Geeks tentunya tahu bahwa anime adalah animasi buatan Jepang yang semakin populer dan memiliki banyak basis penggemar. Anime tidak hanya menjadi sarana hiburan saja, tetapi juga tontonan sehari-hari berkat cerita seru yang dihadirkan. Sebuah anime diadaptasi dari cerita manga. Tetapi sebenarnya ada beberapa anime yang justru tidak mengadaptasi cerita manganya sehingga dianggap menyimpang. Lantas apa saja anime yang tidak mengadaptasi cerita dari manganya? Simak berikut ini Geeks!

Hellsing

Hellsing adalah anime lainnya yang tidak terlalu mengikuti cerita manga. Awalnya anime ini benar-benar mengadaptasi cerita manganya, tetapi pada akhirnya mulai menyimpang. Perbedaan inilah yang membuat animenya tidak berjalan lama. Tetapi yang harus dicatat bahwa ada versi lain anime Hellsing yang mengadaptasi seluruh cerita manganya yaitu Hellsing Ultimate. Hellsing sendiri menceritakan tentang organisasi rahasia yang bertugas untuk melawan ancaman vampir dan makhluk-makhluk supernatural lainnya. Hellsing sendiri memiliki senjata utama yaitu seorang vampir legendaris bernama Alucard.

Fruits Basket

Fruits Basket mungkin dianggap sebagai salah satu anime terbaik sepanjang masa. Manganya diterbitkan pada tahun 1998, sementara animenya baru muncul tahun 2001. Fruits Basket mengisahkan tentang seorang gadis bernama Tohru Honda yang harus berurusan dengan keluarga Souma yang menderita kutukan kuno. Memang ada perbedaan cerita antara versi manga dan anime Fruits Basket. Pada awalnya, animenya mengikuti manganya, tetapi kemudian perubahan dilakukan. Karena itu manganya berjalan lebih panjang ketimbang animenya, di mana animenya lebih dulu menyimpulkan cerita yang terjadi.

Tokyo Ghoul

Ketika anime Tokyo Ghoul rilis di tahun 2014, banyak penggemar yang memberikan kritik keras terhadap animenya. Bagaimana tidak? Animenya tidak selengkap manganya, karena menyajikan cerita yang terlalu pendek. Yap, animenya hanya memiliki total 24 episode saja, sementara manganya memiliki banyak sekali buku dan cerita yang lebih lengkap. Ending animenya pun banyak diubah, untuk memangkas waktu. Tokyo Ghoul sendiri mmenceritakan tentang Kaneki Ken yang harus beradaptasi dengan kehidupan barunya sebagai setengah ghoul, makhluk humanoid yang memakan daging manusia. Namun Ken berbeda karena dia tidak ingin membahayakan umat manusia.

Rurouni Kenshin

Ketika anime Rurouni Kenshin rilis, banyak penggemar yang mengatakan bahwa animenya tidak sesuai ekspektasi dan mengecewakan. Pasalnya animenya tidak sesuai dengan versi manganya. Apalagi ending di episode 95, yang seharusnya menghadirkan cerita bahagia untuk Kenshin. Diperparah dengan ketidak munculan Kenji Himura yang merupakan anak Kenshin. Rurouni Kenshin alias Samurai X adalah sebuah manga dan anime yang berlatar Jepang di zaman Samurai. Kita disuguhkan dengan aksi Kenshin, seorang samurai yang mengabadikan hidupnya untuk melindungi dan membantu orang lain untuk menebus dosa-dosannya

Bleach

Anime Bleach tayang perdana pada tahun 2004. Namun setelah rilis, jalan cerita animenya mulai menyimpang. Bahkan plotnya pun dianggap tidak jelas. Karena itulah anime Bleach mengalami jumlah penurunan penonton yang sangat masif sehingga harus berakhir dengan cukup cepat. Buruknya lagi, endingnya dibuat menggantung yang membuat penonton semakin kecewa. Bleach berpusat kepada seorang remaja bernama Ichigo Kurosaki yang mendapatkan kekuatan besar. Sejak itulah dia bertugas untuk melawan dan menggusir roh-roh jahat yang menghantui dunia manusia untuk memakan jiwa orang-orang.

Fullmetal Alchemist

Fullmetal Alchemist menghadirkan dua karakter utama bernama Edward dan Alphonse Elric yang berambisi untuk menjadi alkimia paling hebat di dunia. Anime ini memang bukan diperuntukan untuk anak-anak karena memiliki cerita yang berat. Sayangnya, animenya mendapat kritik keras karena tidak sesuai dengan sumber aslinya yaitu manga. Hiromu Arakawa yang merupakan kreator Fullmetal Alchemist mengaku sengaja menghadirkan perbedaan itu karena manga Fullmetal Alchemist mendahului manganya, sehingga dia mengizinkan animenya untuk mengatur cerita dan ending berbeda.

Itulah dia Geeks beberapa anime yang menyimpang dari manganya. Karena sangat berbeda, wajar jika pada akhirnya anime-anime tersebut menuai kritik keras. Padahal semuanya merupakan anime yang diadaptasi dari sebuah manga.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/