House of the Dragon adalah series prekuel Game of Thrones yang dirilis pada tahun 2022. Series ini sangat sukses karena mengenalkan klan Targaryen secara lebih jauh. Dalam seriesnya, kita disuguhkan perselisihan yang terjadi antara Targaryen dalam memperebutkan kekuasaan Westeros. Cerita House of the Dragon pun akan terus berlanjut di Season 2.

Baru-baru ini, Ryan Condal (showrunner House of the Dragon) mengkonfirmasi bahwa Season 2 akan menghadirkan 5 naga baru. Meskipun Condal tidak menjelaskan banyak tentang identitas atau penunggang kelima naga ini, tetapi komentarnya tersebut memberikan petunjuk yang jelas bahwa bakal ada pertarungan naga yang terjadi nanti. Kemungkinan pertarungan tersebut akan lebih masif ketimbang Season 1.

Jika merujuk pada novel Fire & Blood yang diadaptasi untuk series House of the Dragon, pulau Dragonstone masih memiliki tiga naga liar yang masih berkeliaran. Naga tersebut siap menerkam dan memangsa apa pun yang menghampiri mereka. Ketiga naga itu adalah Sheepstealer, Grey Ghost, dan Cannibal. Untuk Cannibal, dia diberikan nama tersebut karena dia memakan begitu banyak naga lainnya. Tentu saja hal itu sangat jarang dilakukan naga, karena sebenarnya mereka bukanlah kanibal.

Jika ketiga naga tersebut dimunculkan, berarti seriesnya benar-benar mengarah ke cerita perang saudara Targaryen. Pertempuran naga di udara, dan perang terbuka yang dikenal sebagai Dance of Dragons tentunya akan kita lihat nanti. Sementara Season 1 lalu hanya menggambarkan sebagian pendek dari novel Fire & Blood. Selain tiga nama yang disebutkan di atas, mungkin ada lagi naga yang akan dihadirkan seperti Tessario dan Moondancer. Keduanya adalah naga yang sudah menjadi bagian dari keluarga Targaryens.

Sayangnya, kita belum tahu kapan bisa menyaksikan series House of the Dragon Season 2. Memang sudah dikonfirmasi bahwa series tersebut akan dirilis pada awal tahun 2024. Tetapi belum ada tanggal rilis pastinya. Dan sayangnya, kreator novel Game of Thrones, George R. R. Martin tidak terlibat dalam pembuatan House of the Dragon, karena dia sedang mengerjakan sebuah novel baru. Kita nantikan aja ya Geeks perilisan House of Dragon Season 2 nanti.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/