Film zombie sudah menjadi salah satu subgenre horor yang sangat populer sejak beberapa dekade lalu. Dan di era modern sekarang, kepopuleran subgenre zombie semakin meningkat berkat berbagai medium yang mengangkat tema serupa. Misalnya, seri The Walking Dead, film World War Z dan I Am Legend, atau bahkan seri game seperti The Last of Us dan Left for dead.

Hal ini pun merambah ke industri perfilman di bagian Asia Timur terutama Korea Selatan. Perkembangan industri film di Korea Selatan saat ini sedang melaju sangat pesat, dan film-film zombie menjadi salah satu yang paling laris. Berikut adalah berbagai film zombie terbaik dari Korea Selatan yang wajib Geeks tonton.

Train To Busan: Peninsula (2020)

Film Train to Busan Presents: Peninsula atau yang biasa dikenal sebagai Peninsula, merupakan sekuel dari film zombie fenomenal Train to Busan yang rilis pada 2016 kemarin. Ditulis dan disutradarai oleh Yeon Sang-Ho, serta munculnya berbagai cast seperti Gang Dong-Won dan Lee Jung-Hyun, film ini bersetting pada empat tahun pasca virus zombie mewabah di seluruh penjuru Korea.

Ceritanya sendiri berfokus pada karakter Jung-Seok, seorang mantan tentara, dan juga pasukannnya yang mendapatkan misi untuk mengambil sebuah truk yang penuh uang. Untuk bisa pergi ke sana, mereka harus melewati sebuah semenanjung (peninsula) di mana wilayah tersebut sudah penuh oleh para zombie. Film Peninsuda memang tidak meraih kesuksesan yang sama seperti film pertamanya. Namun, dengan elemen-elemen menarik yang muncul di filmnya rasanya film ini patut untuk Geeks saksikan.

Rampant (2018)

Jika Peninsula bersetting di era modern, Rampant merupakan sebuah film zombie yang bersetting di masa lalu dengan Kim Sung-Hoon sebagai sutradaranya. Ini merupakan sebuah film yang menggabungkan nuansa kerajaan di masa lalu dengan elemen zombie. Meskipun terdengar berani, namun film-film dari Korea Selatan memang sudah terbiasa untuk sering menghadirkan “racikan baru.”

Meskipun terdengar aneh, menggabungkan dua elemen yang berbeda, tetapi pada kenyataanya film ini cukup sukses. Bersetting di abad ke 17, Rampant berfokus pada pertarungan antara seorang pangeran yang terbuang, Lee Chung, dan juga menteri peperangan, Kim Ja-Joon. Mereka harus bertahan menghadapi wabah zombie yang menyerang negara mereka. Lee Chung sendiri adalah pemimpin dari sedikit kelompok yang bertahan dari wabah tersebut.

Doomsday Book (2012)

Selain Rampant, Korea juga memiliki film zombie unik lainnya yaitu Doomsday Book yang  rilis pada 2012. Doomsday Book adalah sebuah film antologi fiksi ilmiah karya Kim Jee-Woon dan Yim Pil-Sung. Ada tiga cerita unik yang berbeda-beda yang dihadirkan filmnya. Namun, tema utama yang muncul dalam filmnya menghadirkan fokus pada kehancuran umat manusia di era modern yang sangat penuh dengan teknologi.

Bagian pertama dari antologinya berjudul A Brave New World, yang menghadirkan cerita politik satir tentang wabah zombie. Seorang ilmuwan dan adiknya memakan daging yang beracun. Hal itu kemudian mengubah semuanya menjadi zombie yang mengerikan. Dengan keunikan yang muncul dalam filmnya, ini tentunya menjadi salah satu rekomendasi film zombie korea terbaik yang bisa Geeks saksikan.

#Alive (2020)

Film ini mengadaptasi cerita dari film Alone karya Matt Naylor. Cho Il-Hyung memutuskan untuk mengadaptasi dan mengubahnya dengan bantuan Naylor. Film ini dibintangi nama-nama besar seperti Yoo Ah-In dan Park Shin-Hye. Ceritanya sendiri berfokus pada seorang video game streaming yang harus berusaha sekuat tenaga untuk bertahan hidup di apartemennya di kota Seoul.

Dia harus bertahan dari wabah zombie yang menyerang Korea dengan memanfaatkan dan menggunakan berbagai macam cara. Film #Alive banyak mendapatkan pujai dari pihak berkat sinematografi yang apik dan menarik, aksi kekerasan yang menarik dan epik, serta musik yang mereka gunakan pun tidak terlalu berlebihan. Dengan mengeksplor cerita tentang isolasi, apalagi dunia saat itu tengah mengalami wabah Covid-19, berhasil menaikan pamor filmnya. Bahkan, film ini mampu membantu menaikan kembali gairah perfilman di tengah pandemi.

The Wailing

Disutradarai dan ditulis oleh Na Hon-Jin, The Wailing merupakan sebuah film horor yang dibintangi oleh Kwak Do-Won, Hwang Jung-Min, dan Chun Woo-Hee sebagai pemeran utamanya. Filmnya berfokus pada seorang anggota kepolisian yang melakukan investigasi terhadap berbagai kasus kematian dan juga penyakit yang terjadi di sebuah pedesaan.

Polisi tersebut sengaja menyelediki apa yang terjadi demi menyelamatkan sang putri. Ternyata, penyakit tersebut pertama kali mewabah setelah seorang turis datang ke desa tersebut. Yang menarik dari The Wailing adalah ada banyak misteri yang muncul, berbagai jenis hantu, zombie, dan hal-hal menakutkan lainnya. Namun, tidak ada unsur mengejutkan (jump scares) yang mana hal tersebut menjadikan filmnya menarik untuk disaksikan.

Seoul Station (2016)

Jika deretan film di atas adalah film nyata atau live-action, Seoul Station menghadirkan warna yang berbeda. Ini merupakan sebuah film animasi zombie yang disutradarai dan ditulis oleh Yeon Sang-ho. Shim Eun-Kyung, Ryu Seung-Ryong, dan Lee Joon mendapat tugas sebagai pemeran utamanya, Seoul Station merupakan prekuel dari Train to Busan yang memperlihatkan bagaimana awal mula wabah tersebut muncul.

Plotnya sendiri bersetting di sekitar stasiun Seoul, dan berfokus pada tiga karakter utama; Suk-Gyu, seorang anak yang sedang menjadi anak perempuannya, Hye-sun, seorang Wanita Tuna Susila, dan kekasihnya, Ki-Woong. Film ini mendapatkan pujian karena mampu memaksimalkan ongkos produksi yang ada. Ceritanya pun mampu mereka eksekusi dengansangat baik. Bukti kesuksesan filmnya adalah Soul Station mendapatkan beberapa penghargaan.

Train To Busan (2016)

Rasanya untuk film ini semua Geeks tentunya sudah tidak asing lagi. Banyak anggapan jika Train to Busan adalah salah satu film zombie terbaik sepanjang masa. Yeon Sang-Ho merupakan sutradara untuk filmnya, dan sederet nama seperti Gong Yoo, Jung Yu-Mi, Ma Don-Seok, dan Kim Su-An menjadi pemeran utamanya. Film ini bercerita tentang sebuah kejadian mengerikan di atas kereta berkecepatan tinggi, di mana ternyata wabah zombie menyebar dengan cepat dari satu gerbong ke gerbong lainnya.

Ternyata, wabah zombie mulai menyebar ke seluruh Korea tanpa mereka sadari. Filmnya banyak menghadirkan sesuatu yang menarik, seperti sisi emosional manusia, rasa simpati, hubungan manusia, dan hal-hal lainnya. Kepopuleran Train to Busan juga terbukti berhasil melambungkan beberapa nama yang bermain di filmnya, seperti Ma Dong-Seok, yang saat ini berperan sebagai sebagai Gilgamesh.

Industri perfilman Korea sepertinya masih belum akan berhenti menghadirkan berbagai film menarik, terutama yang bertema zombie atau horor. Pasalnya, ini merupakan salah satu subgenre horor yang paling populer. Dan hal ini terbukti dengan munculnya seri terbaru seperti All Of Us Are Dead. Menarik tentunya untuk melihat film zombie apalagi yang akan mereka suguhkan kedepannya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.