Geeks tentunya masih ingat dengan hantu ikonik asal Jepang bernama Sadako? Sadako mulai dikenal setelah kemunculannya di film The Ring. Dalam film tersebut, Sadako digambarkan sebagai hantu yang muncul dalam sebuah video rekaman yang dikutuk. Yap, Sadako sering diperlihatkan keluar dari sebuah sumur tua. Penampilan fisiknya seperti kuntilanak, dengan pakaian serba putih dengan rambut yang tergerai panjang di depan.

Sebenarnya, Sadako adalah tokoh fiksi di novel Koji Suzuki. Diceritakan bahwa Sadako keturunan manusia dan hantu yang harus terkena kutukan. Sadako tinggal bersama ibunya yang memiliki kemampuan supranatural. Namun setelah ibunya meninggal akibat bunuh diri, Sadako kerap mendapatkan perlakuan buruk dari sang ayah. Bahkan suatu ketika ayahnya tega membunuh Sadako ke dalam sumur tua. Sejak itulah Sadako berencana untuk membalaskan dendam pada ayahnya.

Sebagai karakter ikonik, Sadako pernah muncul di banyak game, dan salah satu game yang akan kembali menghadirkan Sadako adalah Dead By Daylight. Baru-baru ini, Behaviour Interactive telah mengumumkan bahwa chapter terbaru Dead By Daylight akan menghadirkan Sadako. Chapter barunya akan memiliki judul resmi Dead by Daylight: Sadako Rising. Behaviour Interactive juga telah merilis trailer gamenya, seperti yang bisa kalian lihat di atas.

Dave Richard, Creative Director Dead By Daylight juga mengatakan bahwa mereka meningkatkan elemen horor di gamenya dengan menghadirkan Sadako. Selain itu, Richard juga mengatakan bahwa ada beberapa perubahan gameplay yang akan dirasakan para pemain dalam chapter baru ini. “Sadako akan datang dengan mekanisme gameplay menyeramkan dan ini tidak bisa didapatkan dari killer lainnya.”

Nah selain Sadako, Dead by Daylight: Sadako Rising juga akan menghadirkan karakter Yoichi Asakawa. Jika Sadako menjadi killer, maka Asakawa akan menjadi survivor. Dalam gamenya nanti, Yoichi digambarkan sebagai orang dewasa, bukan anak kecil seperti yang diperlihatkan dalam film The Ring. Nah untuk kalian yang sudah tidak sabar mencicipi gamenya, kalian dapat menikmatinya pada tanggal 8 Maret 2022. Kita tunggu aja ya Geeks apakah chapter terbaru ini seseram chapter-chapter sebelumnya atau tidak.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/