Dunia One Piece memiliki kemiripan besar dengan dunia nyata. Mereka memiliki sebuah kelompok besar yaitu Pemerintah Dunia, yang mengatur seluruh aturan yang berlaku di seluruh wilayah. Mereka juga punya pasukan angkatan laut, yang menjadi pasukan terdepan ketika menghadapi berbagai ancaman masyarakat, khususnya dari para bajak laut. Mereka juga punya sebuah organisasi rahasia yang biasa melakukan tugas khusus.

Geeks tentu tahu tentang Cipher Pol. Organisasi rahasia ini dimunculkan di awal cerita, khususnya saat Luffy mencoba untuk menyelamatkan Robin dalam arc Enies Lobby. Cipher Pol merupakan sebuah organisasi rahasia yang dimiliki oleh Pemerintah Dunia. Tugas dari Cipher Pol adalah melakukan berbagai spionase, mencari berbagai informasi atau investigasi, dan menghabisi target sesuai arahan dari Pemerintah Dunia.

Cipher Pol sendiri memiliki delapan “pos” yang terdiri dari CP1 sampai CP8. Sedangkan dua kelompok Cipher Pol lainnya, CP0 dan CP9, merupakan unit yang tidak resmi. CP0 merupakan unit yang paling kuat di antara semuanya, bahkan unit ini memiliki kemampuan yang melebihi dari unit yang biasa bertugas untuk melaksanakan pembunuhan yaitu CP9. Menurut Robin,tidak ada kelompok yang bisa lolos dari kelompok ini. Mereka bekerja langsung di bawah arahan dari kaum naga langit.

H Lone on Twitter: "#OnePiece1003 #OnePiece ⚠️SPOILERS⚠️ . . . . . . . . . . This just makes things even more interesting. CP0 in Wano... which means they might probablyKemudian kita juga mengenal SWORD, sebuah organisasi rahasia yang dibentuk oleh markas pusat angkatan laut dan dipimpin oleh seorang mantan Admiral, yang juga salah satu anggota worst generation, X Drake. SWORD beroperasi secara diam-diam, melakukan penyamaran untuk mengawasi aktivitas dan pergerakan dari Yonko.

Dalam chapter sebelumnya diperlihatkan kalau Koby dan X Drake saling menghubungi untuk memberi informasi penting, dan berbagai perkembangan yang terjad di Wano. Yang menarik dari SWORD adalah besar kemungkinan jika organisasi rahasia milik angkatan laut ini bergerak tanpa sepengetahuan dari Pemerintah Dunia. Tidak banyak juga orang yang tahu tentang aktivitas mereka, bahkan mereka juga berada di luar radar dari Gorosei.

Karena mereka beroperasi secara rahasia, mereka biasanya menggunakan kode-kode tertentu dalam berkomunikasi dan menggunakan saluran denden mushi yang aman untuk bertukar informasi. Bukti nyata dari “senyapnya” organisasi ini adalah ketika Kizaru menghajar Drake, saat mereka datang ke wilayah Sabaody.

One Piece: SWORD vs CP-0, Mana yang Lebih Kuat? | GreensceneKizaru mengenal Drake sebagai pengkhianat angkatan laut dan seorang bajak laut. Karena itulah dia kemudian menyerang Drake dengan tanpa ampun. Hal ini memberikan sinyal bahwa Kizaru sendiri tidak tahu keberadaan SWORD, atau bahkan mengetahui bahwa Drake adalah pimpinan dari SWORD.

Berbicara tentang nama, masih belum diketahui apa kepanjangan atau arti dari SWORD. Sedangkan untuk Cipher Pol, mereka sebenarnya memiliki nama lengkap Cipher Pol Aigis Zero. Kata, Aigis, sendiri berasal dari kata Aegis, yang dalam mitologi Yunani kuno berarti sebuah tameng atau pelindung. Hal ini sepertinya menunjukan, kalau ada sebagian besar pihak angkatan laut yang memiliki perbedaan pandangan tentang politik mereka terhadap Pemerintah Dunia.

Para fans sendiri sudah berspekulasi jika angkatan laut seperti Sengoku, Garp, dan Kuzan mungkin juga terlibat dan menjadi bagian dari organisasi SWORD. Mereka adalah para petinggi angkatan laut yang tidak setuju dengan seluruh sistem dan seluruh birokrasi yang berjalan. Mereka juga tidak menganut paham keadilan absolut, melainkan keadilan moral.

Saat ini, ketiga nama tersebut sudah bukan lagi menjadi bagian dari angkatan laut. Garp memutuskan untuk pensiun, dan Sengoku menggantikan posisi Kong. Kuzan sendiri bergabung dengan kelompok Blackbeard. Hal ini kemudian memunculkan pertanyaan besar: apakah kedua organisasi ini akan juga terlibat dalam pertempuran besar pada masa yang akan datang?

Melihat dua organisasi ini memiliki tujuan dan kepentingan yang berbeda serta saling bertentangan, bukan hal yang mustahil jika keduanya saling bertempur. Di Onigashima sendiri saat ini terdapat perwakilan dari dua kelompok tersebut. Apakah pertempuran kedua organisasi ini akan terjadi di Wano? Kita nantikan saja kelanjutan ceritanya ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.