Jika sebelumnya bajak laut yang diburu oleh angkatan laut, namun sekarang justru mereka yang diburu oleh kelompok Cross Guild. Angkatan laut sudah sejak lama menjadi pihak yang memburu para bajak laut dalam alur cerita One Piece. Mereka adalah kekuatan militer dari World Government yang memang bertugas mengamankan lautan dari serangan para bajak laut.

Namun, situasinya kini berubah di mana para angkatan laut yang justru diburu oleh para bajak laut. Para angkatan laut diburu oleh bajak laut berkat adanya kelompok Cross Guild, yang juga memberikan imbalan kepada siapa pun yang berhasil menangkap atau menghabisi mereka. Namun, tentunya ada beberapa karakter angkatan laut yang diburu oleh Cross Guild.

Para Admiral

Angkatan laut yang diburu oleh Cross Guild yang pertama adalah para admiral. Ini merupakan target yang paling jelas dari kelompok tersebut. Memang bukan tanpa alasan mengapa Cross Guild mengincang para admiral. Dari semua anggota angkatan laut, para admiral terkenal sebagai yang terkuat. Para admiral terkenal karena memiliki kekuatan buah iblis yang sangat dahsyat serta kemampuan Haki.

Sebagai angkatan laut terkuat wajar tentunya jika mereka menjadi incaran Cross Guild, karena para admiral ini memiliki tingkat ancaman yang besar. Berapa kemudian nilai buruan dari para admiral memang masih jadi pertanyaan. Tetapi, mengingat posisi mereka serta level kekuatan yang mereka miliki bukan tidak mungkin jika nilainya ada di angka di atas 1 miliar Belly.

Akainu

Fleet admiral merupakan posisi tertinggi di angkatan laut. Ini adalah posisi yang dikuasai oleh Akainu, di mana dia membawahi seluruh pasukan angkatan laut yang ada di dunia One Piece. Geeks tentunya sudah tidak asing dengan kekuatan dari Akainu, Kemampuan magma dari Sakazuki mampu menghadirkan kengerian yang luar biasa. Bahkan, Akainu secara tidak langsung berhasil menghabisi Whitebeard.

angkatan laut diburu cross guild

Akainu sendiri sebenarnya awalnya merupakan mantan admiral yang kemudian berhasil menggantikan posisi Sengoku. Dia berhasil menggeser posisi Aokiji yang juga sempat akan menjadi angkatan laut yang mengisi posisi tersebut. Nilai buruan Akainu jelas akan sangat tinggi mengingat posisinya sebagai fleet admiral. Mungkin, angkanya sendiri bisa saja berada di atas 3 milliar Belly.

Para Wakil Admiral

Selama ini sosok admiral sering kali dipandang sebagai yang terkuat di angkatan laut. Hal tersebut memang tidak salah karena mereka memang yang terkuat. Meskipun begitu, angkatan laut lainnya pun tidak kalah luar biasa. Dalam hal ini, para wakil admiral pun memiliki kekuatan yang sangat dahsyat. Posisi mereka memang satu tingkat di bawah admiral.

Namun, bukan berarti mereka adalah sosok yang bisa diremehkan. Banyak wakil admiral yang juga tidak kalah kuat dan mengerikan. Contohnya adalah Smoker, Gion, Chaton, dan juga tentunya Garp. Karena, posisi mereka yang berada di bawah level admiral nilainya memang tiddak terlalu besar namun masih cukup fantastis. Nilainya sendiri mungkin berada di ratusan juta sampai miliaran Belly. Wakil admiral T-Bone adalah korban dari Cross Guild.

Monkey D Garp

Nama Monkey D Garp terungkap menjadi salah satu angkatan laut incaran dari Cross Guild berkat reputasinya yang luar biasa sebagai pahlawan angkatan laut. Hal ini diketahui ketika para bajak laut di pulau Beehive mencoba menyerang Garp yang sudah terluka akibat serangan Shiryu. Menurut salah satu bajak laut, nilai buruan dari Garp sendiri adalah tiga mahkota yang artinya angkatanya mencapai 3 milliar Belly.

angkatan laut diburu cross guild

Seperti yang Geeks ketahui, Garp sebenarnya memiliki posisi wakil admiral di mana angkanya seharusnya tidak terlalu besar. Tetapi, berkat reputasi Garp yang luar biasa serta kekuatannya membuat nilai buruan Garp menjadi sangat luar biasa tinggi. Apalagi, dia dianggap sebagai pahlawan angkatan laut pasca apa yang terjadi di God Valley pada 38 tahun yang lalu.

Koby

Koby juga sebenarnya adalah angkatan laut yang level pangkatnya belum terlalu tinggi. Diketahui, pangkat Koby saat ini adalah kapten. Jika melihat posisi tersebut, sebenarnya nilai buruan Koby seharusnya tidak besar mengingat peringkat kapten ada di bawah wakil admiral yang artinya nilai buruannya pun tentu tidak akan besar. Namun, lagi-lagi reputasinya yang membuat nilai Koby melonjak.

angkatan laut diburu cross guild

Koby diketahui merupakan sosok pahlawan dalam insiden Rocky Port, yang sampai saat ini masih belum ada penjelasannya. Bahkan, reputasinya tersebut juga diakui oleh Blackbeard. Koby juga menjadi sosok “pahlawan” bagi para angkatan laut yang diculik oleh Blackbeard, di mana dia rela menukarkan dirinya. Nilai buruan Koby sendiri diketahui mencapai 500 juta Belly, yang mana biasanya nilai para kapten hanya 100 juta Belly.

Kong

Karakter angkatan laut yang yang diincar Cross Guild terakhir adalah Kong. Sosok Kong masih sangat misterius sampai saat ini. Kong adalah pemimpin atau panglima (Commander-in-Chief) dari seluruh pasukan angkatan laut serta organisasi yang berada di bawah naungan World Govenrment. Sebelum mengisi posisinya tersebut, Kong sempat mengisi jabatan sebagai Fleet Admiral. Kong menjadi Fleet Admiral selama kurang lebih 30 tahun.

angkatan laut diburu cross guild

Kong merupakan salah satu karakter yang dinantikan kemunculannya, karena sejauh ini dia baru muncul secara sekilas. Selain itu, para fans juga sangat menantikan informasi lengkap mengenai sosok Kong karena Oda Sensei masih belum memberikan informasi apa pun terkait sosok ini. Nilai buruannya dari Cross Guild mungkin bisa mencapai milliaran Belly, tepatnya bisa jadi ada di angka 3-4 milliar Belly.

Cross Guild saat ini sudah semakin besar reputasinya di antara para bajak laut. Hal ini wajar mengingat para bajak laut kini mendapatkan motivasi lebih untuk bisa menghadapi para angkatan laut. Jika biasanya mereka yang diincar, kini giliran mereka yang mengincar para angkatan laut. Menarik tentunya untuk melihat bagaimana sepak terjang selanjutnya dari Cross Guild.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.