Kabar mengejutkan muncul setelah muncul rumor yang menyebutkan jika Nintendo Switch 2 akan rilis pada 2024 mendatang. Nintendo Switch merupakan platform game handheld yang paling populer di dunia, yang bahkan popularitasnya mengalahkan Steamdeck atau PlayStation Portable. Nintendo Switch sendiri rilis pertama kali pada 2017 dan tidak butuh waktu lama bagi para penggemar game untuk jatuh cinta terhadap handheld buatan Nintendo ini.

Banyak game-game eksklusif dari Nintendo yang sangat populer di kalangan pengguna Nintendo Switch, seperti Zelda. Nintendo Switch juga memberikan pengalaman bermain yang unik dan berbeda sehingga popularitas dari handheld ini benar-benar luar biasa. Meskipun popularitas dari Nintendo Switch sendiri masih sangat tinggi saat ini, Nintedo sepertinya sudah memiliki rencana untuk menghadirkan generasi baru dari handheld tersebut. Dan menurut informasinya, handheld baru ini akan rilis dalam waktu dekat.

nintendo switch 2

Beberapa waktu lalu, sebuah perusahaan System on Chip (SoC) asal Tiongkok memberikan petunjuk jika ada sebuah chip baru yang akan muncul pada 2024. Menurut mereka, chip baru tersebut akan digunakan untuk sebuah konsol video game baru yang berasal dari perusahaan game asal Jepang yang akan dirilis pada 2024 mendatang. Para fans sendiri menduga jika chip tersebut akan digunakan pada konsol misterius PlayStation 5 Pro, yang sebelumnya sempat ramai diberitakan. Namun, ada juga yang berpendapat jika chip tersebut akan jadi bagian dari penerus dari Nintendo Switch.

Spekulasi tersebut didukung oleh rumor lainnya yang menyebutkan jika Nintendo Switch generasi baru akan dirilis pada awal 2024 mendatang. Petunjuk lainnya adalah perusahaan asal Tiongkok yang mengumumkan hal tersebut, Pixart, sebelumnya juga pernah menjalin kerja sama dengan pihak Nintendo untuk mengerjakan SoC atau chip untuk sensor di Joycon. Sebelum Nintendo Switch, PixArt juga pernah mengerjakan SoC untuk konsol Nintendo lainnya yaitu Wii dan Wii U. Hal ini yang kemudian menjadi dasar spekulasi jika chip baru yang dibuat oleh PixArt adalah chip yang akan digunakan oleh Nintendo Switch 2.

Rumor lainnya yang berkaitan dengan hal ini menyebutkan jika konsol Nintendo selanjutnya akan compatible atau mampu digabungkan dengan Nintendo Switch. Meskipun begitu, sampai sejauh ini pihak resmi dari Nintendo sendiri masih belum memberikan konfirmasi atau keterangan apa pun terkait dengan rumor tersebut. Kita nantikan saja ya Geeks kabar selanjutnya dari proyek Nintendo Switch 2 ini.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.