Pada hari Kamis kemarin, bertepatan dengan hari pertama San Diego Comic-Con, DC secara resmi mengumumkan Justice League vs. Godzilla vs. Kong, sebuah komik terbaru yang memiliki 7 issue. Rencananya komik ini akan diluncurkan pada Oktober mendatang. Seperti judulnya, Justice League vs. Godzilla vs. Kong adalah kolaborasi antara DC, Legendary Comics, dan Toho International, yang akan menghadirkan pertarungan antara pahlawan-pahlawan terbesar DC Universe melawan dua monster ikonik tersebut.

Komik ini akan ditulis oleh Brian Buccellato, dengan Christian Duce yang menggambar artnya. DC sendiri akan lebih banyak mengungkap detail tentang komik ini pada hari Jumat pukul di San Diego Comic-Con. Dalam Justice League vs. Godzilla vs. Kong, pertarungan antara Justice League dan Legion of Doom berubah menjadi lebih bahaya ketika tembok antar dunia terpecah dengan Godzilla, Kong, dan Monsterverse muncul di Bumi DC.

Yang terjadi selanjutnya adalah pertarungan epik yang belum pernah terjadi dengan skala dan kehancuran yang luar biasa. Crossover epik ini dimulai ketika Clark Kent, sedang menikmati waktu santai dengan Lois Lane, tiba-tiba diganggu oleh gemuruh seluruh kota karena munculnya Godzilla.

Komikus terkenal yaitu Jim Lee (yang juga menjadi perwakilan dari DC) pun turun langsung untuk memuji komik ini. “Sebagai penggemar komik, tidak ada yang lebih menyenangkan dan menarik daripada mengeksplorasi situasi ‘What If’ yang menakjubkan! Dalam kasus ini, adalah pertarungan antara para pahlawan Super terhebat di Justice League yang menghadapi bukan hanya Raja Monster—Godzilla—tetapi juga raksasa tangguh, Kong! Ini adalah pertarungan crossover tanpa batas, yang telah dinantikan selama beberapa dekade, dan tidak ada penggemar komik sejati yang akan melewatkannya!”

Dengan pengumuman ini, antusiasme para penggemar komik di seluruh dunia pasti mencapai puncaknya. Pertarungan epik antara akan membuat para pembaca tak sabar untuk melihatnya. Tidak sabar untuk mengetahui bagaimana para pahlawan DC akan berhadapan dengan dua monster ikonik tersebut dan bagaimana dunia-dunia mereka akan saling bersinggungan dalam pertempuran tak terduga ini. Kita nantikan saja ya Geeks!

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/