Seperti yang kita ketahui, Bari Bari no Mi adalah buah iblis berjenis Paramecia yang membuat penggunanya mampu mengeluarkan semacam pelindung, dan membuatnya menjadi manusia pelindung. Kekuatan utama dari buah iblisnya adalah membuat penggunanya menghadirkan semacam pelindung tidak terlihat, meskipun pelindung tersebut bisa dikeraskan dan menjadi terlihat, seperti halnya sebuah kaca.

Setelah pelindung tersebut muncul maka penggunanya akan terlindungi baik dari depan maupun dari belakang. Kurozumi Semimaru adalah karakter yang diketahui merupakan pemilik dari buah iblis ini. Seperti yang diperlihatkan dalam flashback Kozuki Oden, pelindung yang dikeluarkan oleh Semimaru bahkan mampu menahan serangan dahsyat dari Kozuki Oden.

Padahal, serangan dari Kozuki Oden tersebut berhasil memotong taring dewa gunung dan mengalahkannya. Bahkan, serangan tersebut juga melukai tubuh Kaido yang sampai sekarang bekas lukanya masih ada. Fakta bahwa sosok dahsyat dan mengerikan seperti Oden bahkan tidak mampu untuk menghancurkan pelindung tersebut, artinya kekuatan Bari Bari no Mi sebenarnya jauh lebih kuat dari yang dibayangkan.

Wild Speculation | One Piece AminoNamun, benarkah demikian? Sebagian fans merasa bahwa hal tersebut terlalu berlebihan. Tidak mungkin Bari Bari no Mi tidak bisa dihancurkan. Dengan kekuatan yang cukup, maka pelindung tersebut bisa saja hancur. Oda Sensei sendiri pernah memberikan penjelasan mengenai batasan tentang Bari Bari no Mi di kolom SBS Vol. 77.

Seorang fans bertanya mengenai kemampuan maksimal dari kekuatan Bari Bari no Mi yang sekarang dimiliki oleh Bartolomeo. Menurut Oda, memang ada batasan dari kemampuan buah iblis tersebut. Yang pertama adalah ruang atau luas yang bisa dilindungi. Yang kedua adalah penggunanya hanya bisa menghasilkan satu pelindung saja.

Sebenarnya, ada juga beberapa kelemahan lain dari kemampuan buah iblis Bari Bari. Buah iblis ini tidak kedap suara, alias masih bisa mendengar pembicaraan dari luar. Buah iblis ini juga hampir saja tidak bisa menahan serangan dahsyat dari Pica. Dan terakhir, karena keterbatasan ruang atau area yang dilindungi, musuh bisa saja memutar atau memanfaatkan area yang tidak terlindungi, apalagi musuhnya memiliki kecepatan yang sangat tinggi seperti Kizaru.

6 “Tanker” có khả năng phòng thủ mạnh nhất trong series One PieceMeskipun begitu, kemampuan buah iblis Bari Bari tentunya akan sangat berguna, apalagi dalam pertempuran besar seperti yang terjadi di Onigashima saat ini. Seperti yang diperlihatkan di chapter 1010 kemarin, para Worst Generation kewalahan menghadapi serangan Kaido dan Big Mom. Bahkan, Zoro, Luffy, dan Law sampai tidak sadarkan diri akibat serangan yang dilancarkan Kaido.

Mereka semua tidak bisa menahan serangan dahsyat tersebut. Yang hanya bisa mereka lakukan adalah menghindar dan berlari. Jika Bartolomeo kemudian muncul di tengah-tengah pertarungan, mungkin dia bisa membantu mereka dengan pelindung tersebut. Apalagi Bartolomeo sudah berjanji bahwa dia dan Straw Hat Grand Fleet akan membantu Luffy dan kelompok Topi Jerami yang dalam keadaan terdesak dengan sukarela.

Kemunculan Bartolomeo bisa menjadi ajang pembuktian bagi para fans, seberapa kuat pelindungnya mampu menahan serangan dahsyat dari kedua Yonko tersebut. Apakah pelindung Bartolomeo akan bertahan menghadapi serangan Big Mom dan Kaido? Atau justru hancur? Kita nantikan saja jawabannya di chapter yang akan datang ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.