Setelah sempat jeda selama satu pekan akhirnya seri manga One Piece kembali merilis chapter terbaru. Sebelumnya, kita melihat bagaimana Sanji melanjutkan pertarungan epiknya dengan Queen. Sanji dibuat terkejut dengan kemampuan dari Queen yang mampu menirukan berbagai kemampuan dari Germa 66. Bahkan, Sanji juga terkejut bahwa Queen mampu menggunakan teknik Stealth Black miliknya.

Meskipun begitu, Sanji tidak takut dan mulai melawan Queen. Sanji pun menggunakan teknik baru miliknya, Ifrit Jambe, ditambah dengan tendangan-tendangan kombinasi epik yang membuat Queen akhirnya tersungkur. Dalam pertarungan tersebut pun diketahui alasan mengapa Queen begitu membenci Germa 66 termasuk Vinsmoke Judge. Menurutnya, Queen ingin membuktikan bahwa dialah ilmuwan terbaik dibandingkan Judge.

Lalu, apa yang terjadi selanjutnya? Chapter 1035 sendiri berjudul “Zoro vs King.” Chapter tersebut dibuka dengan status dari pertarungan antara Sanji dan Queen. Diperlihatkan bahwa Queen pada akhirnya berhasil dikalahkan oleh Sanji, dan Sanji pun langsung tergeletak karena kelelahan setelah pertarungan melawan Queen. Kemudian, momen bergeser kepada kelanjutan Zoro vs King.

Dalam chapternya diperlihatkan bahwa Zoro sudah kembali menyadari satu hal dari sosok King. Zoro menyadari ketika api di punggung King menghilang, dia bisa bergerak jauh lebih cepat. Tetapi, hal itu membuat pertahanannya menurun. Kemudian, salah satu hal yang luar biasa dalam chapter ini adalah kita akhirnya diperlihatkan wajah asli King.

Berdasarkan deskripsi yang dihadirkan, King memiliki ciri-ciri fisik yaitu memiliki sayap hitam, rambut berwarna abu-abu, dan kulit coklat. Semua hal tersebut merupakan ciri-ciri fisik dari ras Lunarian. Terdapat sebuah hal menarik lainnya dari hal ini, di mana jika ada seseorang yang bisa memberi tahu pihak Pemerintah Dunia mengenai keberadaa mereka, akan ada imbalan sebesar 100 juta Belly yang diberikan.

Momen kemudian bergeser ke cerita lainnya. Kita diperlihatkan kilas balik dari pertemuan antara King dan Kaido. Keduanya diperlihatkan berada di sebuah fasilitas riset milik pemerintah. Selain wajahnya, kita juga akhirnya tahu nama asli dari King yaitu Arbel/Albert/Albel. Pertarungan King dan Zoro pun kemudian berlanjut.

King menggunakan teknik baru bernama “Omori Karyudon” dan Zoro pun kemudian menggunakan sebuah teknik baru bernama “Dragon King of the Three Flames.” Chapternya sendiri kemudian ditutup dengan Zoro yang menyerang King. Kabar baiknya adalah tidak ada jeda untuk pekan depan. Artinya, chapter 1036 akan dirilis pada pekan depan yaitu pada 21 Desember 2021 mendatang.

Dengan terungkapnya fakta tentang sosok King, sedikit demi sedikit akhirnya rahasia tentang ras Lunarian mulai terungkap. Ras Lunarian masih menjadi salah satu topik hangat di kalangan para fans One Piece, di mana mereka disebut-sebut sebagai ras dari para dewa. Namun, saat itu, belum ada informasi lebih lanjut dari ras Lunarian.

Dengan Zoro sudah menyadari tentang sosok King, serta bagaimana Zoro menggunakan teknik baru ini juga sepertinya menjadi pertanda bahwa pertarungan akan berakhir seperti yang diperlihatkan oleh Sanji menghadapi Queen. Apakah Zoro pada akhirnya akan berhasil menghadapi King? Atau justru King yang pada akhirnya akan membuat Zoro kembali merasakan kekalahan? Kita nantikan saja kelanjutan ceritanya ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.