Blue Beetle adalah salah satu superhero DC Universe yang tahun ini akan segera tampil di film live action pertamanya di bioskop seluruh dunia. Terkenal sebagai superhero muda yang sangat tangguh, kali ini kita akan membahas berbagai kekuatan epik Blue Beetle Jaime Reyes yang sebagian di antaranya bahkan sudah terungkap melalui trailer perdana filmnya. Muncul setelah bergabung dengan teknologi AI alien berbentuk kumbang biru, Khaji Da, berikut ini seluruh kemampuan super Blue Beetle di film dan versi komik DC Universe!

Scarab Bond

Sejatinya Khaji Da adalah salah satu teknologi AI yang sengaja diciptakan oleh bangsa alien Reach untuk menaklukkan suatu planet melalui inang yang merupakan makhluk asli dari planetnya. Beruntungnya ketika bergabung dengan Jaime, Khaji Da sudah lama terputus dengan pusat komando Reach, sehingga Jaime masih bisa mempertahankan kehendak bebasnya. Sebagai gantinya keduanya lantas menjalin hubungan yang disebut scarab bond, yang memungkinkan seorang Blue Beetle memiliki kekuatan untuk berkomunikasi sekaligus berbagi pikiran dan emosi dengan Khaji Da. Di filmnya sendiri Khaji Da mempunyai suara AI wanita yang sangat mengerti keinginan Blue Beetle.

Power & Healing Exoskeleton

Seperti yang bisa kita lihat di trailer terbarunya, setelah melakukan kontak pertamanya dengan Khaji Da, Jaime langsung menyatu dengannya dan berubah menjadi superhero berarmor exoskeleton yang sangat keren. Fungsi dari exoskeleton ini tidak lain adalah meningkatkan kekuatan fisik, kelincahan, dan juga daya tahan tubuhnya sebagai Blue Beetle. Selain exoskeleton Blue Beetle juga memungkinkannya untuk tahan terhadap tekanan dan suhu ekstrem. Yang lebih menariknya lagi armor ini juga memberikan kemampuan regenerasi yang dapat menyembuhkan luka Blue Beetle dengan sendirinya. Untuk waktu penyembuhannya sendiri tergantung dari tingkat lukanya.

Scarab Sight

Layaknya AI canggih yang dimaksudkan untuk membantu penggunanya, Khaji Da juga memungkinkan Blue Beetle untuk memiliki kekuatan yang disebut scarab sight. Dengan kekuatan yang satu ini Jaime yang berada di dalam exoskeleton Blue Beetle bisa melihat dan bahkan memindai kondisi di sekitarnya, baik itu keadaan alam maupun kesehatan orang-orang di sekitarnya. Itulah mengapa di komiknya Blue Beetle juga bisa melihat apakah seseorang di hadapannya termasuk metahuman atau bukan. Yang lebih hebatnya lagi, scarab sight memungkinkan dia untuk merasakan berbagai energi asing, elemen listrik, dan juga sihir di sekitarnya.

Terbang Melesat

Sama seperti kebanyakan superhero, Blue Beetle juga mempunyai kemampuan untuk terbang melesat ke luar angkasa atau ke tempat lain dengan sangat cepat. Di komiknya kekuatan yang satu ini diperlihatkan melalui sayap Blue Beetle yang berwarna biru menyala. Hal yang sama juga diadaptasi juga oleh film live actionnya, di mana Blue Beetle diperlihatkan bisa terbang atau melayang dengan sayap berwarna biru yang sangat tajam. Selain itu, jika sang superhero ingin terbang lebih cepat, Khaji Da yang menempel di punggung Blue Beetle juga dapat berubah menjadi booster seperti jet pack.

Technomorph

Satu lagi kekuatan epik Blue Beetle yang sudah terungkap melalui trailernya adalah technomorph. Menurut Khaji Da sendiri apa pun yang bisa dibayangkan oleh Jaime sebagai Blue Beetle, dia bisa mewujudkannya. Dalam hal ini Blue Beetle terbukti mampu menciptakan berbagai macam senjata hebat, termasuk dual sword, pedang raksasa, tinju listrik raksasa, meriam energi, dan lain sebagainya, tergantung dari jenis serangan yang diinginkan. Berdasarkan penjelasan Khaji Da, artinya kemampuan technomorph-nya ini tidak mempunyai batasan selama Blue Beetle puinya imajinasi dan referensi senjata atau peralatan yang luas.

Mechanokinesis

Mechanokinesis atau yang sering disebut juga technopathy adalah sebutan untuk kekuatan Blue Beetle di DC Comics yang membuatnya dapat berkomunikasi dengan teknologi dan bahkan sampai mengendalikannya, seperti perangkat komputer, telepon genggam, dan robot. Sekilas kemampuan ini mungkin tampak biasa saja, tetapi pada kenyataannya menchanokinesis sering kali membantu Blue Beetle untuk menyelesaikan setiap misinya dengan lebih mudah. Karena dia bisa meretas teknologi agar bisa mengakses gerbang mekanis atau kamera pengawas musuh. Selain itu dia juga bisa berkomunikasi dengan orang yang sangat jauh hanya dengan mengambil alih jaringan internet di sekitarnya.

Smart Clothing

Terakhir, kekuatan yang disebut smart clothing ini mungkin bisa dibilang telah membuat Blue Beetle menjadi salah satu superhero paling unik di DC Universe. Alasannya karena dengan smart clothing, Blue Beetle tidak perlu mencari kamar mandi untuk buang air kecil atau besar, dia juga tidak memerlukan tidur seperti manusia pada umumnya. Fitur Smart clothing ini menyediakan semua yang dibutuhkan untuk keperluan tersebut dari dalam exoskeleton Blue Beetle. Yang lebih kerennya lagi, ketika ingin melepas exoskeleton Blue Beetle, Khaji Da dapat menciptakan pakaian baru bagi Jaime yang sebelumnya meleleh ketika dia berubah.

Itulah deretan kekuatan super Jaime Reyes sebagai Blue Beetle di DC Universe. Sebagian besar dari kekuatan ini sudah terungkap melalui trailer perdana filmnya, seperti kemampuan untuk terbang, scarab sight, scarab bond, kostum exoskeleton, dan technomorph. Mengingat film yang digarap sutradara Angel Manuel Soto dan dibintangi Xolo Mariduena ini diadaptasi dari DC Comics, kemungkinan besar kemampuan lainnya seperti mechanokinesis dan smart clothing juga akan terungkap saat filmnya tayang nanti. Film Blue Beetle sendiri rencananya akan segera dirilis tanggal 18 Agustus mendatang.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.