Ini Conqueror Haki paling dahsyat di One Piece. Dunia dalam cerita One Piece karangan Eiichiro Oda memang penuh dengan berbagai keunikan dan ciri khas. Salah satunya adalah buah iblis, yang memberikan penggunanya berbagai kemampuan yang unik sesuai dengan buah yang mereka konsumsi. Namun, selain buah iblis ada hal unik lainnya yang menjadi ciri khas One Piece yaitu kekuatan Haki.

Ada tiga jenis utama Haki dalam ceritanya yaitu Observation Haki, Armament Haki, dan Conqueror Haki. Dua dari tiga Haki tersebut bisa orang-orang pelajari atau latih. Namun, untuk Conqueror Haki tidak semua bisa melakukannya/menggunakannya. Haki mampu menahan segala serangan musuh, baik yang menggunakan buah iblis atau pun tidak.

Haki sendiri pada dasarnya adalah kemampuan di mana seseorang mampu menggunakan tekad atau semangat mereka untuk sesuatu yang sangat luar biasa dalam sebuah pertarungan. Kita tentunya sudah mengetahui apa dan bagaimana serta seberapa kuat Haki di dalam serinya. Tapi, informasi tentang Haki baru muncul ketika Luffy berlatih bersama dengan Rayleigh.

Namun, sebenarnya kekuatan dari Haki sendiri sudah Oda perlihatkan bahkan sejak chapter atau episode pertama serinya. Hal ini bisa kita lihat ketika Shanks menggunakan Conqueror Haki untuk menaklukan salah satu Sea Kings. Berbicara mengenai Shanks, dia merupakan karakter yang sangat unik. Shanks merupakan salah satu karakter yang tidak memiliki kekuatan buah iblis dalam ceritanya.

Meskipun begitu, Shanks memiliki kekuatan Haki yang sangat dahsyat. Conqueror Haki menjadi salah satu andalan Shanks dalam setiap kesempatan, di mana sering kali kita melihat Shanks menggunakan jenis Haki ini. Misalnya saat pertempuran di Marineford atau yang paling baru adalah di chapter 1055 kemarin ketika dia berada di Wano untuk menghentikan pertarungan melawan admiral Aramaki

Conqueror Haki Terkuat di Serinya?

Shanks merupakan kapten dari kru bajak laut Rambut Merah dan merupakan salah satu bajak laut terkuat dan banyak orang kagumi di Grand Line. Dia juga merupakan salah satu Yonko, julukan yang dia dapatkan sejak enam tahun yang lalu. Uniknya adalah tidak seperti Yonko yang lain Shanks justru tidak memiliki kekuatan buah iblis apa pun. Haki adalah senjata yang selalu dia gunakan dalam pertempuran.

Kemampuan Conqueror Haki miliknya pun mendapatkan pengakuan dari Whitebeard, yang dia buktikan ketika Shanks mengunjungi kapalnya dan membuat sebagian besar kru bajak lautnya pingsan. Dia juga mampu menghentikan pukulan magma dari Sakazuki. Banyak fans menganggap bahwa Kemampuan Haki Shanks adalah salah satu yang terkuat, jika bukan yang terkuat.

Dan berdasarkan dari apa yang muncul di chapter 1055 kemarin, seolah mengonfirmasi hal tersebut. Dalam chapternya, nampak Shanks berada di wilayah pantai Wano. Namun, dia dan krunya memutuskan untuk tetap berada di kapal. Sebelum pergi, Shanks sempat mempertontonkan kemampuan Advanced Conqueror Hakinya yang sangat luar biasa.

Hal ini bisa kita lihat dari kilatan hitam yang muncul di atas langit tempat Aramaki dan Momonosuke serta yang lain bertarung. Selain itu, setelah melihat kilatan hitam yang luar biasa itu admiral Aramaki pun mampu merasakan hawa semangat yang sangat luar biasa mengintimidasi. Yang luar biasa adalah jarak antara Shanks dan lokasi bertarung Aramaki cukup jauh.

Selain itu, yang juga tidak kalah luar biasa adalah bagaimana Shanks mampu berkomunikasi dengan Aramaki melalui Conqueror Haki tersebut. Hal inilah yang memunculkan pertanyaan di kalangan fans, apakah ini juga merupakan kekuatan yang Luffy gunakan saat dia tenggelam. Seperti yang kita ketahui, Luffy sempat melakukan “komunikasi” dengan Momonosuke dan juga kelompok bajak laut Hati.

Shanks Pengguna Conqueror Haki Terkuat?

Apa yang terjadi di chapter 1055 tersebut seolah memberikan gambaran bahwa Shanks merupakan pemilik dan pengguna Conqueror Haki terkuat. Aramaki menjadi karakter yang ketiga yang mengonfirmasi bahwa kekuatan Haki Shanks sangat luar biasa, selain Whitebeard dan Dracule Mihawk. Bahkan, Mihawk sendiri memutuskan untuk tidak bertarung menghadapi Shanks saat pertempuran puncak di Marineford.

Belum lagi Eiichiro Oda pernah memberikan informasi bahwa kekuatan Haki dari Shanks memang sangat luar biasa. Dia mampu membuat 100.000 orang takluk dalam seketika, dua kali lebih banyak dari sosok Luffy yang menaklukan 50.000 orang. Artinya, bisa kita konfirmasi bahwa untuk saat ini Shanks merupakan pengguna dan pemilik Conqueror Haki paling dahsyat dan luar biasa di serinya.

Menarik tentunya untuk menyaksikan aksi lain dari kemampuan Haki Shanks, terutama penggunaanya saat dia bertarung. Salah satu pertarungan yang banyak fans nantikan adalah antara Shanks menghadapi Blackbeard. Melihat bagaimana dahsyatnya Haki Shanks, tentunya Blackbeard perlu juga memiliki kemampuan Haki yang dahsyat untuk mengimbangi kekuatan Shanks.

Selain Shanks, apakah ada karakter lain yang memiliki kekuatan conqueror haki terdahsyat di One Piece? Selain Luffy, hampir tidak ada karakter lainnya yang memiliki kekuatan Haki dahsyat dari generasi baru. Zoro dan Sanji mungkin adalah kandidat yang paling mendekati, meskipun jelas level kekuatan Hakinya di bawah Luffy. Kita nantikan saja ya Geeks apa yang akan terjadi kepada Shanks dan seperti apa kedahsyatan Haki lain yang akan Oda hadirkan dalam ceritanya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.