Berdasarkan video bocoran yang muncul di media sosial, series Daredevil: Born Again akan hadirkan sosok villain klasik selain Kingpin. Pasca kemunculannya di flm Spider-Man: No Way Home, Matt Murdock akhirnya resmi menjadi bagian dari MCU. Dia bahkan sempat muncul juga di series She-Hulk, di mana selain memperlihatkan sosoknya sebagai Matt Murdock dia juga memperlihatkan wujudnya sebagai sosok Daredevil dengan kostum baru.

Kemudian, diketahui jika Marvel Studios berencana menghadirkan series solonya sendiri untuk karakter Daredevil yang kemudian kita kenal dengan judul Daredevil: Born Again. Ini merupakan series yang diadaptasi dari alur cerita dengan nama yang sama seperti di komiknya. Sejauh ini, belum banyak informasi detil terkait plot dan sinopsis dari seriesnya selain beberapa hal. Yang pertama adalah Kingpin dipastikan akan kembali muncul dalam seriesnya.

Kedua, dia akan diperlihatkan mengikuti pemilu Wali Kota New York. Namun, berasarkan informasi bocoran yang muncul di media sosial ternyata seriesnya bukan hanya akan menghadirkan sosok Kingpin sebagai villain yang akan Matt Murdock hadapi. Terdapat satu villain klasik yaitu Muse yang santer dikabarkan muncul di seriesnya. Kabar ini didukung dengan bocoran yang beredar di media sosial.

daredevil: born again villainAkun Twitter WingFinn48 mengunggah beberapa rekaman video yang memperlihatkan sosok misterius sedang menggambar grafitti di sebuah sudut jalan di New York. Menurut penjelasannya, sosok tersebut seharusnya adalah Muse. Namun, orang yang muncul dalam tayangan itu merupakan sosok pemeran pengganti. Dalam videonya sendiri nampak sosok yang diduga Muse tersebut sedang menggambar Kingpin dalam dua versi yang berbeda. Sayangnya, tidak banyak informasi yang bisa diungkap dari video bocoran tersebut.

Rumor mengenai kemunculan Muse sebagai salah satu villain yang akan muncul di series Daredevil: Born Again sebenarnya sudah muncul sejak minggu lalu. Dalam bocoran yang beredar pada minggu lalu, nampak sebuah foto yang memperlihatkan nama Muse tertempel di tembok di atas gambar grafitti yang dia buat. Dan video bocoran yang terbaru ini memperlihatkan sosok yang diduga Muse yang ternyata menjadi pelakunya. Artinya, dia kemungkinan akan muncul di salah satu momen di seriesnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.