Season kedua dari seri The Last of Us yang produksi HBO akan segera memulai syuting setelah mogok di Hollywood berakhir, dan kini para penggemar telah mendapat konfirmasi bahwa karakter baru yang paling penting dalam musim berikutnya, Abby, telah terpilih.

Kisah The Last of Us masih jauh dari berakhir, sebagaimana yang diindikasikan oleh showrunner Craig Mazin bahwa seri ini bisa berjalan hingga empat season. Season pertama mengadaptasi video game part pertama dalam seri ini, dan season 2 akan mengikuti berbagai aspek di game terakhir, The Last of Us Part II, dengan memperkenalkan beberapa karakter baru yang sangat penting dalam cerita tersebut, termasuk Abby yang menurut LA Times telah dikonfirmasi HBO bahwa mereka telah mendapat aktor yang tepat untuk karakternya.

Sayangnya pihak HBO masih belum membocorkan siapa sosok tersebut, kemungkinan dikarenakan mereka menghormati mogok yang kini tengah dilakukan WAG dan SAG-AFTRA (asosiasi penulis dan asosiasi aktor). Namun tanpa memberikan bocoran untuk season 2 dari The Last of Us, dapat dikatakan bahwa Abby adalah karakter yang sangat penting, dan tentu para penggemar mengharapkan karakter tersebut diperankan sosok yang tepat. Hal ini tentu disadari oleh para kru yang terlibat, seperti dalam kutipan dibawah ini.

Abby the last of us

“Kami terhenti sejenak akibat mogok ini. Segalanya sedang dalam proses. Abby adalah peran pertama yang ingin kami dapatkan secepat mungkin. Kami memiliki kebiasaan saat mengumumkan para pemain-pemain utama dan orang-orang merespons dengan, ‘Benarkah?’ yang mungkin akan terus berlanjut. Jadi mungkin ada yang tidak setuju, tetapi menurut saya, sampai saat ini, kami sudah melakukannya dengan benar dan penonton sepertinya merasa kami melakukannya dengan benar.”

Abby sebenarnya adalah playable character di The Last of Us Part II, dan para penggemar yang telah menyelesaikan permainan tersebut akan tahu seberapa pentingnya dia dalam narasi Joel dan Ellie. Seperti yang disampaikan Mazin dalam wawancaranya dengan THR, Abby harus menjadi “peran pertama” yang terpilih dalam season 2 ini.

Interaksinya dengan karakter-karakter penting lainnya dalam The Last of Us Part II menjadikannya semakin penting untuk memilih orang yang tepat untuk peran ini. Tetapi karena Mazin merasa bahwa mereka “melakukan dengan benar,” mari kita tunggu saja kabar selanjutnya mengenai sosok yang telah mereka pilih untuk perankan karakter Abby.

Oky Handiman
Oky merupakan salah satu founder dari Greenscene, ia juga turut berperan sebagai Operational Director. Passionnya terhadap topik seputar pop culture membuat ia terkadang ikut coverage untuk beberapa pembahasan yang tengah hangat.