One Piece chapter 1057 akhirnya kembali pada pekan ini. Para fans pun penasaran dengan kelanjutan cerita dari para Worst Generation yang bersiap untuk kembali melakukan petualangan mereka. Seperti yang muncul di chapter sebelumnya, ketiga Worst GenerationLuffy, Kid, dan Law – akhirnya siap untuk kembali berlayar keluar dari Wano.

Selain persiapan untuk keluar dari Wano, ada beberapa informasi penting yang muncul di chapternya. Misalnya, kita akhirnya tahu apa yang terjadi di luar Wano dengan kemunculan organisasi baru yaitu Cross Guild. Mereka adalah organisasi yang mana Buggy adalah pimpinannya, bersama dua mantan Shichibukai, Dracule Mihawk dan Crocodile. Kemudian, kita juga mengetahui tentang sosok misterius dengan luka bakar.

Kid menyatakan bahwa jika mereka ingin menemukan lokasi Laugh Tale, maka sosok misterius tersebut adalah orang yang perlu mereka temui. Kemungkinan, dia memiliki atau mengetahui informasi penting menuju pulau terakhir.  Dan terakhir, kita pun melihat bagaimana Yamato ada di atap istana bersama Momonosuke dan Kinemon. Lalu, apa saja hal yang menarik yang muncul di One Piece chapter 1057 ini?

BACA JUGA: First Look Karakter Baru di Star Wars Andor!

Tidak Jadi Bergabung

Banyak spekulasi yang menyebutkan bahwa Yamato akan bergabung dengan kelompok Topi Jerami. Apalagi, setelah mereka bertarung bersama di atap istana Kaido. Bahkan, pasca pertempuran epik tersebut Yamato memutuskan untuk mengutarakan maksudnya itu kepada kru Topi Jerami. Mereka sendiri tidak bisa mengambil keputusan, meskipun beberapa dari mereka setuju Yamato bergabung.

Bahkan, di chapter 1056 kemarin nampak Yamato tengah bersiap untuk mengejar Luffy. Inilah yang kemudian membuat spekulasi tersebut semakin besar. Namun, ternyata Yamato memutuskan untuk tidak bergabung dengan Luffy. Alasannya adalah dia ingin mengikuti jejak Kozuki Oden, di mana sebelum bergabung dengan sebuah kru bajak laut dia akan berkeliling atau berpetualang di negeri Wano.

Wano Jadi Wilayah Kekuasaan Topi Jerami

Kinemon, Momonosuke, dan Yamato akhirnya tiba di pelabuhan Tokage di mana Luffy dan yang lain bersandar. Momo pun menangis dan meminta Luffy untuk tidak pergi dari Wano. Karena, menurutnya, tanpa Luffy semuanya menjadi sepi. Momo pun mengaku bahwa dia takut apa yang akan terjadi selanjutnya pasca kekalahan Kaido dan juga Big Mom. Namun, Luffy ternyata sudah memikirkan semuanya.

Dia meminta Usopp untuk memberikan Momonosuke bendera bajak laut kelompok Topi Jerami. Luffy meminta Momo untuk memasang bendera tersebut di wilayah Wano. Hal ini sebagai tanda bahwa negara tersebut sudah resmi jadi wilayah kekuasaan mereka. Luffy pun mengatakan bahwa jika ada yang berani berbuat macam-macam di Wano, maka artinya mereka menantang kelompok tersebut.

BACA JUGA: One Piece: 5 Pulau Penting di Saga Terakhir!

Luffy Siap Kembali

Salah satu hal yang menarik adalah bagaimana Luffy mengatakan kepada mereka bertiga bahwa dia akan kembali ke Wano. Hal tersebut akan dia lakukan ketiga Yamato, Kinemon, dan Momonosuke sudah siap untuk menjadi bajak laut. Hal ini menarik karena secara tidak langsung artinya mereka bertiga Luffy undang untuk menjadi Nakama baru. Namun, sayangnya, hal itu belum resmi karena mereka masih belum siap.

Hal ini tentunya mengingatkan kita akan sosok Vivi yang juga mengalami hal yang sama di arc Alabasta. Bedanya, Vivi bukan menolak bergabung. Dia lebih memilih untuk menunda proses tersebut demi membangkitkan kembali negeri kekuasaanya. Meskipun mereka tidak bergabung saat ini, namun ketiga karakter ini tentunya akan memiliki peran penting di akhir ceritanya nanti.

Arc Wano Selesai di One Piece 1057

Setelah berjalan selama hampir empat tahun akhirnya Eiichiro Oda resmi menutup arc Wano di babak ketiga. Alur cerita petualangan Wano sendiri pertama kali mulai pada pertengahan 2018 silam dan terbagi menjadi tiga babak. Ini menjadi alur cerita paling panjang di sepanjang seri One Piece, di mana arc ini bahkan mengalahkan arc Dressrosa yang berjalan selama dua tahun dan mencapai ratusan chapter.

Meskipun begitu, Oda sendiri menyebutkan bahwa arc Wano menjadi cerita yang paling penting. Karena, ada banyak misteri dan berbagai peristiwa yang terungkap di dalamnya. Dan hal tersebut ternyata memang benar. Pertama, kita mengetahui tentang rahasia Laugh Tale meskipun tidak terlalu banyak. Kedua, kita tahu sedikit tentang masa lalu Kaido dan Oden. Ketiga, kita pun akhirnya tahu tentang salah satu Senjata Kuno yaitu Pluton.

BACA JUGA: James Bond Baru Akan Lebih Muda?

Chapter 1057 ini menjadi tanda berakhirnya arc Wano Country yang sudah berjalan dengan sangat lama. Meskipun tidak ada momen epik atau aksi yang menegangkan, namun beberapa informasi yang cukup penting muncul di chapternya. Menarik tentunya untuk melihat bagaimana alur cerita kedepannya, mengingat fase terakhir di cerita akhir One Piece sudah dimulai.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.