Event New York Comic-Con 2021 kemarin mengungkap banyak hal menarik. Salah satu yang diungkap dalam acara tersebut adalah trailer perdana series Shenmue: The Animation. Seriesnya diadaptasi dari sebuah game klasik berjudul Shenmue yang cukup terkenal di kalangan para penggemar. Shenmue memang telah memiliki basis penggemar cukup banyak.

Rencananya, series ini akan berjumlah 13 episode dan akan disutradarai Chikara Sakurai, seorang sutradara yang telah membuat series One Punch Man dan Naruto. Nah trailernya yang rilis kemarin menampilkan beberapa scene penting yang ada dalam seriesnya. Misalnya pertarungan epik yang terjadi dan juga penampilan perdana dari beberapa tokoh penting di ceritanya. Trailernya bisa kalian simak di bawah ini ya Geeks!

Pertarungan yang diperlihatkan kebanyakan berbasis tangan kosong. Jadi kalian tidak akan melihat banyak penggunaan senjata berapi dalam seriesnya. Karakater-karakter di Shenmue memang terkenal memiliki teknik bela diri yang baik. Bahkan ada beberapa karakter yang juga mengandalkan tenaga dalam. 

Menurut informasi yang beredar Shenmue: The Animation menceritakan kisah seorang pria bernama Ryo yang ingin membalaskan dendamnya atas kematian ayahnya. Dalam perjalanannya, Ryo akan menghadapi berbagai macam petarung, dan juga masalah rumit. Bahkan ada beberapa rahasia mengenai ayahnya yang belum pernah dia ketahui sebelumnya. Seiring berkembangnya cerita, teknik bela diri yang dimiliki Ryo juga akan semakin berkembang.

Shenmue: The Animation rencananya akan rilis pada tahun 2022. Para penggemar game ini nampaknya tidak akan sabar untuk menunggu rilisnya anime Shenmue. Lantas bagaimana menurut kalian? Sambil menunggu info terbaru para penggemar bisa menikmati game terbaru mereka yaitu Shenmue 3 yang juga baru saja rilis. Jangan lupa selalu stay tune di Greenscene.co.id untuk informasi terbaru mengenai Shenmue: The Animation.