Baru saja memperkenalkan konsep multiverse DC, The Flash sudah dikonfirmasi sebagai salah satu film terakhir dari era DC Extended Universe sebelum DC Studios me-reboot jagat sinemanya. Terhitung mulai tahun depan penggemar akan melihat deretan film dan series teranyar DC Universe yang dimeriahkan oleh jajaran pemeran baru. Walaupun begitu, menurut sebuah laporan terbaru ternyata co-CEO DC Studios James Gunn dan Peter Safran terbuka dengan peran Ezra Miller sebagai The Flash di reboot DC Universe.

Di sisi lain sebenarnya kembalinya Ezra Miller sebagai Barry Allen alias Flash masih belum mendapatkan restu penuh dari para penggemar. Hal tersebut bisa terjadi karena beberapa waktu sebelumnya aktor yang cukup kontoversial ini sempat tersandung masalah hukum yang berimbas pada boikot terhadap karakternya. Semuanya bermula ketika dia dilaporkan telah melakukan beberapa kali penyerangan kepada orang lain serta membuat kegaduhan di ruang publik. Namun pada akhirnya Miller mau mengakui kesalahannya, meminta maaf kepada semua orang, dan berjanji akan berusaha mengobati gangguan mentalnya.

Baru-baru ini dalam artikel khusus yang membahas performa mengecewakan dari penayangan film The Flash, The Hollywood Reporter juga mengungkapkan bahwa sebelumnya DC Studios merasa cukup terbuka jika karakter Flash DCEU kembali di reboot DC Universe mendatang. Di mana James Gunn dan Peter Safran sepertinya tidak ada masalah dengan Ezra Miller sebagai seorang aktor. Untuk sekarang masih belum begitu jelas film atau series DC Universe mana yang berpotensi menampilkan Flash’ Miller, tetapi dalam laporannya disebutkan bahwa peran Miller hanya sebatas karakter pendukung.

Walaupun begitu untuk sekarang The Hollywood Reporter juga masih belum bisa memastikan apakah pernyataan DC Studios ini masih berlaku atau tidak. Khususnya karena performa film The Flash dianggap kurang memuaskan, di mana target pendapatan tidak berhasil dicapai baik domestik maupun global. Ada beragam alasan mengapa film The Flash yang dibintangi Ezra Miller ini bisa gagal, mungkin salah satunya adalah karena kontroversi yang sempat disebabkan oleh Miller sebelumnya.

Karena performa buruk The Flash inilah tidak aneh jika nantinya co-CEO DC Studios James Gunn menarik kembali perkataannya terkait penampilan Ezra Miller di DC Universe mendatang. Kita lihat saja nanti seperti apa perkembangan kabarnya ya, Geeks. Jika kalian belum menontonnya, film The Flash sendiri saat ini masih tayang di seluruh bioskop Indonesa.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.