Sutradara film Barbie, Greta Gerwig, beri petunjuk mengenai kemungkinan film sekuel dari film Barbie pada masa yang akan datang. Film Barbie saat ini menjadi buah bibir banyak orang dan pecinta film setelah berhasil menghidupkan boneka yang sangat populer tersebut dalam cerita di layar lebar. Dibintangi oleh Margot Robbie dan Ryan Gosling serta sederet nama besar lainnya, film Barbie resmi dirilis pada 19 Juli kemarin.

Barbie menjadi salah satu film tersukses saat ini. Hal tersebut berdasarkan catatan yang ada di mana film ini berrhasil memecahkan rekor box office dengan pemasukan kotor di minggu pertama penayangan yang mencapai angka 337 juta Dollar Amerika dari seluruh dunia. Melihat kesuksesan besar ini tentunya membuat Warner Bros. Discovery bisa saja menghadirkan sekuel, spinoff, atau bahkan membuat sebuah franchise.

film sekuel barbie

Berkaitan dengan hal tersebut sang sutradara, Greta Gerwig, coba untuk memberikan tanggapan jujurnya. Dalam wawancara dengan The New York Times, sutradara film Barbie tersebut sempat beri petunjuk mengenai kemungkinan sekuel filmnya. Menurut Grewig, dia masih belum tahu apakah akan ada sekuel dari film Barbie. Karena, untuk saat ini, dia merasa sudah lelah dan kehabisan ide untuk dicurahkan dalam filmnya.

Untuk saat ini, semua itu yang aku punya. Aku selalu merasa di akhir setiap film, aku tidak akan pernah memiliki ide lainnya dan semua yang aku ingin lakukan sudah aaku lakukan. Aku tidak ingin menghancurkan mimpi seseorang tetapi untukku, untuk saat ini, aku benar-benar kosong.

Greta Gerwig merupakan sosok sutradara pendatang baru yang memiliki sederet karya luar biasa yang akhirnya membuat dia dipercaya untuk menangani film blockbuster seperti Barbie. Meskipun Barbie menjadi proyek pertama Gerwig yang menjalin kerja sama dengan brand besar dan juga menjadi puncak kesuksaannya untuk saat ini, sepertinya hal tersebut tidak akan merubah sisi kreatif dari sang sutradara.

Greta Gerwig adalah seorang pembuat film yang lebih senang untuk membuat film standalone atau film solo dengan taste yang luar biasa dan membuat banyak pihak puas. Berdasarkan hal tersebut, rasanya masuk akal jika kemudian Greta Gerwig tidak lagi memiliki ide untuk menghadirkan film kedua atau sekuel karena dia sendiri tidak tertarik untuk menciptakan sebuah franchise. Meskipun begitu, pihak WB Discovery sendiri mungkin akan tetap mengerjakan proyek sekuel filmnya dengan sutradara yang berbeda.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.