Di musim kedelapan nanti, nasib Winterfell akan ditentukan. Apakah Winterfell akan menjadi tempat bagi kemenangan terbesar umat manusia atau malah menjadi ladang pembantaian dalam invasi yang dilakukan para White Walker ke Westeros. Tetapi sebelum membahas lebih jauh, alangkah baiknya untuk mengenal lebih dulu Winterfell dan berbagai Ancaman yang dihadapi oleh Winterfell. Apa aja itu?


Tentang Winterfell


Sudah lebih dari ratusan tahun, Winterfell berdiri sebagai pusat kota di wilayah utara dan menjadi pusat bagi rumah keluarga Stark. Keluarga Stark menjadi raja disana dengan titel Kings of Winter, sampai pada akhirnya Aegon the Conqueror berhasil menguasai Wintefell. Winterfell sendiri dibangun oleh pendiri keluarga Stark, Bran the Builder, dan sampai saat ini House Stark masih menjadi salah satu kastil yang paling tua dan paling penting di seluruh Westeros.

Ada sebuah teori lama yang menyebutkan asal kata Winterfell. Menurut teori itu,  pertarungan terkenal Battle of Dawn terjadi di tepat dimana Winterfell berdiri sekarang. Secara harfiah, Winterfell adalah tempat dimana salju turun (winter fell). Winterfell sendiri berlokasi di tengah-tengah wilayah utara atau the North, yang dikelilingi oleh dua tembok; tembok luar setinggi 80 kaki dan tembok di bagian dalam setinggi 100 kaki.

Winterfell bukan hanya sebuah kastil. Ini adalah sebuah komplek yang punya luas berhektar-hektar. Di dalam Winterfell terdapat banyak halaman luas, ruang bawah tanah, dan wilayah hutan yang sudah ada dari 10.000 tahun yang lalu. Winterfell sendiri pernah dua kali dibakar oleh kaum Bolton saat pertarungan House Starks. Area yang paling tua di wilayah Winterfell adalah First Keep. Menurut cerita, tempat tersebut dibangun setelah invasi Andal berlangsung tapi sejarah kastilnya sendiri sudah jauh lebih lama dari First Keep. Menurut legenda, Winterfell ini juga didirikan oleh Bran setelah manusia berhasil mengalahkan para White Walkers dalam cerita pertama Long Night. Siapapun yang membangun Winterfell, dia benar-benar membangun Winterfell di sebuah tempat yang paling tepat dan strategis.

Winterfell dibangun diatas sumber air panas alami, yang membuat kastilnya tetap hangat saat musim dingin berlangsung. Area Great Keep berada di wilayah paling atas yang mengalirkan air panas ke kastil tersebut. Tak ada wilayah lainnya di utara yang lebih aman, hangat, dan lebih baik di waktu musim dingin selain di wilayah Winterfell ini. Itulah mungkin yang membuat banyak kerajaan lain selalu ingin merebut Winterfell apalagi mereka mendengar ramalan bahwa akan datangnya musim dingin yang jauh lebih panjang dari sebelumnya.


Tempat yang Pribadi Untuk Night King


Ada rumor yang menyebut jika Night King sebenarnya adalah salah satu dari keluarga Stark yang kemudian berubah menjadi jahat. Menurut rumor itu, Night King asalnya adalah pemimpin dari Night’s Watch yang dulunya pernah jatuh cinta dengan seorang White Walker. Meskipun masih harus ditelusuri lebih jauh kebenarannya, yang pasti, satu keluarga yang sering mengirimkan banyak orang dan pemimpin Night’s Watch adalah keluarga Stark.

Kalau benar Night King adalah bagian dari keluarga Stark, mungkin dia sudah menantikan selama beribu-ribu tahun buat kembali ke rumah dan mengambil alih Winterfell, sebuah tempat yang dia sudah pahami baik dari segi kelemahan maupun kekuatannya. Selain itu, perang besar melawan White Walker di musim kedelapan Game of Thrones banyak memberikan sinyal akan terjadi di Winterfell. Pasalnya, Winterfell adalah kerajaan terbesar yang letaknya paling dekat dengan The Wall. Sepertinya Winterfell akan dijadikan basis pertahanan dari aliansi kerjaaan Westeros guna melawan pasukan White Walker yang telah merangsek masuk melewati The Wall. Tentu tidak akan mudah bagi para White Walker untuk menghalau gempuran pasukan aliansi kerajaan Westeros yang tampaknya sudah mempersenjatai diri mereka dengan senjata yang dapat membunuh White Walker seperti Dragonglass dan berbagai pedang Valyrian Steel.

Apakah Winterfell akan menjadi tempat kemenangan manusia atau malah menjadi tempat kekalahan terbesar? Dan apakah Winterfell bisa bertahan saat musim dingin tiba? Semua jawaban itu mungkin bisa dijawab di musim kedelapan nanti. Juga satu hal, mungkin Winterfell bisa berarti dimana Night King akan kalah (fell) oleh keluarga Stark.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.