Dalam urusan Haki, diantara trio monster Topi Jerami mungkin Luffy adalah yang paling mahir dan paling tangguh dari dua lainnya. Luffy selama dua tahun khusus belajar Haki di Rusukaina bersama dengan Rayleigh. Sedangkan Zoro dan Sanji mungkin hanya melatih Haki miliknya sebagai salah satu menu latihan selama time-skip, bukan menjadi fokus utama.

Luffy bahkan meningkatkan level kemampuan Haki miliknya di sepanjang cerita. Misalnya di arc Wanokuni ini Luffy meningkatkan kemampuan Armament Haki miliknya setelah berlatih bersama Hyougoro, sedangkan di arc sebelumnya Luffy berhasil meningkatkan kemampuan Observation Haki miliknya setelah bertarung melawan Katakuri, dimana hasilnya Luffy mampu melihat ke masa depan.
Namun, meskipun Luffy mampu melihat ke masa depan, kemampuan Observation Haki miliknya masih tidak lebih peka dibandingkan Sanji. Hal ini diperlihatkan di chapter 998 kemarin. Dalam chapternya kita melihat Luffy dan Jinbei yang berjuang menuju lantai empat, sedangkan Sanji menghilang. Dan seperti yang kita ketahui, Sanji pergi ke lantai tiga.

Ada sebuah kalimat menarik yang diungkapkan oleh Jinbei dan Luffy terkait hilangnya Sanji. Pada intinya, keduanya tidak mampu merasakan ada bahaya yang muncul di lantai tiga, sedangkan Sanji mampu merasakannya dengan jelas. Meskipun sebagian fans menganggap ini bukan sebagai Observation Haki, dan lebih kepada “insting” Sanji terhadap wanita, namun tetap saja hal menarik.

Terlepas dari benar atau tidaknya semua itu ada kaitannya dengan wanita cantik, namun Observation Haki Sanji memang lebih baik daripada Luffy, terutama dalam merasakan keberadaan musuh. Ada banyak momen dimana Zoro dan Luffy juga merasakan keberadaan musuh, sama seperti Sanji. Namun, entah mengapa Sanji lebih peka dan lebih cepat tanggap terhadap apa yang dia rasakan.

Bukti yang paling nyata dan jelas dari bagaimana Observation Haki Sanji lebih baik dari Luffy adalah ketika di chapter 997 Sanji mendengar jelas suara dari lantai tiga. Menariknya, suara tersebut tidak terdengar oleh Luffy, yang notabene dianggap kemampuan Hakinya lebih baik. Meskipun kemudian hal ini terbukti hanyalah sebuah jebakan – dimana Black Maria menggunakan suara dari anak buahnya yang berpura-pura dalam keadaan tidak berdaya – kemampuan fokus Sanji benar-benar sangat luar biasa. Dia bisa tahu dari mana sumber suaranya. Hal ini semakin mempertegas bahwa Sanji adalah spesialis Observation Haki di kelompok Topi Jerami.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.