Film adaptasi buku The Chronicles of Narnia yang diproduksi oleh Netflix akan memulai proses syuting pada akhir tahun ini. Greta Gerwig, yang juga menulis dan menyutradarai film Barbie tahun lalu, akan memulai syuting film reboot The Chronicles of Narnia ini pada musim panas atau awal musim gugur nanti. Detail tentang filmnya sendiri masih sedikit yang diketahui.

Kepala film Netflix, Scott Stuber, sebelumnya mengatakan bahwa mereka berharap untuk memulai produksi pada tahun 2024, dan sekarang What’s On Netflix memiliki sumber yang mengatakan bahwa produksinya akan dimulai pada Agustus. Sebelumnya di tahun 2005 dan 2010, Walden Media pernah memproduksi tiga film Chronicles of Narnia.

Tetapi karena ulasan filmnya yang buruk dan hasil penjualan filmnya yang tidak begitu bagus, setelah dua film pertama, Walden berpisah dengan distributornya, Disney, dan mulai bekerja sama dengan Fox. Tetapi karena hasilnya yang tetap sama, film keempat yang sudah direncanakan tidak jadi dibuat. Tetapi sejak Disney membeli Fox, penggemar dapat menonton ketiga film Narnia dari era 2000-an di Disney+.

Sejak tahun 2018, Netflix memang telah berencana membuat reboot Narnia. Tetapi sangat sedikit informasi yang mereka bagikan, selain menunjuk Matthew Aldrich untuk menjadi sutradara dari proyek ini. Tetapi kemudian Aldrich digantikan dengan Gerwig pada November lalu. Buat Geeks yang belum tahu, The Chronicles of Narnia adalah serangkaian tujuh novel fantasi yang ditulis oleh C.S. Lewis antara tahun 1949 dan 1954. Cerita-cerita ini mengikuti petualangan sekelompok anak manusia yang ditarik ke dunia alternatif yang disebut Narnia, yang dihuni oleh makhluk-makhluk mitos dan diperintah oleh Aslan, sang Singa yang mewakili kebaikan.

Novel-novelnya masing-masing memiliki judul The Lion, the Witch, and the Wardrobe, Prince Caspian, The Voyage of the Dawn Treader, The Silver Chair, The Horse and His Boy, The Magician’s Nephew, The Last Battle. Novelnya menawarkan campuran petualangan, mitologi, dan tema moral yang kuat, membuatnya menjadi salah satu seri fantasi paling terkenal dan dicintai. Kita tunggu aja ya Geeks versi rebootnya nanti.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/