Buah Iblis merupakan salah satu elemen penting yang telah memberikan kekuatan beragam kepada banyak karakter One Piece. Namun tahukah kalian bahwa dari semua Buah Iblis yang telah diperkenalkan sejauh ini, beberapa di antaranya ternyata ada juga yang punya kemiripan satu sama lain, bahkan sudah dikonfirmasi memiliki hubungan superioritas dan inferioritas. Mulai dari segi kekuatan sampai teknik penggunanya, berikut ini adalah berbagai Buah Iblis yang sering dianggap ‘kembar’ dalam cerita One Piece!

Mera Mera no Mi & Magu Magu no Mi

Pertama kali dimiliki oleh Ace, Mera Mera no Mi adalah Buah Iblis yang memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi elemen api. Sedangkan Magu Magu no Mi adalah Buah Iblis dengan kekuatan magma milik Sakazuki alias Akainu yang kini menjabat sebagai Fleet Admiral. Sama-sama bertipe Logia dan punya elemen dasar api, dua Buah Iblis ini sering dianggap kembar dan faktanya memang memiliki hubungan superioritas-inferioritas. Di mana magma lebih superior dari api, itulah mengapa Sakazuki mampu membunuh Ace. Sekarang kekuatan Mera Mera no Mi dimiliki oleh Sabo, saudara angkat Luffy dan Ace.

Kiro Kiro no Mi & Ton Ton no Mi

Satu lagi Buah Iblis kembar yang punya hubungan superioritas dan inferioritas adalah Kiro Kiro no Mi dan Ton Ton no Mi. Sebagai Buah Iblis tipe Paramecia, Kiro Kiro memungkinkan penggunanya yang bernama Mikita alias Miss Valentine untuk mengubah berat badannya tanpa mengubah bentuk tubuh. Di sisi lain Ton Ton no Mi adalah Buah Iblis tipe Paramecia yang membuat Machvise bisa menambah berat bandannya dalam satuan ‘ton’. Cukup jelas bahwa ton lebih superior dari kilogram, di mana berat maksimal Mikita hanya bisa mencapai 10.000 kilogram, sedangkan berat badan Machvise bisa lebih dari itu.

Yuki Yuki no Mi & Hie Hie no Mi

Yuki Yuki no Mi dan Hie Hie no Mi adalah Buah Iblis kembar selanjutnya yang sama-sama bertipe Logia dan memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi titik beku zat cair. Bedanya Yuki Yuki no Mi yang sebelumnya dimiliki oleh Monet mempunyai output elemen salju. Sedangkan Hie Hie no Mi yang lebih superior, memungkinkan mantan Admiral Aokiji alias Kuzan untuk memanipulasi elemen es bahkan mengubah orang lain menjadi Frozen Human. Seandainya kedua pengguna Buah Iblis ini saling bertarung dengan tingkat Haki dan pengalaman yang sama, maka es pasti akan menang karena inferioritas salju.

Supa Supa no Mi & Buki Buki no Mi

Sama-sama dapat mengubah tubuh penggunanya menjadi senjata, Supa Supa no Mi dan Buki Buki no Mi adalah Buah Iblis kembar tipe Paramecia yang mempunyai hubungan superioritas-inferioritas. Dimiliki oleh Daz Bones alias Mr. 1 dari Baroque Works, Supa Supa no Mi memungkinkan Daz untuk mengubah bagian tubuhnya menjadi pedang baja yang sangat tajam. Itulah mengapa dia dijuluki sebagai ‘Fullbody Bladed Human’. Sedangkan Baby 5 yang dijuluki ‘Full-Body Weapon Human’ bisa mengubah bagian tubuhnya menjadi senjata apa saja termasuk pedang dan meriam berkat Buki Buki no Mi yang lebih superior.

Gomu Gomu ni Mi & Mochi Mochi no Mi

Dua Buah Iblis terakhir yang sering dianggap kembar, walaupun tidak mempunyai hubungan superioritas dan inferioritas, adalah Gomu Gomu no Mi milik Luffy dan Mochi Mochi no Mi milik anak Big Mom’ Charlotte Katakuri. Karena sama-sama bertipe Paramecia dan punya kekuatan yang elastis, pertarungan antara Luffy dan Katakuri di Whole Cake Island menjadi salah satu momen paling seru dalam sejarah One Piece. Alasan mengapa kedua Buah Iblis ini dianggap kembar adalah karena teknik penggunanya yang punya banyak sekali kemiripan. Bedanya kekuatan Katakuri berbentuk mochi yang merupakan kue beras ketan dengan tekstur elastis seperti karet.

Itulah deretan Buah Iblis dalam cerita One Piece yang dianggap kembar, karena punya banyak kemiripan dari segi elemen dasar dan teknik penggunanya. Selain Gomu Gomu dan Mochi Mochi no Mi, Buah Iblis lainnya bahkan telah dikonfirmasi mempunyai hubungan superioritas dan inferiortas. Di mana jika keduanya bertarung, pemilik kekuatan Buah Iblis yang lebih superior biasanya akan keluar sebagai pemenang. Walaupun begitu, semuanya kembali lagi pada pengalaman dan penguasaan Haki, yang tidak jarang membuat kekuatan Buah Iblis menjadi nomor sekian dalam sebuah pertarungan.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.