Series Secret Invasion di Disney+ baru saja berakhir dengan keberhasilan Nick Fury dalam menghentikan invasi bangsa alien Skrull di muka Bumi. Di episode final, Fury diceritakan kembali ke luar angkasa untuk menghadiri KTT Perdamaian yang diselenggarakan Kree. Sementara itu G’iah dan Sonya memutuskan untuk saling bekerja sama demi kebaikan Skrull dan umat manusia. Menariknya, terlepas dari kisahnya yang sudah rampung, ternyata ada satu easter egg Secret Invasion yang mengindikasikan awal kisah para mutan khususnya X-Men di jagat sinema MCU. Apakah itu? Mari kita bahas lebih lanjut, Geeks!

Penelitian Gen Manusia Super di MCU

Kalian mungkin sudah tahu bahwa sejak awal series Secret Invasion memang dimaksudkan untuk menjadi dasar dari kisah-kisah MCU selanjutnya. Misalnya film The Marvels yang akan tayang tanggal 10 November nanti, di mana Nick Fury dipastikan akan kembali memainkan peran penting dalam petualangan Captain Marvel. Kemudian Secret Invasion juga telah membuka jalan untuk film Armor Wars mendatang yang akan melanjutkan kisah James Rhodes alias War Machine pasca pencurian identitas yang dilakukan oleh Skrull.

Selain kedua tayangan tersebut, satu lagi kisah MCU yang mungkin sudah dimulai secara diam-diam di Secret Invasion adalah eksistensi X-Men. Jika kita mundur sedikit ke belakang, dalam salah satu adegan di Secret Invasion episode 4 ada sebuah easter egg menarik yang menggambarkan pekerjaan istri Skrull Nick Fury yang bernama Priscilla Davis alias Varra. Di mana sebuah sampul buku yang diberi pigura dan dipajang di dinding rumahnya, mengindikasikan bahwa selama ini Varra telah meneliti gen manusia super.

Jika diperhatikan, karya ilmiah tersebut mempunyai judul ‘Decoding the Superhuman Gene’ dengan gambar samar membentuk huruf X pada bagian belakang sampul bukunya. Berbekal hal tersebut tampaknya Varra sempat meneliti bahkan menguraikan gen super yang sejak awal berada di dalam tubuh manusia. Jika merujuk pada materi asli di Marvel Comics, jenis manusia yang memiliki gen super alias gen X sejak lahir hanyalah para mutan. Apakah ini artinya Secret Invasion mulai menguak eksistensi X-Men di MCU?

Yang lebih menariknya lagi di ending episode terakhir Secret Invasion, Varra mengatakan sesuatu yang memperkuat teori ini. Ketika Fury memberinya tugas untuk menjadi diplomat Skrull di KTT Perdamaian dengan Kree, Varra mengatakan bahwa dia mungkin tidak bisa terlalu lama di luar angkasa. Meskipun pada akhirnya setuju untuk ikut, tetapi dia mengaku kepada Fury bahwa “tugas pentingku ada di sini, sayang.” Berdasarkan hal tersebut bukan tidak mungkin Varra masih bekerja sebagai ahli genetika yang meneliti gen para mutan.

Debut X-Men yang Semakin Dekat

Meskipun easter egg Secret Invasion yang kita bahas di atas sangat singkat dan masih samar, tetapi faktanya saat ini Marvel Studios memang tengah berusaha mengembangkan kisah X-Men untuk masa depan MCU. Jika kalian ingat, di ending series Ms. Marvel, terungkap bahwa Kamala Khan sebenarnya mempunyai keanehan gen dalam tubuhnya. Mungkin saja orang-orang seperti Kamala inilah yang selama ini menjadi subjek penelitian Varra sebagai ahli genetika bernama Priscilla Davis.

X-Men MCU

Eksistensi X-Men sendiri sebenarnya sudah mulai diceritakan di multiverse MCU. Contohnya di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022) yang memperlihatkan pendiri X-Men Professor X versi Earth-838. Bahkan ke depannya, Wolverine dan sejumlah mutan lain dipastikan akan segera melakukan debutnya di film Deadpool 3. Berdasarkan semua petunjuk ini tidak aneh jika Secret Invasion menjadi awal terkuaknya gen manusia super alias gen X di semesta utama MCU.

Ditambah lagi Presiden Marvel Studios Kevin Feige pernah menjamin bahwa kesukaannya terhadap X-Men sudah cukup untuk menjadi bukti bahwa cepat atau lambat para mutan akan melakukan debutnya di MCU. “Saya sudah mengatakannya dari situlah saya akan memulai. Saya tidak bisa memberi tahu kalian apa pun sebelum kami benar-benar mengumumkannya, tapi yakinlah, diskusi [tentang X-Men] sudah berlangsung lama secara internal,” ungkapnya pada tahun 2021.

Demikianlah pembahasan tentang teori Secret Invasion yang mungkin jadi awal kisah X-Men dan seperti apa kemungkinannya pada masa mendatang. Bagaimana menurut kalian? Istri Nick Fury yang bernama Varra mungkin saja memang berhubungan dengan debut X-Men di MCU, atau bisa juga sepenuhnya hanya teori. Hanya waktu yang bisa mengungkap semua kebenarannya. Kita nantikan saja ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.