GREENSCENE.CO.ID – Kepergian Scott Derrickson dari film Doctor Strange in the Multiverse of Madness mengejutkan para penggemar Marvel. Sang sutradara sempat dipuji atas hasil karyanya dalam film Doctor Strange pertama dan dia sempat digadang-gadang akan membawa kesuksesan yang sama dengan sekuelnya yang ambisius. Tetapi masalah klasik karena perbedaan ide kreatif akhirnya mendorongnya untuk keluar dalam proyek tersebut. Kevin Feige sendiri kabarnya sangat ingin memasukkan unsur-unsur horor dalam film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, sementara Derrickson mendorong film tersebut menjadi film horor sepenuhnya.

Sekarang, Variety melaporkan bahwa Marvel Studios tengah mencari sutradara yang tepat untuk mengisi kekosongan tersebut. Nama-nama seperti Brad Bird dan Robert Rodriguez telah disebutkan sebelumnya, tetapi ada kabar terbaru yang mengungkapkan bahwa pihak studio menginginkan Mike Flanagan dan Jennifer Kent sebagai pengganti potensial dari Scott Derrickson. Flanagan sendiri tahun lalu telah sukses menggarap film Doctor Sleep dan The Haunting of Hill House, dan saat ini ia tengah menggarap sekuel dari film Haunting of Hill House yang berjudul The Haunting of Bly Manor.

Beberapa waktu lalu, Flanagan pun mendapat pujian dari Stephen King, setelah King menyebut bahwa The Haunting of Hill House adalah karya jeniusnya. Tetapi satu-satunya rintangan yang menghalangi Flanagan dari proyek Doctor Strange 2 ini adalah ia masih terlalu sibuk bekerja untuk Netflix, di mana Netflix dan Flanagan telah bekerja sama untuk mengerjakan beberapa proyek baru.

Sementara itu Jennifer Kent terkenal karena film The Babadook dan The Nightingale, dan Kent memiliki pemahaman yang kuat tentang film horor psikologis. Ditambah lagi, Kent mungkin memiliki jadwal yang tak sepadat Flanagan. Proyek film Kent berikutnya masih belum diumumkan secara resmi, tetapi ia sedang dalam tahap pembicaraan dengan HBO untuk membuat serial TV horor. Jika serial itu masih dalam tahap pembicaraan awal, mungkin ia dapat mengerjakan film Doctor Strange in the Multiverse of Madness lebih dulu.

Meskipun kepergian Derrickson adalah kerugian, tetapi disini kita berharap bahwa Marvel Studios dapat memperbaiki kekosongan ini dengan cepat. Doctor Strange in the Multivese of Madness menunjukkan sebuah film yang mendorong batas-batas MCU, jadi semoga kita akan melihat mereka segera mendapatkan sutradara yang memiliki gaya, dan imajinasi yang baik untuk filmnya nanti.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/