibutuhkan kecerdasan Strange dan Time Stone untuk benar-benar membuat Dormammu menyerah, bukan dengan kekerasan yang mungkin tidak akan pernah bisa mengalahkannya.

Deadpool

karakter mcu sulit mati

Saat ini Deadpool dari aktr Ryan Reynolds mungkin masih belum termasuk bagian dari MCU, karena baru film ketiganya lah yang akan menandai migrasinya dari Fox-Verse. Walaupun begitu, cepat atau lambat pasti dia akan menjadi salah satu karakter kuat MCU yang sulit mati. Hal tersebut sudah dibuktikan di dua film sebelumnya, di mana dia masih sanggup bertahan walaupun tubuhnya sudah dibelah dua, diledakan hingga berkeping-keping, ditembak, ditusuk, dan cara-cara lainnya yang seharusnya sudah cukup untuk membunuh manusia. Hal tersebut bisa terjadi berkat kemampuan helaing factornya yang diwariskan melalui DNA Wolverine yang mengalir dalam darahnya.

Wolverine

karakter mcu sulit mati

Jika Deadpool masuk dalam daftar ini, tentunya Wolverine juga harus mendapatkan julukan yang sama sebagai karakter MCU yang sulit mati. Pasalnya karakter dari aktor Hugh Jackman ini sudah dipastikan juga akan menjadi bagian dari MCU melalui film Deadpool 3. Untuk sekarang memang masih belum diketahui sejauh mana perannya nanti, tetapi yang jelas perpindahannya ke MCU tidak akan mengubah fakta bahwa dia adalah seorang mutan yang memiliki healing factor terkuat. Dalam sejarahnya dia terbilang sering mengalami percobaan pembunuhan, seperti ditenggelamkan ke dalam danau, disuntikan adamantium ke tulangnya, dan lain sebagainya, tetapi sampai sekarang dia masih eksis.

Kang the Conqueror

karakter mcu sulit mati

Kang the Conqueror adalah big bad Multiverse Saga yang sampai hari ini jumlah variannya bisa dibilang tak terhitung. Hal tersebut bisa terjadi karena hampir semua variannya sadar tentang eksistensi multiverse dan mereka sama-sama membentuk Council of Kangs untuk memonopolinya. Sebagai sosok yang mampu melakukan perjalanan waktu, cukup masuk akal jika karakter dari aktor Jonathan Majors ini sulit mati. Di atas kertas sebenarnya Kang bisa tahu kapan dirinya akan mati dan apa penyebabnya, sehingga dia tinggal memutar waktu untuk mencari pencegahannya. Di sisi lain seandainya dia tetap mati, pada akhirnya varian lain akan terus bermunculan sampai multiverse benar-benar dia kuasai.

Uatu

karakter mcu sulit mati

Uatu dan para Watcher sejatinya adalah entitas yang hanya bertugas mengawasi kisah-kisah di MCU, mereka tidak boleh ikut campur untuk alasan apa pun. Namun bagi Uatu, dia setidaknya pernah melanggar sumpah tersebut satu kali, tepatnya saat Infinity Ultron berniat menghancurkan multiverse di series What If season 1. Pada titik inilah kita bisa tahu bahwa Uatu adalah karakter kuat MCU yang sulit mati bahkan oleh Ultron yang mempunyai keenam Infinity Stones. Sama seperti Kang, Uatu juga bisa melakukan perjalanan lintas waktu dan multiverse, sehingga dia selalu punya cara untuk memenangkan pertempuran siapa pun lawannya.

Vision

karakter mcu sulit mati

Terakhir karakter kuat MCU yang sulit mati adalah Vision yang diperankan oleh Paul Betanny. Sejak pertama kali muncul di film Avengers: Age of Ultron, Vision sudah digambaran sebagai android yang seluruh tubuhnya terbuat dari Vibranium dan dia bisa mengatur molekul tubuhnya sendiri sehingga bisa lebih padat atau tembus pandang. Di balik semua keunggulan tubuhnya tersebut, ternyata Vision juga mampu memindahkan kesadarannya pada tubuh lain seperti yang diperlihatkan di series WandaVision. Sekarang walaupun tubuh pertama Vision sudah hancur, tetapi kesadarannya masih tetap hidup di tubuh White Vision. Jika mau, dia bisa terus melakukan ini untuk kabur dari kematian.

Itulah sepuluh karakter kuat MCU yang sampai hari ini bisa dibilang sulit mati. Perlu kita catat bahwa maksud sulit mati di sini adalah dibutuhkannya kekuatan yang jauh lebih besar untuk membunuh mereka. Para karakter ini tentunya masih bisa mati jika narasi atau konteks cerita MCU mengarah ke sana. Namun yang jelas untuk sekarang malaikat pencabut nyawa masih ogah menghampiri mereka, karena mulai dari Adam Warlock sampai Vision, semuanya masih punya cara jitu untuk mencurangi kematian.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.