Langkah selanjutnya yang akan diambil oleh Pixar pasca film Toy Story 4 sepertinya kini sudah jelas. Meskipun studio animasi tersebut sudah memiliki jadwal rilis sampai beberapa tahun kedepan, tapi kita masih belum tahu film animasi apa saja yang akan mengisi jadwal tersebut. Satu-satunya film yang sudah diketahui secara resmi dari jadwal tersebut adalah film Onward, yang akan diisi suaranya oleh Chris Pratt dan Tom Holland dan akan dirilis pada 2020.

Tapi, sepertinya di tahun tersebut Onward bukan hanya satu-satunya film yang akan dirilis oleh Pixar. Pada rabu kemarin, Pixar mengungkapkan judul dan logo untuk film animasi terbaru mereka yaitu Soul. Pengumuman tersebut Pixar sampaikan melalui akun Twitter resmi mereka. Dalam captionnya, Pixar menulis jika mereka akan membawa para penonton dalam sebuah perjalanan dari New York menuju luar angkasa untuk menemukan sebuah jawaban penting.


Sampai saat ini, informasi yang bisa didapat dari film Soul hanya berdasarkan cuitan tersebut. Belum ada informasi apapun tentang detail plotnya, pengumuman castnya, atau bahkan siapa orang yang sedang diincar untuk menjadi sutradara film ini. Ada kemungkinan film ini akan menjadi debut bagi Domee Shi, yang mendapatkan banyak respon positif atas film pendek miliknya, Bao.

Namun, siapapun sutradaranya nanti, berdasarkan cuitan tersebut sepertinya Pixar memiliki sebuah pemikiran yang sangat dalam, seperti film Inside Out yang bercerita tentang masing-masing emosi yang ada di dalam tubuh manusia. Kita nantikan saja kabar selanjutnya dari proyek film ini ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.