Eiichiro Oda sepertinya benar-benar ingin mengahdirkan sesuatu yang sangat luar biasa untuk fase terakhir seri One Piece. Hal ini berdasarkan informasi bocoran yang beredar di jagat media sosial untuk chapter 1063. Chapter ini memang tidak banyak menghadirkan aksi pertarungan, namun kembali informasi penting dan juga hal epik lainnya Oda sampaikan dalam alur ceritanya.

Dalam chapter sebelumnya, kita melihat bagaimana fakta mengenai Vegapunk akhirnya terkuak. Sosok wanita yang muncul di chapter 1061 dan mengaku sebagai Vegapunk ternyata adalah salah satu kloning dari sang ilmuwan. Ternyata, ada enam kloning lainnya yang Vegapunk ciptakan untuk membantu dirinya dalam bekerja. Dan juga, kita melihat fakta mengejutkan sekaligus konfirmasi mengenai hubungan antara Kuma dan Jewelry Bonney.

Spoiler Chapter 1063

Lalu, apa yang terjadi pada chapter selanjutnya? Chapter 1063 memiliki judul “My Only Family” atau “Satu-satunya Keluargaku.” Dalam gambar sampul, kita melihat Charlotte Cracker yang membeku dan Brulee menangis. Brulee kemudian mengatakan bahwa Pudding sudah diculik. Cerita kemudian dibuka dengan Luffy, Chopper, Bonney, dan Jinbe yang mengganti pakaian mereka.

Luffy, Chopper, dan Bonney mengganti pakaian mereka dengan mesin khusus ciptaan Vegapunk. Sedangkan, Jinbe mengenakan pakaian khas Hawaii. Mereka kemudian bertemu dengan Kuma. Namun, sosok Kuma tersebut adalah robot polisi dengan menggunakan seragam. Robot ini berbeda dari sosok Kuma aslinya, di mana dia mengenakan kacamata hitam dan memiliki bahu robot.

Kuma pun kemudian menyerang mereka. Saat Luffy hendak memukul Kuma, Bonney kemudian menghentikannya. Menurut Bonney, Kuma adalah ayah kandungnya dan satu-satunya keluarganya. Kita kemudian bisa melihat gambar dari Kuma muda yang sedang menggendong Bonney saat dia masih kecil. Sayangnya, kita tidak akan melihat bagaimana nasib kelompok Topi Jerami lainnya di chapter ini.

Berpindah ke tempat lain, kita kemudian akan melihat Blackbeard yang menyerang Law di tengah lautan. Blackbeard tidak sendirian. Dia membawa serta Jesus Burgess, Van Augur, Doc Q dan Stronger. Ternyata, mereka semua sekarang sudah memiliki kekuatan buah iblis. Jesus Burgess Memiliki kekuatan buah iblis Riki Riki no Mi, di mana dia memiliki kekuatan dan tenaga yang sangat tidak masuk akal alias abnormal.

Kemudian, Doc Q memiliki kekuatan buah iblis Shiku Shiku no Mi (“Shiku” merupakan ucapan dari kata “sick” dalam bahasa Jepang). Van Augur memiliki buah iblis Wapu Wapu no Mi (“Wapu” adalah pelafalan kata “warp” dalam bahasa Jepang) di mana, dia mampu melakukan teleportasi. Sedangkan, untuk Stronger, dia memiliki kekuatan buah iblis Uma Uma no Mi, Model: Pegasus. Buah iblis ini berjenis Mythical Zoan.

Law vs Kelompok Blackbeard

Mengetahui situasinya tidak baik, Law kemudian pergi ke pulau terdekat. Namun, Van Augur kemudian mengejarnya dengan buah iblis teleportasi miliknya. Dia pertama memindahkan Burgess, dan Burgess sendiri sesampainya di sana langsung menyerang Law. Dia mengangkat sebuah gunung dan melemparkannya ke arah Law.

Doc Q kemudian tiba sambil mengendarai Stronger, dan Blackbeard ada di atas mereka berdua. Doc Q sempat berhasil merubah Law menjadi seorang wanita untuk beberapa saat, sebelum kemudian Law menggunakan kekuatan Hakinya untuk melepaskan diri dari kekuatan buah iblis tersebut. Law mengatakan bahwa sebuah kekuatan Haki yang sangat kuat mampu menetralkan kekuatan buah iblis.

One Piece: Buah Iblis Ketiga yang Diincar Kurohige, Mungkinkah Itu 'Uo Uo no Mi' Milik Kaido? - Tribunnews.com Mobile

Dia menjelaskan bahwa dia mempelajari hal tersebut dalam pertarungan melawan Big Mom dan Kaido. Yang luar biasa adalah Law seolah menggunakan Haki jenis lainnya. Pasalnya, saat Law menggunakan kekuatan Haki tersebut muncul petir berwarna putih dan bukan hitam seperti yang kita lihat sebelumnya saat seseorang menggunakan Conqueror Haki.

Blackbeard kemudian muncul di hadapan Law. Dia pun penasaran siapa dari ketiga kapten yang meninggalkan Wano yang akan tiba terlebih dahulu untuk bertemu dengannya. Di halaman terakhir, Blackbeard dan Law pun siap bertarung. Blackbeard mengatakan bahwa dia juga berencana untuk mengambil semua Road Poneglyph milik mereka. Dan Law sendiri tidak gentar terhadap ancaman Blackbeard. Kabar baiknya, tidak ada jeda untuk pekan depan. Artinya, chapter 1064 akan terbit sesuai jadwal. Dan kemungkinan bocorannya sendiri akan muncul pada tanggal 19 atau 20.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.