Dalam chapter terbaru Boruto, Code akhirnya berhasil melepaskan limiter Karma miliknya setelah menculik Amado dari Konoha. Seperti yang kita ketahui, Code merupakan salah satu sosok wadah dari Isshiki Otsutsuki. Namun, berbeda dengan Kawaki, dia tidak sempurna. Masih belum ada informasi tentang alasan Code yang tidak bisa menjadi wadah sempurna seperti halnya Kawaki.

Meskipun begitu, Code sendiri memiliki kekuatan Karma dalam dirinya. Dan lagi-lagi Karma tersebut berbeda dari Kawaki, di mana warna Karma milik Code adalah putih. Selain memiliki Karma putih, yang menarik dari sosok Code adalah pernyataan Amado yang mengatakan bahwa dia jauh lebih kuat dari Jigen. Namun, ada limiter dalam dirinya yang membuat semua kekuatannya terbatas.

Pasca kematian Isshiki, Code pun berusaha untuk menjalankan misi yang Isshiki berikan kepada Code. Namun, untuk bisa melakukannya Code butuh melepaskan limiter tersebut. Dan hanya Amado yang bisa melakukan hal itu. Inilah yang kemudian menjadi misi utama dari Code. Berkat bantuan Eida, di chapter 70 Code akhirnya mampu untuk melepaskan limiternya.

BACA JUGA: Jujutsu Kaisen: Kinji Hakari Geser Posisi Gojo?

Dalam chapter tersebut nampak Code mengalami perubahan visual setelah limiternya terlepas. Perubahan yang mencolok terjadi di bagian warna rambut dan juga matanya. Rambutnya berubah menjadi putih, yang mungkin menandakan warna Karma yang Code miliki. Sedangkan, warna bola matanya berubah yang awalnya coklat kemudian berubah menjadi biru.

Sekuat Apa Kekuatan Mata Code?

Perubahan warna rambut dari Code mungkin tidak memiliki pengaruh apa-apa terhadap kekuatannya, selain memberikan petunjuk mengenai Karmanya. Namun, perubahan pada warna mata yang banyak fans duga memiliki pengaruh terhadap kekuatannya. Sampai saat ini, kita masih belum mengetahui apa saja kekuatan dari mata biru milik Code tersebut. Bahkan, di chapter 71 pun Code nampak menutup limiternya. Meskipun begitu, ada spekulasi mengenai kemungkinan dari kekuatan mata biru tersebut.

Meningkatkan Kekuatan Karma Code

Seperti yang muncul dalam ceritanya, dengan perbedaan Karma antara milik Kawaki dan Code, juga ternyata berpengaruh terhadap kekuatan yang mereka miliki. Kita tentu sudah sangat mengenal bagaimana kedahsyatan dari Karma hitam yang Boruto dan Kawaki miliki. Sedangkan Karma putih kabarnya memiliki kekuatan yang berada di bawah Karma hitam. Hal itu memang wajar, mengingat Karma putih bukanlah Karma sempurna.

Dengan limiter Code yang terlepas tersebut, dan kekuatan matanya yang mulai aktif, mungkin Code akan merasakan peningkatan kekuatan Karma dalam dirinya. Bisa jadi inilah yang kemudian membuat Code berkata bahwa dia merasa tidak akan kalah dari siapa pun setelah limiternya lepas. Namun, masih harus kita tunggu apakah Code mampu menggunakan kekuatan Isshiki juga.

BACA JUGA: Naruto: Karakter ini Tolak Jadi Hokage!

Menyerap Ninjutsu

Berbeda dengan Karma hitam, Karma berwarna putih tidak bisa melakukan hal yang luar biasa seperti menyerap serangan Ninjutsu orang lain. Hal ini juga yang membuat Code terkejut saat dia melihat Kawaki menyerap serangan miliknya, demi melindungi Naruto. Mata dari Kawaki mungkin akan mampu menyerap Ninjutsu tersebut seperti halnya salah satu cyborg ciptaan Amado yaitu Delta.

Dengan modifikasi di bagian matanya oleh Amado, dia pun mampu untuk menyerap Ninjutsu atau serangan musuh. Saat ini, sosok yang memiliki chakra besar seperti Kurama sudah tidak ada lagi. Artinya, Code tidak akan masalah untuk menyerap chakra milik Kawaki dan Boruto. Tentunya menarik untuk melihat bagaimana mereka bertiga menyusun strategi penyerangan, karena mereka tahu serangan Ninjutsu tersebut akan terserap.

Memindahkan Benda atau orang Lain

Selama ini, Claw Marks milik Code hanya bisa dia gunakan untuk dirinya sendiri atau benda apa pun. Orang lain bisa masuk ke Claw Marks tersebut dengan syarat tubuhnya sudah tersentuh oleh Code. Ada kemungkinan ketika Code berhasil membuka limiter dalam dirinya akan mampu untuk melakukan hal yang lebih dahsyat lagi dengan Claw Marks tersebut.

Misalnya dia tidak perlu lagi menyentuh benda atau seseorang untuk bisa melewati Claw Marks tersebut. Bukan hanya mampu memindahkan seseorang atau benda, mungkin dengan kekuatan barunya Code akan mampu memindahkan Ninjutsu dahsyat sekali pun seperti halnya sosok Minato Namikaze yang mampu memindahkan serangan terkuat sekali pun.

BACA JUGA: Ada Karakter yang Mati di Stranger Things Season 4!

Membuka limiter dalam diri Code artinya membuka potensi sebenarnya dari karakter tersebut. Sejauh ini, Masashi Kishimoto masih belum memberikan kita gambaran sekuat apa sosok Code yang sudah terbuka limiternya. Kita nantikan saja aksi dari Code tersebut dalam chapter Boruto yang akan datang ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.