Banyak sekali hal yang terjadi dengan rumah produksi dari berbagai film animasi besar, Disney Animation dan Pixar, dalam beberapa tahun belakangan ini. Pertama, mereka harus kehilangan orang terpenting di bagian kreatif Disney setelah John Lasseter mundur dari jabatannya. Dia keluar akibat kasus hukum yang menjeratnya di masa lalu. Dan kini kabar buruk juga datang dari rumah produksi tersebut.

Disney dan Pixar juga telah kehilangan salah satu sutradara andalan mereka, Lee Unkrich.  Kepada The Hollywood Reporter, Unkrich menyebutkan bahwa alasannya keluar dari Pixar bukan karena dirinya mengerjakan pekerjaan lain di studio yang berbeda. Tapi, dirinya ingin kembali berkumpul bersama keluarga dan kembali mengejar impiannya.

aku tidak pergi (keluar dari Pixar) untuk membuat berbagai film di studio lain, sebaliknya, aku sangat menantikan untuk menghabiskan banyak waktu bersama keluargaku dan mengejar impian yang sudah lama tertunda.

Unkrich juga mengumumkan kepergiannya tersebut di akun Twitter pribadi miliknya. Dia mengunggah sebuah gif yang diambil dari film Toy Story 3, dimana di film tersebut Unkrich merupakan sutradaranya. Lee Unkrich sendiri sudah bekerja di Pixar selama 25 tahun lebih dan sebelumnya ia adalah editor untuk film Toy Story pertama dan A Bug’s Life. Kemudian dia mulai menyutradarai film pertama Disney, yaitu Toy Story 2 dan kemudian disusul oleh film Toy Story 3 dan Coco.

BACA JUGA: SEMUA UPDATE TERBARU TENTANG TOY STORY 4!

Masih belum diketahui apakah kepergiannya tersebut ada kaitannya dengan kepergian Lasseter sebelumnya. Tapi, yang pasti Unkrich mundur di puncak karirnya dan sudah mencatatkan namanya di Pixar sebagai salah satu “orang penting” di studio tersebut.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.