Penggemar One Piece mungkin sudah sering mendengar kata “Belly/Beri” dalam seri One Piece karya Eiichiro Oda. Itu adalah mata uang yang digunakan oleh para karakter yang ada dalam ceritanya. Sebagai mata uang, tentunya pengaplikasian Belly terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Mulai dari perdagangan sampai nilai bounty bajak laut pun menggunakan Belly. Namun, kita mungkin penasaran berapa nilai 1 Belly dalam Rupiah.

Dalam salah satu kolom SBS, Oda Sensei pernah menjelaskan jika 1 Belly setara dengan 1 Yen, yang merupakan mata uang asli negara Jepang. Dan yang menarik adalah, hal ini pun “dikonfirmasi” di salah satu toko pernak-pernik resmi One Piece yang ada di Nagoya. Dengan asumsi bahwa 1 Yen sama dengan 105 Rupiah, berdasarkan nilai tukar per hari ini (29 Oktober 2022), siapa bajak laut One Piece yang memiliki nilai bounty paling besar dalam rupiah?

Gol D. Roger (584,304 Triliun Rupiah)

Sang raja bajak laut, Gol D. Roger, merupakan salah satu karakter yang paling kuat di sepanjang seri ini. Roger diceritakan sudah berhasil menaklukan semua pulau di Grand Line. Petualangannya yang terakhir membawa dia ke sebuah pulau bernama Laugh Tale, tempat di mana Poneglyph terakhir berada. Selain itu, Laugh Tale adalah tempat bagi harta karun terbesar yaitu One Piece.

10 Bounty One Piece Termahal Dalam Rupiah!

Roger dianggap sebagai bajak laut yang paling sukses dalam sejarah. Dari segi kekuatan, Roger bisa menandingi berbagai karakter kuat, seperti Whitebeard, dalam sebuah pertarungan. Dengan kekuatan yang dia miliki, serta bagaimana Roger mengetahui rahasia dunia saat dia berada di Laugh Tale menunjukan bahwa dia adalah ancaman paling berbahaya bagi Pemerintah Dunia. Karena itulah nilai bounty Roger di cerita One Piece mencapai 5.564.800.000 Belly atau 584,304 triliun rupiah.

Whitebeard (529,830 Triliun Rupiah)

Dalam sejarah One Piece, Whitebeard merupakan bajak laut terkuat kedua di dunia setelah Gol D. Roger dan krunya. Selama beberapa dekade, dia berhasil menguasai beberapa wilayah di lautan dan tidak ada yang berani melukai salah satu krunya. Whitebeard memang sudah sejak lama menjadi sosok yang kuat, apalagi dia juga memiliki kekuatan dahsyat dari buah ibis Gura Gura no Mi.

10 Bounty One Piece Termahal Dalam Rupiah!

Dengan kekuatannya dia bisa saja menghancurkan dunia ini. Dia juga bisa saja membuat sebuah kekacauan besar di dunia kapan pun yang dia inginkan. Tapi, hal itu tidak dia lakuka. Karena, Whitebeard memilih untuk menjadi seorang ayah yang baik bagi anak-anaknya. Selain dari segi kekuatan, nilai bounty Whitebeard juga berada di posisi kedua dalam cerita One Piece, baik dalam Belly atau rupiah, tepatnya 5.046.000.000 Belly atau sekitar 529,830 Triliun Rupiah.

Kaido (484,155 Triliun Rupiah)

Kaido terkenal memiliki julukan “makhluk paling kuat” yang ada di dunia One Piece. Dia merupakan kapten dari bajak laut Beast, dan sempat menguasai negara Wano selama 20 tahun sebelum Luffy berhasil mengalahkannya. Sebagai mantan salah satu dari empat penguasa samudera, dan juga makhluk paling kuat di dunia, tentunya kekuatan Kaido tidaklah main-main.

10 Bounty One Piece Termahal Dalam Rupiah!

Terbukti bagaimana selama ini Kaido tidak bisa dibunuh atau tidak bisa dilukai. Satu-satunya orang yang pernah melukai Kaido adalah Kozuki Oden, meskipun Zoro juga sempat memberikan luka kepada Kaido. Kekejaman Kaido sebagai seorang bajak laut juga menjadikannya sebagai sosok yang berbahaya. Hal inilah yang membuat Kaido memiliki nilai bounty yang berada di atas Big Mom dengan jumlah 4.611.100.000 Belly atau sekitar 484 Triliun Rupiah.

Big Mom (460,740 Triliun Rupiah)

Charlotte Linlin atau yang dikenal sebagai Big Mom adalah sosok lainnya yang memiliki titel Yonko dalam cerita One Piece dari generasi lama. Dia merupakan kapten dari bajak laut Big Mom dan merupakan penguasa wilayah Totto Land. Kekuatan Linlin benar-benar sangat luar biasa, di mana dia diketahui pernah membunuh seorang raksasa ketika usianya masih 5 tahun.

10 Bounty One Piece Termahal Dalam Rupiah!

Selain itu, di usianya yang masih kecil, Linlin sudah memiliki nilai bounty sekitar 50 juta Belly. Dari segi kekuatan, Big Mom bahkan mampu menandingi kekuatan dari Kaido.  Kekuatan dan pasukan anak-anaknya membuat Big Mom jadi bajak laut yang ditakuti orang-orang. Nilai bounty dari Big Mom sendiri saat ini adalah 4.388.000.000 Belly atau sekitar 460,8 Triliun Rupiah. Angka yang tentunya sangat fantastis.

Shanks (425,134 Triliun Rupiah)

Shanks merupakan salah satu Yonko saat ini, dan dia menjadi seorang Yonko 6 tahun sebelum timeline utama di serinya mulai. Meskipun dia hanya memiliki satu tangan, Shanks masih cukup kuat untuk bertarung satu lawan-satu dengan berbagai karakter kuat seperti Whitebeard atau para Admiral dari angkatan laut. Satu hal yang membuat Shanks spesial adalah dia tidak memiliki kekuatan buah iblis.

Shanks diketahui hanya mengandalkan kekuatan Haki, yang mana memang dia sangat kuat dalam hal ini. Hal itulah yang membuat Shanks berbeda dibandingkan karakter lainnya. Setelah sempat menjadi misteri, pihak angkatan laut akhirnya mengumumkan bahwa nilai bounty Shanks adalah 4.611.100.000 Belly atau sekitar 425 Triliun Rupiah.

Blackbeard (419,580 Triliun Rupiah)

Marshall D. Teach alias Blackbeard adalah sosok Yonkou dan juga salah satu villain paling mengerikan. Yang mengerikan dari sosok Blackbeard selain kemampuannya dalam mengendalikan anak buahnya, atau pun wilayah kekuasaanya, dia juga mampu menciptakan sebuah strategi mengerikan. Selain itu, Blackbeard memiliki dua kekuatan buah iblis yang tidak bisa dilakukan oleh manusia lain.

Teach bisa melakukan semuanya, dia bisa menggunakan Haki, dia juga ahli dalam penggunaan senjata, dan yang menarik adalah dia adalah satu-satunya orang saat ini yang diketahui mengkonsumsi dua buah iblis sekaligus. Saat ini, Blackbeard masih terus mengincar berbagai buah iblis yang mana ini jadi alasan nilai bounty-nnya meningkat drastis dalam waktu singkat. Nilai bounty Blackbeard saat ini adalah 3,966,000,000 Belly atau sekitar 419,6 Triliun Rupiah.

Dracule Mihawk (376,950 Triliun Rupiah)

Seperti yang muncul dalam chapternya, Brannew menginformasikan bahwa nilai bounty terbaru dari Dracule Mihawk berada di angka 3,590,000,000 Belly atau sekitar 377 Triliun Rupiah. Angka tersebut hampir menyentuh 4 miliar Belly, di mana nilai bounty-nya jauh di atas Luffy. Para fans akhirnya mengetahui berapa nilai bpunty Mihawk, setelah harus menunggu selama lebih dari dua dekade untuk mengetahui angkanya.

Dan yang menarik adalah nilai bounty ini hanya berbeda kurang dari 500 juta Belly dari Shanks. Para fans selalu penasaran dengan berapa nilai bounty dari Mihawk, mengingat reputasinya dan juga kemampuan berpedangnya. Mereka menduga bahwa nilai bounty Mihawk mungkin berada di atas 1 miliar Belly, yang mana ternyata prediksi tersebut terbukti benar.

Buggy (334,845 Triliun Rupiah)

Selain nilai bounty Mihawk, Brannew juga mengungkapkan nilai bounty dari Buggy yang mana menyentuh angka 3,189,000,000 Belly atau 335 Triliun Rupiah. Sebuah angka yang sangat fantastis untuk sosok Buggy. Dalam artikel sebelumnya, muncul prediksi yang menyebutkan bahwa ada kemungkinan jika nilai buruan Buggy menyentuh lebih dari 2 miliar Belly. Hal ini mengingat statusnya sebagai sosok Yonko baru.

Dalam artikel lainnya juga menyebutkan bahwa kemungkinan nilai bounty Buggy ini akan menjadi sangat luar biasa. Mengapa? Karena, Buggy akan menjadi karakter dengan peningkatan nilai bounty paling besar dan drastis di sepanjang serinya. Peningkatan nilai bounty Buggy sendiri bisa mencapai 3 miliar lebih. Pasalnya, nilai bounty awal dari Buggy sendiri hanya 180 juta Belly.

Monkey D. Luffy, Eustass Kid, dan Trafalgar Law (315 Triliun Rupiah)

Ketiga karakter ini memiliki nilai bounty yang seimbang yaitu 3,000,000,000 Belly atau sekitar 315 Triliun Rupiah. Mereka bertiga berhasil mendapatkan peningkatan nilai bounty ini pasca pertempuran epik menghadapi Kaido dan juga Big Mom di Onigashima dalam arc Wano. Meskipun begitu, ada perdebatan sengit di kalangan fans terkait dengan nilai bounty ini yang mana menurut sebagian fans angka ini tidak masuk akal.

Mengapa? Pasalnya, dari ketiganya hanya Luffy yang bertarung sendirian. Luffy menghadapi Kaido sendirian tanpa bantuan. Lain halnya dengan Eustass Kid dan Law yang bekerja sama untuk mengalahkan Big Mom. Perdebatan juga terjadi di kalangan fans yang menganggap jika Buggy seharusnya tidak menjadi Yonko. Namun, salah satu dari mereka yang seharusnya menjadi Yonko.

Itu dia 10 nilai bounty tertinggi di cerita One Piece dalam satuan rupiah. Menarik ya, lalu kira-kira, berapa Belly nilai yang ada di dompet kamu sekarang Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.