Meskipun sosok Vegapunk yang asli masih belum muncul dalam cerita di seri One Piece, namun hal itu tidak menghentikan para fans untuk menghadirkan berbagai teori. Sosok Dr. Vegapunk saat ini menjadi karakter yang paling dinantikan kemunculannya oleh para fans. Hal ini karena arc terbarunya sendiri berada di pulau miliknya, Egghead.

Luffy dan kelompok Topi Jerami pergi ke arah yang berbeda dari dua kapten lainnya, Law dan Kid, pasca arc Wano. Dan ternyata, mereka pergi ke sebuah pulau milik Pemerintah Dunia yang sekaligus juga rumah dari Vegapunk. Pulau Egghead sendiri benar-benar sangat maju dan modern, Hal ini wajar mengingat Vegapunk yang kemudian mengembangkan dan membangun semuanya.

Keberadaan Luffy di pulau Egghead menghadirkan banyak kemungkinan. Dan yang menarik, dan santer para fans spekulasikan, adalah bagaimana Luffy dan kelompok Topi Jerami lainnya mungkin akan kembali mendapatkan peningkatan kekuatan di pulau ini. Bagaimana caranya? Tidak lain dengan adanya bantuan dari tangan sang ilmuwan jenius, Dr. Vegapunk.

Vegapunk Bantu Kekuatan Luffy?

Seperti yang dijelaskan di atas, kemungkinan Vegapunk akan membantu meningkatkan kekuatan Luffy. Bagaimana caranya? Dengan penelitian yang pernah dia lakukan, dan juga berbagai pengetahuan lainnya, Vegapunk bisa membantu Luffy dalam berbagai hal. Misalnya, Vegapunk bisa mengajari Luffy bagaimana mengendalikan kekuatan buah iblisnya dengan jauh lebih baik.

Atau bisa juga seperti yang ada dalam pembahasan di artikel sebelumnya, Vegapunk akan membantu Luffy untuk mengembangkan kekuatan buah iblisnya. Dan ini menjadi jalan baginya untuk kemudian menghadirkan Gear terbaru yaitu Gear 6. Selain Luffy, Vegapunk juga kemungkinan akan membantu untuk meningkatkan kekuatan kru Topi Jerami lainnya.

Ada banyak potensi yang bisa Vegapunk berikan kepada para kru Topi Jerami. Misalnya, dia bisa memberikan ilmu pengetahuan tentang teknologi kepada Franky. Atau bagaimana dia bisa memberikan ilmu kepada Usopp untuk membangun sesuatu. Nami juga bisa belajar banyak hal tentang cuaca dari Vegapunk, seperti yang terjadi di pulau Egghead di mana di sebuah pulau bisa ada 2 cuaca berbeda.

Chopper juga bisa belajar banyak hal dari Vegapunk, misalnya dia bisa belajar tentang tubuh manusia, rekayasa genetik, kemampuan buah iblis, dan sebagainya. Ini juga menjadi jalan bagi Chopper untuk mewujudkan mimpinya menemukan obat untuk semua penyakit. Intinya, Vegapunk bisa menjadi sosok yang sangat luar biasa untuk kru Topi Jerami terutama dalam peningkatkan kekuatannya.

Balas Budi Dragon

Spekulasi mengenai Vegapunk yang akan membantu Luffy dan juga kru Topi Jerami menjadi sesuatu yang menarik dan masuk akal. Pasalnya, ini bukanlah sesuatu yang mustahil untuk terjadi. Apalagi, ada juga spekulasi lainnya yang menyebutkan jika Vegapunk sebenanrya bukanlah sosok jahat. Dia hanyalah seseorang yang dipaksa untuk bekerja demi Pemerintah Dunia.

Namun, spekulasi lainnya juga muncul mengenai kemungkinan alasan mengapa Vegapunk mau membantu meningkatkan kekuatan Luffy. Hal ini karena dia berutang budi terhadap ayah Luffy, Monkey D. Dragon. Dalam artikel sebelumnya, ada pembahasan mengenai teori bahwa Vegapunk bisa jadi adalah bagian dari Pasukan Revolusi. Dia mungkin adalah salah satu mata-mata bagi organisasi tersebut.

Tetapi, apa yang kemudian membuat Vegapunk membalas budi Dragon? Apa hal yang pernah Dragon lakukan untuk Vegapunk? Ada kemungkinan jika di masa lalu Dragon pernah menyelamatkan atau menolong Vegapunk. Atau bisa juga dia pernah membantu sosok yang berharga bagi Vegapunk. Dan bisa jadi itulah yang kemudian menjadi alasan mengapa dia mau menjadi mata-mata Pasukan Revolusi.

Di sisi lain, hal itu juga menjadi momen bagi Vegapunk untuk membalas apa yang Dragon pernah lakukan. Dan juga yang menarik adalah jika kemudian teorinya memang terbukti, dari momen interaksi antara Luffy dan Vegapunk kita mungkin akan mendapatkan informasi lain mengenai Dragon dan Pasukan Revolusi. Bagaimana menurut kalian Geeks, apakah kalian sepakat dengan hal ini?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.