Seraphim memiliki peluang untuk berubah menjadi “manusia” karena mereka memang memiliki unsur manusia dalam tubuh mereka seperti yang terlihat dalam cerita One Piece sejauh ini. Seraphim merupakan perkembangan dari Pacifista model Kuma yang sempat muncul di Sabaody. Dan Seraphim sendiri sudah membuktikan bahwa mereka adalah senjata yang paling mengerikan di dunia One Piece sejauh ini.

Satu Seraphim cukup untuk membuat bajak laut dengan nilai buruan ratusan juta terkejut dan ketakutan. Seraphim benar-benar jadi ancaman baru bagi para bajak laut di dunia One Piece. Meskipun mereka adalah bagian dari Pacifista, namun sebenarnya ada sisi manusia dalam diri mereka meskipun tidak terlalu mencolok. Hal ini pun memunculkan spekulasi jika Seraphim mungkin bisa berubah menjadi “manusia” dan berpikir serta bertindak secara mandiri.

Petunjuk Seraphim Bisa Jadi Manusia

Apa yang kemudian menjadi petunjuk jika Seraphim bisa jadi manusia? S-Snake mungkin adalah contoh nyata dari hal ini di mana dia menjadi Seraphim paling ekspresif sejauh ini. Ketika dia muncul di chapter 1059, nampak dia tersenyum seolah memberikan kesan bahagian dan senang dengan pekerjaannya menghancurkan Amazon Lily. Di chapter 1069 nampak S-Snake nampak kebingungan ketika diperintahkan untuk menolong kru Topi Jerami.

Indikasi dari hal tersebut bisa kita lihat dari gelembung dialog yang muncul. Hal tersebut kemudian memunculkan spekulasi jika Seraphim mungkin bisa berpikir dan juga merasakan. Hal ini jelas berbeda dari Pacifista model sebelumnya yang benar-benar merupakan cyborg atau robot. Bahkan, bukan hal mustahil juga jika Seraphim memiliki kemampuan untuk bicara.

Pythagoras sendiri sempat melemparkan teori tentang potensi Seraphim yang mampu mengakses pengalaman dan juga masa lalu dari pemilik DNA dalam tubuh mereka. Menurutnya, Lineage Factor atau DNA mampu menyimpan kemampuan dan kenangan dari seseorang. Inilah alasan mengapa kemudian S-Shark mampu menggunakan teknik Fish-Man Karate dan beradaptasi dengan gaya bertarung di tengah-tengah pertarungan.

Jika Pythagoras memang benar, maka Seraphim memiliki kenangan dan juga berbagai pengalaman di dalam otak atau tubuh mereka. Hal ini mengingat Seraphim tercipta dari DNA ras Lunarian dan juga para mantan Shichibukai. Berbagai kenangan dan juga pengalaman tersebut jadi kunci bagi Seraphim untuk bisa mengakses kehendak bebas (free will) dan juga melakukan keinginan mereka.

Satu-satunya masalah yang muncul dalam hal ini adalah seperti halnya Pacifista model sebelumnya, Seraphim juga diprogram untuk mengikuti perintah. Mereka harus menaati perintah yang diberikan berdasarkan rantai komando yang ada yaitu Gorosei, Vegapunk, Sentomaru, dan mereka yang memiliki Authority Chip. Meskipun begitu, dalam diri mereka kemungkinan terdapat juga insting dasar manusia.

Dampak Seraphim Jadi Manusia

Menurut penjelasan Vegapunk di chapter 1061, dia tidak bisa atau dia tidak tahu bagaimana untuk menghapus dan menulis ulang insting dasar dari para cyborg atau robot. Inilah alasan mengapa kemudian dia tidak mampu mencegah robot hiu raksasa di luar Egghead untuk memakan manusia dan juga kapal-kapal yang melintas. Seraphim mungkin tidak akan memakan orang, namun pastinya ada cara untuk bisa menjangkau jauh di dalam pikiran mereka.

Jika kemudian mereka mampu menahan perintah yang diberikan, dengan mengakses ingatan atau kenangan yang ada, maka mereka pun bisa mulai bertindak seperti halnya manusia. Kenangan tersebut mungkin akan muncul ketika Seraphim melakukan kontak dengan sosok yang familiar. Misalnya, S-Bear yang akan bertemu dengan Kuma atau bahkan Jewelry Bonney.

Ketika ingatan dalam tubuh Seraphim muncul, maka semuanya tergantung keputusan yang mereka ambil. Ada dua skenario atau kemungkinan yang terjadi ketika kemudian para Seraphim ini berhasil mendapatkan free will milik mereka. Jika mereka mengikuti insting bajak laut, maka para Seraphim bisa menjadi sekutu bagi kru Topi Jerami. Atau bisa juga mereka berubah menjadi semacam antihero.

Para Seraphim akan bergerak dan bergabung dengan Pasukan Revolusi dan mulai ikut untuk menghancurkan World Government. Skenario kedua adalah mereka justru berubah jadi brutal dan jahat, dan tidak menerima sisi manusia dalam dirinya. Para Seraphim bisa jadi memilih untuk tetap mengikuti perintah World Government. Dan jika hal ini terjadi, artinya akan ada kemungkinan buruk yang muncul.

Kemunculan Seraphim menjadi salah satu tambahan elemen menarik yang Oda munculkan di fase terakhir One Piece. Selain memperlihatkan kekuatan yang dahsyat, Seraphim juga memperlihatkan potensi untuk berubah jadi manusia seutuhnya. Hal ini berkat adanya DNA para mantan Shichibukai di dalam tubuh mereka. Kita nantikan saja ya Geeks bagaimana kelanjutan ceritanya pada chapter yang akan datang.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.