Work Later, Drink Now (2021) adalah drama Korea terbaru tentang kehidupan 3 wanita lajang yang memiliki filosofi minum-minum usai kerja. Mereka sama-sama berumur 30 tahun dan memiliki jiwa yang bebas.

Dibintangi oleh beberapa aktris dan aktor terkenal Korea Selatan, sebut saja Lee Sun-bin mantan anggota girl group JQT, lalu ada Han Sun-hwa mantan member Secret, Apink Jeong Eun-ji, hingga penampilan terbaru dari Choi Si-won.

Work Later, Drink First adalah drakor komedi yang disutradarai oleh Kim Jung-sik. Cerita para ketiga wanita tersebut ternyata merupakan adaptasi komik Webtoon dengan judul Drinker City Women yang ditulis oleh Mikkang. Lalu bagaimana dengan plot cerita serial drakor ini? Simak selengkapnya di sinopsis Work Later, Drink First di bawah ini.

Sinopsis Work Later, Drink Now (2021)

Ahn So-hee (Lee Sun-bin), Han Ji-yeon (Han Sun-hwa), Kang Ji-goo (Jeong Eun-ji) adalah tiga wanita yang memiliki filosofi hidup yang sama, yakni minum-minum untuk menghilangkan lelah setelah pulang kerja. Ketiganya memiliki pekerjaan dan kepribadian yang berbeda.

Ahn So-hee adalah seorang penulis skenario variety show senior, ketika mabuk dirinya menjadi tidak terkendalikan. Sedangkan Han Ji-yeon adalah instruktur yoga yang memiliki kegemaran untuk minum alkohol, dirinya merupakan pribadi ceria dan murah senyum. Kang Ji-goo merupakan seorang Youtuber dengan kepribadian tertutup, namun dengan setegak soju di penghujung hari dirinya bisa bersosialisasi dengan orang lain.

Mereka akan berkumpul saat sepulang kerja hanya untuk mengumpat atau bahkan sekedar mengobrol biasa. Perkumpulan mereka semakin ramai dengan kehadiran produser variety show bernama Kang Book-goo (Choi Si-won), dia memiliki selera humor yang unik dan mudah bergaul, sehingga tidak heran apabila banyak orang yang menyukai dirinya.

Kehidupan wanita tiga puluhan itu terkoneksi satu sama lain, sehingga penonton bakal relate dengan cerita kehidupan mereka. Untuk nonton work later drink now sub indo bisa di TVING atau layanan streaming Vidio.

Penulis: Melly Yustin Aulia

 

Vidio
Vidio is an Indonesia-based over-the-top (OTT) TV, Sports, Original Series and Movie streaming service