Muncul perdana pada tahun 1939, Superman adalah sosok superhero yang terkenal sangat kuat. Sejak debutnya, karakter DC yang mempunyai nama asli Clark Kent/Kal-El ini sudah mampu mengangkat sebuah mobil dengan sangat mudah. Seiring berjalannya waktu beberapa kekuatan super lain mulai DC tambahkan kepadanya. Mulai dari kemampuan terbang, kemudian napas es dan heat vision, sampai pengelihatan tembus pandang.

Walaupun begitu, ternyata tidak semua Superman seperti itu. Faktanya, di multiverse DC ada salah satu versi alternatifnya yang terkenal aneh dan cenderung lemah, dia adalah Centaur Superman. Ada banyak alasan mengapa versi Superman yang satu ini dianggap paling lemah. Sebelum membahasnya mari kita bahas terlebih dahulu bagaimana kemunculannya di DC Universe.

Dikutuk Oleh Dewi Yunani

Centaur Superman sejatinya adalah Superman pada umumnya yang mendapatkan kesialan saat berhadapan dengan dewi jahat bernama Circe. Kisah aneh sekaligus mengejutkan ini terjadi di komik berjudul Superman/Wonder Woman: Whom Gods Destroy (1996) karya Chris Claremont, Dusty Abell, dan Drew Geraci. Kisah Elseworlds ini menggambarkan bagaimana jadinya jika Nazi memenangkan pertempuran di Perang Dunia II. Untuk menjaga perdamaian Amerika, presiden Bruce Wayne terpaksa menandatangani kesepakatan dengan Nazi untuk menjauhkan Superman dari semua rencana mereka.

Walaupun begitu, semuanya mulai berubah saat Dewi Circe dari Yunani menghancurkan rumah Superman dan Lois serta menculik sahabatnya Lana. Mereka berdua lantas memutuskan untuk pergi mencari Lana ke Eropa dengan sebuah pesawat. Sayangnya dalam perjalanan tersebut sekelompok Harpy menyerang dan menyebabkan pesawatnya jatuh di Jerman. Pada titik inilah Superman dan Lois terpisah, di mana Lois bertemu dengan Dewi Athena yang mengubahnya menjadi Wonder Woman untuk melawan Nazi yang digawangi oleh Circe.

Pada saat yang bersamaan, Circe juga berhasil menangkap Superman dan mengutuknya menjadi Centaur. Seperti yang kita tahu, Superman adalah seorang Kryptonian yang lemah terhadap sihir, sehingga bukan hal yang mustahil bagi Circe untuk menyihirnya. Dalam keadaan tersihir, Superman versi Centaur ini mendapatkan tugas dari Circe untuk memimpin kelompok Centaur jahat untuk berkeliling Eropa. Di mana Centaur Superman menyebabkan kehancuran di berbagai tempat dengan kekuatan dan penampilan barunya.

Mengapa Centaur Superman Jadi yang Terlemah?

Ada banyak sekali alasan mengapa Centaur Superman menjadi versi terlemah di DC Universe. Yang pertama, saat Circe mengutuknya, Superman jadi lupa dengan jati dirinya. Di mana dia mau menuruti semua keinginan jahat Circe tanpa protes sedikit pun. Yang kedua adalah karena perubahan bentuknya yang aneh membuat dia tidak seperti Superman yang kita kenal. Hampir semua kekuatan supernya menghilang, termasuk kemampuan terbang, heat vision, dan juga napas es.

Sebagai gantinya, dia malah menjadi sosok yang suka mabuk-mabukan. Meskipun tubuh bagian atasnya masih mencerminkan kekuatan supernya, tetapi tubuh bagian bawahnya yang seperti kuda, justru membuat pergerakannya tidak selincah sebelumnya. Yang lebih parahnya lagi, Superman yang sekarang menjadi Centaur lupa dengan kehidupan lamanya sebagai superhero. Untungnya, Lana berhasil mengenali Superman, mungkin dari gaya rambutnya, dan mencoba menyelamatkannya.

Akhir Kisah Centaur Superman yang Absurd

Super-Man terlemah

Singkat cerita setelah Lana menemukannya, dia langsung meminta bantuan Dewi Hecate untuk membalik kutukan Superman. Yang terjadi setelahnya bahkan jauh lebih aneh lagi, di mana Superman malah menjadi seorang wanita yang tidak mempunyai kekuatan apa-apa. Lana bersama Superman yang berada di tubuh wanita ini lantas pergi ke Berlin untuk mengalahkan Nazi. Tidak lama setelah bertemu kembali dengan Lois, Superman malah mati di tangan seorang Nazi bernama Adonis. Ketika tubuh manusianya mati, Superman akhirnya muncul kembali dengan tubuh lamanya secara tiba-tiba.

Bersama Lois yang kini seorang Wonder Woman, Superman berhasil mengalahkan para Nazi dan mengungkap siapa dalang di balik semua ini. Yaitu Zeus dan Hera yang telah menjadikan Perang Dunia II sebagai permainan catur. Setelah melalui perdebatan yang cukup alot, Superman dan Lois akhirnya berhasil meyakinkan para dewa untuk meninggalkan Bumi. Kisah aneh Whom Gods Destroy pun berakhir dengan fakta baru bahwa Superman pernah menjadi ‘Super-Centaur’. Di mana versi ini tercatat sebagai versi terlemah Superman di DC Universe.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.