Salah satu hal yang banyak dikeluhkan oleh para fans di seri Boruto: Naruto Next Generation adalah bagaimana para karakter lama, seperti Uchiha Sasuke, harus mulai tersingkir dalam cerita. Apalagi, saat ini, Naruto dan yang lainnya harus menghadapi ancaman yang tidak kalah besar dan berbahaya. Misalnya Code dan juga tentunya Momoshiki Otsutsuki.

Namun, sepertinya saat ini Masashi Kishimoto sudah menemukan cara dan formula yang cukup ampuh untuk kembali mengembalikan “kepentingan” Sasuke dalam Cerita. Apalagi, saat ini, semuanya tengah bersiap dengan kembalinya Momoshiki dan juga Sasuke tidak lagi memiliki Rinnegan. Seperti yang kita ketahui, Sasuke harus kehilangan Doujutsu terkuatnya tersebut saat pertarungan melawan Isshiki.

Sasuke mendapatkan serangan dadakan dari Momoshiki yang mengambil alih tubuh Boruto dan kemudian menusuk matanya. Hal ini jelas menjadi kehilangan besar, baik untuk Sasuke sendiri atau pun untuk pihak Konoha. Bukan hanya Rinnegan membuat Sasuke bisa melakukan teleportasi antar dimensi, Doujutsu itu juga membantunya untuk menjaga Konoha dan bumi dari berbagai bahaya.

Hal ini pun membuat sebagian fans ragu tentang bagaimana nasib dari Sasuke selanjutnya. Mereka berpendapat bahwa ini merupakan cara Kishimoto untuk perlahan melemahkan dan mulai melupakan Sasuke. Bahkan, sebagian lainnya berpendapat bahwa ini adalah petunjuk tentang kematiannya. Namun, chapter 73 kemarin memberikan konfirmasi bahwa Sasuke masih bisa menjadi aset atau kunci untuk menghadapi Momoshiki.

Status Momoshiki Di Konoha

Sepertinya Momoshiki masih belum benar-benar tewas ketika dia menggunakan sebagian proses Otsutsukifikasinya untuk menyelamatkan nyawa Boruto. Hal tersebut, secara teknis, membuat Momoshiki tidak lagi mampu reinkarnasi secara penuh. Boruto juga tidak lagi menjadi wadah sempurna bagi sang Otsutsuki. Meskipun begitu, nyatanya Momoshiki kembali muncul seperti yang kita lihat di chapter 72 dan 73.

Dalam chapter 72, Momoshiki kembali muncul dan mengatakan kepada Boruto bahwa cepat atau lambat dia akan kembali bisa mengendalikan atau mengambil alih tubuhnya. Menurutnya, semua sudah ada dalam ramalan masa depan yang dia lihat. Kemudian, Momoshiki kembali muncul di chapter 73 kemarin. Dalam chapternya, nampak Kawaki bisa melihat bagaimana Momoshiki ada di samping Boruto.

Momoshiki sendiri merupakan salah satu Otsutsuki yang sempat hendak menghancurkan Konoha, sebelum kemudian Sasuke dan Naruto berhasil menghentikannya. Kali ini, misi menghancurkan Konoha akan terasa sangat pribadi bagi Momoshiki. Dia benar-benar marah dan dendam terhadap desa tersebut serta para shinobi yang pernah menghentikannya untuk melakukan hal tersebut.

Bagaimana Cara Sasuke Hadapi Momoshiki Tanpa Rinnegan

Meskipun Rinnegan merupakan senjata terkuat yang Sasuke miliki, namun dia adalah salah satu shinobi terkuat dan terhebat di dunia. Artinya, dia masih memiliki banyak hal lain yang ada di dirinya. Saat ini Sasuke sangat mirip dengan sosok Peter Parker, yang mengandalkan “Spider-Sense” miliknya untuk merasakan keberadaan Momoshiki. Hal ini bisa kita lihat dalam chapter 73 kemarin.

Dalam chapternya, nampak Sasuke sedang berdiskusi dengan Naruto tentang rencana Boruto dan Kawaki yang harus tinggal bersama dengan Eida. Tujuan misinya sendiri adalah pengamatan dan menjaga agar Eida tidak menjadi musuh bagi Konoha. Di tengah-tengah percakapan, Sasuke tiba-tiba terganggu oleh kemunculan hawa atau aura yang kuat. Dia merasakan keberadaan Momoshiki di sekitarnya.

Sasuke sendiri mengaku bahwa dia merasakan sensasi yang sama ketika dia bertarung melawan Momoshiki. Meskipun belum ada konfirmasi resmi, spekulasinya yang beredar menyebutkan bahwa Sharingan milik Sasuke ini yang kemudian berhasil membuatnya bisa menyadari keberadaan Momoshiki. Bahkan, Ino dan juga tim ninja sensor tidak bisa merasakan keberadaan Momoshiki.

Boruto' Sets up Sasuke's Long-Awaited Otsutsuki Battle | Sasuke uchiha sharingan, Naruto shippuden anime, Anime

Berdasarkan hal tersebut, spekulasinya menyebutkan bahwa Sharingan yang saat ini tersisa di tubuh Sasuke bisa menjadi senjata andalan lain untuk menghadapi Momoshiki. Sharingan tersebut bisa membantunya untuk melihat – atau merasakan – sang Otsutsuki. Di sisi lain, hal ini tentunya akan sangat berguna untuk membantu Amado dan tim riset Konoha untuk menciptakan alat yang bisa membantu melihat atau bahkan mengalahkan Momoshiki.

Seperti yang Geeks ketahui, Sharingan milik Sasuke saat ini sudah berkembang menjadi Eternal Mangekyou Sharingan. Sasuke menjadi salah satu pengguna Sharingan terhebat di klan Uchiha. Karena itulah, rasanya memang masuk akal jika kemudian Sharingan milik Sasuke ini kemudian bisa menjadi andalan lain untuk menghadapi Momoshiki. Sekaligus menjadi momen pembuktian bahwa Sasuke masih memiliki peran penting dalam ceritanya.

Jadi Penjaga Boruto

Selain bisa ikut juga membantu bertarung menghadapi Momoshiki, ada juga hal lain atau peran lain yang bisa Sasuke jalankan dengan Sharingan miliknya. Dengan mampu merasakan atau melihat keberadaan Momoshiki, Sasuke bisa menjadi sosok pelindung dari Boruto. Bukan hal mustahil jika kemudian Boruto kembali mengalami momen di mana Momoshiki merasuki tubuhnya.

Meskipun Sarada dan Mitsuki yang kemudian mendapatkan tugas ini dari Shikamaru, tentunya mereka tidak akan sanggup menghentikan Boruto. Karena itulah Sasuke, yang notabene adalah mentornya, akan menjadi sosok penjaga bagi Boruto untuk mencegah hal buruk kembali terjadi. Momoshiki akan menunggu momen yang pas ketika Boruto lengah untuk mengambil alih tubuhnya.

Namun, dengan adanya Sasuke hal itu tentu bisa dicegah. Hal lain yang bisa terjadi adalah jika Sasuke berhasil mencari celah atau cara untuk membuat Momoshiki menjadi sosok yang “nyata,” mungkin dia bisa menghabisi Otsutsuki tersebut. Sharingan bisa membantunya untuk hal ini. Dengan begitu, Sasuke akan tetap menjadi karakter yang efisien dan berharga di serinya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.