Proyek adaptasi live action dari animasi klasik Disney, The Little Mermaid, mendapatkan review beragam dari berbagai pihak. Film The Little Mermaid merupakan salah satu proyek adaptasi film live action yang dilakukan oleh rumah produksi Disney dari berbagai film animasi klasik mereka. Sebelumnya, kita melihat beberapa proyek lain seperti Dumbo, The Lion King, dan sebaginya. Disney sendiri diketahui sangat ambisius dengan proyek ini.

The Little Mermaid jadi proyek selanjutnya yang diadaptasi oleh Mouse House dan direncanakan filmnya akan rilis pada 26 Mei mendatang. Namun, beberapa pihak berkesempatan untuk menyaksikan tayang perdana filmnya pada hari senin kemarin. Dan dengan tayang perdana tersebut berbagai review mengenai film The Little Mermaid sendiri sudah mulai tersebar di jagat media sosial. Mayoritas ulasan menghadirkan catatan yang positif bagi filmnya.

Adaptasi Live Action Yang Lebih Baik

“The Little Mermaid secara menarik menambahkan hal menarik terhadap versi original. Dalam beberapa hal memang dirasa terlalu berlebihan, tapi tidak diragukan lagi ini jadi film adaptasi live-action yang lebih baik yang pernah Disney hadirkan.”

Halle Bailey Sukses Perankan Ariel

“The Little Mermaid hampir jadi film live action Disney yang terbaik, namun masih ada kendala dalam menghadirkan para villain. Halle Bailey adalah Ariel dan aku benar-benar merinding saat menikmati penampilannya. Ini adalah penyampaian ulang cerita The Little Mermaid yang belum pernah kalian saksikan sebelumnya.”

Berhasil Menghadirkan Cerita Yang Kita Kenal

“The Little Mermaid adalah sebuah remake live-action yang berhasil menyerap hati dan jiwa dari cerita yang kita kenal dan cintai selama ini, dan bahkan mampu meningkatkannya lebih jauh melalui penampilan apik dari Halle Bailey – dia memang terlahir untuk film layar lebar dan inilah alasan mengapa filmnya layak untuk ditonton.”

Penampilan Apik Dari Para Cast

“The Little Mermaid dipenuhi olehpenampilan apik dari Halle Bailey dan Melissa McCarthy, namun remake ini tidak jauh lebih baik dari versi animasinya.”

Terlepas dari review positif dari film The Little Mermaid sejauh ini, banyak juga para fans yang justru kurang senang dan kurang menyambut baik filmnya. Sebelumnya, sejak proyek adaptasi live action The Little Mermaid diumumkan berbagai kontroversi dari filmnya sudah banyak bermunculan. Misalnya, yang pertama adalah bagaimana pihak menunjuk Halle Bailey sebagai Ariel.

Banyak juga yang tidak setuju dengan berbagai hal yang dirubah oleh Disney untuk menyesuaikan dengan filmnya. Bahkan, tidak sedikit juga yang kemudian mengecam terhadap proyek film adaptasi ini. Dengan berbagai ulasan positif yang muncul terkait film The Little Mermaid mungkin bisa sedikit meredakan berbagai kontroversi yang ada. Pihak-pihak yang awalnya tidak setuju atau mengecam dengan berbagai perubahan yang ada bisa jadi berubah pikiran setelah melihat review filmnya dan juga menyaksikan filmnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.