Rilis perdana tahun 2014, John Wick dikenal sebagai waralaba film aksi populer yang sebagian besar kisahnya berfokus pada petualangan John Wick dari aktor Keanu Reeves. Beberapa waktu lalu film teranyarnya yang berjudul John Wick 4 bahkan telah menjadi film terlaris dari waralabanya dan film terlaris ketujuh tahun 2023. Keberhasilan waralabanya inilah yang kemudian mendorong Lionsgate untuk pengembangan film kelima dan dua spinoff John Wick, begitu juga dengan spinoff baru lainnya yang baru saja dikonfirmasi.

Dalam sesi wawancara sebelumnya, sutradara Chad Stahelski sempat mengungkapkan bahwa walaupun film keempatnya seperti telah mengakhiri waralaba John Wick, tetapi dia sangat terbuka jika Lionsgate ingin mengarap film kelimanya. Lionsgate sendiri adalah perusahaan film yang menaungi waralaba John Wick, dan sekarang tengah bersiap untuk merilis dua tayangan spinoff-nya, yaitu film Ballerina yang dibintangi Ana de Armas dan serial tentang Continental Hotel New York. Sekarang, Stahelski kembali membeberkan fakta baru tentang spinoff John Wick lainnya yang tengah dikembangkan oleh Lionsgate.

spinoff john wick

Di episode terbaru The Joe Rogan Experience, Stahelski mengonfirmasi bahwa saat ini ada beberapa proyek spinoff yang sedang dikerjakan berdasarkan semesta John Wick. Meskipun dia mengaku kurang begitu suka dengan istilah ‘spinoff’, tetapi Stahelski membenarkan bahwa salah satu film yang tengah dikembangkan oleh studio adalah tentang karakter Sofia Al-Azwar dari aktris Halle Berry, manager Continental Hotel Casablanca yang debut di John Wick: Chapter 3 – Parabellum (2019).

Ketika ditanya apakah benar ke depannya ada sebuah film yang berfokus pada karakter Berry, Stahelski menjawab, “Ya. Kami sebenarnya telah melakukan pembicaraan beberapa kali untuk membahas tayangan spinoff… Meskipun saya benci istilah spinoff, tetapi benar adanya bahwa mereka (Lionsgate) tengah mencoba melakukan sesuatu terkait [sejumlah] proyek lain dari waralaba John Wick. Mudah-mudahan itu semua akan menjadi proyek yang bagus.” Di sisi lain Stahelski mengungkapkan bahwa dia berusaha tidak ingin terlalu ikut campur dengan tayangan selain film utama John Wick.

Jika semuanya berjalan lancar, artinya pada masa mendatang John Wick akan jadi jagat sinema yang cukup besar. Di mana setiap tayangan John Wick dari Lionsgate akan saling terhubung layaknya Marvel Cinenatic Universe, DC Universe, ataupun Star Wars. Kita lihat saja nanti seperti apa perkembangan kabarnya ya, Geeks. Yang jelas sekarang serial prekuel The Continental sudah dijadwalkan untuk tayang perdana bulan September 2023 nanti, dan film layar lebar Ballerina pada 7 Juni 2024 mendatang.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.