Para karakter yang gagal jadi Hokage. Menjadi Hokage merupakan impian besar bagi banyak shinobi yang ada di dunia Naruto, khususnya mereka para shinobi di desa Konoha. Meskipun harus kita akui bahwa tugas dan tanggung jawab untuk menjadi Hokage tidaklah mudah, namun hal tersebut tidak menjadi penghalang bagi banyak shinobi untuk bermimpi dan berusaha untuk mewujudkan mimpinya menjadi seorang Hokage.

Seperti yang kita ketahui, menjadi Hokage artinya mereka harus tetap berada di Konoha dan berada di kantornya seharian. Hampir tidak ada waktu bagi Hokage untuk keluar dari desa dan sebagainya. Selain itu, mereka pun harus selalu siap siaga menghadapi ancaman yang muncul ke desa Konoha. Dengan semua resiko dan hal buruk lainnya, mereka tetap berlomba untuk kemudian menjadi seorang Hokage.

Meskipun ada banyak shinobi yang berkeinginan dan berhasrat untuk menjadi seorang Hokage, namun banyak di antara mereka yang gagal menjadi Hokage. Ada banyak alasan dibalik hal tersebut. Satu hal yang pasti, jika para karakter tersebut benar-benar menduduki jabatan itu maka besar kemungkinan Konoha akan hancur. Lalu, siapa saja mereka?

Danzo Shimura

Banyak fans dari franchise Naruto mengenal sosok Danzo sebagai sosok yang jahat, haus kekuasaan, dan memberikan pengaruh buruk bagi Konoha. Namun, di balik itu semua, Danzo adalah “partner” dari Hiruzen Sarutobi. Danzo adalah Hokage bayangan dari Hiruzen ketika dia menjabat sebagai Hokage ketiga Konoha. Seperti perannya selama ini, Danzo tidak pernah bergerak di depan layar.

Dia selalu bergerak di balik layar, memengaruhi atau memanipulasi yang lain. Bahkan, ada sebagian shinobi yang justru lebih mengikuti perintah Danzo. Meskipun begitu, faktanya dia memiliki hasrat besar untuk menjadi seorang shinobi. Terlepas dari jasanya pada masa itu, Danzo justru berubah menjadi sosok villain yang mengerikan yang berusaha untuk mengusai Konoha. Karena itu, dia gagal menjadi Hokage.

Orochimaru

Orochimaru adalah kandidat paling kuat dari sosok Minato untuk menjadi Hokage Keempat. Dia merupakan anak didik dari Hokage Ketiga, dan juga tergolong seorang ninja yang sangat kuat dan cerdas. Namun, pada akhirnya sosok Orochimaru gagal menjadi Hokage. Hal ini karena dia telah melakukan eksperimen yang sangat rahasia dan mencurigakan.

Skandal terkait eksperimennya yang sangat tidak manusiawi inilah yang kemudian membuatnya gagal menjadi Hokage. Konoha mungkin akan berada dalam ancaman jika kemudian Orochimaru berhasil menjadi Hokage, saat itu. Mereka semua mungkin terancam menjadi subyek penelitian ilegal bagi sang Hokage. Perang besar juga mungkin akan terjadi jika dia menjadi Hokage.

Kiba Inuzuka

Kiba merupakan teman masa kecil Naruto. Dia merupakan salah satu dari anggota klan Inuzuka yang sangat ahli dengan hewan ninja. Kiba memiliki seekor anjing yang merupakan partnernya sejak lama bernama Akamaru. Kiba memang berniat untuk menjadi Hokage, bahkan selama dia berada di dalam genjutsu Kaguya, Kiba berimajinasi menjadi seorang Hokage yang memiliki banyak anjing dan juga disukai banyak gadis.

Alasan Kiba tidak bisa menjadi Hokage hingga sekarang adalah karena dia memang tidak mampu secara kekuatan dan dukungan. Kiba memang merupakan pribadi yang baik, namun hingga sekarang dia tergolong orang yang mudah marah serta bukan seorang pemimpin yang baik bagi warga desa Konoha. Selain itu, dia pun bukan shinobi yang kuat. Rasanya sulit jika dia harus berhadapan dengan villain seperti Urashiki, Momoshiki, Code, dan yang lain.

Dan Kato

Dan adalah kekasih Tsunade di masa lalu. Sama seperti Minato, dia merupakan seorang anak muda yang sangat bersemangat dan ingin membawa perubahan menuju lebih baik bagi desa Konoha. Bahkan, Dan menjadi salah satu pendukung Tsunade untuk memperbanyak pelatihan bagi ninja medis selama masa peperangan. Berbeda dengan para karakter di atas, sosoknya bukan sosok yang jahat.

BUKU CATATAN: Profil dan Katou

Dan sempat mengatakan kepada Tsunade bahwa dia ingin menjadi seorang Hokage yang akan melampaui Hokage sebelumnya, dan dia  juga ingin membuat Konoha semakin sejahtera. Sayangnya, dia tidak bisa mewujudkan keinginan tersebut. Dan tewas di masa peperangan dan membuat Tsunade sangat trauma terhadap darah, dalam kurun waktu yang sangat lama.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.