Konfirmasi tentang pengembangan film Edge of Tomorrow 2 datang dari sutradara film pertama yaitu Doug Liman saat wawancara baru-baru ini dengan CBM. Liman mengungkapkan bahwa dia berharap film ini dapat terwujud begitu Tom Cruise selesai syuting film Mission Impossible 7 dan 8, apalagi saat ini naskah Edge of Tomorrow 2 yang dibuat oleh Matthew Robinson telah selesai.

Ini bukan pertama kalinya naskah untuk Edge of Tomorrow 2 dibuat. Dua tahun lalu, Liman pernah mengatakan hal yang sama dimana penulis Joe Shrapnel dan Anna Waterhouse, mereka pilih untuk mengerjakan naskah Edge of Tomorrow 2, sebelum akhirnya mereka memilih untuk menggunakan ide yang sama sekali baru.

Selain itu kabarnya, nama-nama yang telah membesarkan film pertama akan kembali dalam sekuel ini, seperti Emily Blunt dan tentu saja Tom Cruise. Liman pun tetapi optimis bahwa Tom Cruise bisa bergabung dengannya dalam waktu dekat ini, dan tentunya setelah Cruise menyelesaikan film Mission Impossible.

Edge of Tomorrow merupakan film yang dirilis pada tahun 2014 silam, dan mendapatkan respon yang positif dari reviewer film maupun penonton umum. Namun sayangnya, karena promosinya tak terlalu baik, film tersebut gagal meraih pendapatan yang besar, dimana hanya mendapatkan 370 juta dollar, dengan budget pembuatan film 178 juta dollar.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/