Setelah sukses dengan film Mugen Train, waralaba Demon Slayer akhirnya secara resmi mengumumkan hadirnya Seasons 2. Demon Slayer juga sempat merilis trailer menarik mengenai Seasons 2 dan para penggemar nampaknya semakin penasaran seperti apa alur ceritanya. Lantas akan seperti urutan menonton Demon Slayer Seasons 2 nanti?

Baru-baru ini beredar informasi mengenai jumlah episode Demon Slayer Season 2. Disebutkan bahwa Season 2 akan memiliki total 18 episode. Sebagai pembuka, mereka akan menampilkan arc Mugen Train yang khusus tayang di TV. Episode khusus tersebut berjumlah 7, dan sisanya akan membahas tentang arc District Entertainment. Padahal sebelumnya para penggemar mengira Seasons 2 akan berjumlah sekitar 25 hingga 26 episode.

Informasi ini berasal dari @ManganiMy di twitter. Demon Slayer Seasons 2 telah terdaftar di iQIYI international. Urutan episode ini memang belum dikonfirmasi secara resmi. Sehingga para penggemar nampaknya harus bersiap-siap dengan perubahan rencana yang mungkin saja terjadi. Mereka masih memasukan arc Mugen Train agar para penggemar bisa mengetahui alur cerita Demon Slayer secara utuh di Seasons 2.

Pihak Ufotable selaku studio anime Demon Slayer memang memiliki jadwal yang cukup padat sehingga wajar jika mereka hanya membuat 18 episode. Sebelumnya, Ufotable juga ikut andil dalam pembuatan film Mugen Train dari awal hingga akhir. Mereka juga ikut serta dalam pembuatan Demon Slayer Season 1 yang juga berakhir sukses. Jadi pihak Ufotable hanya memiliki waktu sekitar satu tahun untuk mempersiapkan Seasons 2. 

Manga Demon Slayer sebenarnya telah lama tamat. Namun para penggemar masih setia menunggu animenya hingga benar-benar tamat. Sebab kualitas animasi dan jalan cerita yang menarik membuat waralaba Demon Slayer tetap ramai ditunggu hingga sekarang. Bagaimana menurut kalian, sudah tidak sabar menonton Demon Slayer Seasons 2? Bagi yang tidak sabar untuk mengetahui alur ceritanya, bisa langsung membaca manga Demon Slayer di website kesayangan kalian sambil menunggu perilisan animenya.