Dua studio film besar, Paramount Pictures dan Warner Bros Discovery dikabarkan berpotensi untuk melakukan merger atau menggabungkan dua studio tersebut. Laporan terbaru menyebutkan jika Warner Bros Discovery dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk melakukan merger dengan studio film besar lainnya, Paramount Pictures. Kabar ini pertama kali diumumkan oleh Axios, yang mana menurut sumber mereka kedua CEO sudah melakukan pertemuan.

Berbagai saluran berita lainnya, seperti Deadline dan Variety, kemudian mengabarkan jika laporan tersebut sudah terkonfirmasi. CEO dari Paramount Global, Bob Bakish, dan CEO dari WBD, David Zaslav, sudah melakukan pertemuan pada selasa kemarin. Pertemuan kedua CEO tersebut dilakukan di markas dari Paramount yang ada di Times Square, New York. Selain berbicara dengan Bob Bakish, David Zaslav juga dikabarkan sudah berbicara dengan Shari Redstone yang merupakan CEO dari induk perusahaan Paramount.

Meskipun hendak melakukan merger, namun nilai perusahaan antara Warner Bros Discovery dan Paramount cukup jauh berbeda. Nilai perusahaan Warner Bros Discovery saat ini berjumlah 29 milliar Dollar Amerika. Sedangkan, nilai perusahaan Paramount hanya 10 milliar Dollar Amerika. Belum ada informasi berapa nilai merger dari dua studio film ini dan kapan proses merger tersebut akan terjadi.

warner bros paramount merger

Jika merger antara dua studio ini benar-benar terjadi, maka aset mereka akan semakin bertambah masif. Beberapa aset mereka adalah TV, franchise film, olahraga, dan platform streaming. Bergabungnya HBO Max dan Paramount+ diharapkan bisa menandingi Netflix dan juga Disney+. Untuk sektor film sendiri, WBD akan mendapatkan lisensi dari berbagai franchise populer milik Paramount jika kemudian merger ini terjadi.

Beberapa diantaranya adalah Terminator, Transformers, Mission: Impossible, Top Gun, A Quiet Place, Teenage Mutant Ninja Turtles, The Godfather, Paranormal Activity, Scream, dan Star Trek. Sedangkan, Paramount bisa menggunakan atau menghadirkan franchise populer dari WBD seperti DC Universe, Harry Potter, dan Lord of the Rings. Merger ini jelas akan menjadikan kedua studio film menjadi raksasa dalam bidang hiburan dan media. Mereka akan semakin tidak terkalahkan jika membandingkannya dengan Disney.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.